ABSTRAK-MULYADI

Download MANAJEMEN PEMERINTAHAN DAN. KEPEMIMPINAN KEPALA DAERAH DALAM PEMBERDAYAAN. MASYARAKAT DI KABUPATEN KUTAI TIMUR. Mulyadi...

0 downloads 239 Views 21KB Size
Jurnal Manajemen Pemerintahan MANAJEMEN PEMERINTAHAN DAN KEPEMIMPINAN KEPALA DAERAH DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI KABUPATEN KUTAI TIMUR Mulyadi Dosen Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) [email protected] ABSTRAK Permasalahan yang dihadapi manajemen pemerintahan dalam implementasi penyelenggaraan tugas dan fungsi seluruh perangkat daerah di Kabupaten Kutai Timur periode 2008-2013 antara lain seperti belum optimalnya penetapan struktur kelembagaan perangkat daerah, masih dirasakannya tumpang tindih tugas pokok dan fungsi antar perangkat daerah, belum optimalnya penetapan dan pemilahan tugas pokok dan fungsi perangkat daerah berdasarkan kebutuhan penyelenggaraan pemerintahan dan kepemimpinan kepala daerah dalam pemberdayaan masyarakat belum optimalnya hubungan kerja antar lembaga, termasuk antara pemerintah daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, masyarakat, dan organisasi non pemerintah. Manajemen pemerintahan dan kepemimpinan kepala daerah terkait dengan pemberdayaan masyarakat yang pada intinya berhubungan dengan kepemimpinan demokratis, artinya kepemimpinan memberi jaminan dengan kemampuannya dapat menetapkan kebijakan, dan mengarahkan bawahannya dalam satu sistem tatanan organisasi dengan seperangkat aturan tertentu secara kooperatif dalam kehidupan nyata. Hal ini menyebabkan salah satu pihak keluarga miskin pada rumah tangga sasaran (RTS) merasa belum berdaya. Dengan kata lain, pemberdayaan masyarakat merupakan kepemimpinan yang ambivalen antara program pemberdayaan penanggulangan kemiskinan dengan menentukan keberhasilan kepemimpinan tingkat daerah. Kata Kunci : Manajemen Pemerintahan Daerah, Kepemimpinan Daerah, Pemberdayaan Masyarakat

82