PRESS RELEASE
Mitu dan Yogya Group Ajak Anak-‐anak Yatim Rekreasi ke KidZania Kami yakin dan percaya bahwa setiap anak seharusnya memiliki hak untuk tumbuh kembangnya baik secara individual maupun saat mereka berinteraksi dengan anak-‐anak lain seusianya. Godrej Indonesia, melalui merek Mitu – sebagai pemimpin pasar di kategori produk tisu basah dan perawatan bayi, memberikan dukungan bagi 100 anak yatim piatu untuk belajar, mengembangkan imajinasi dan bereksplorasi. Mitu, bersama dengan Yogya Group, membuat program yang mengajak peran serta dari konsumen dan masyarakat untuk ambil bagian dalam memberikan dukungan untuk menyelenggarakan acara ini. Mitu percaya bahwa saat bermain dan aktif bereksplorasi dengan dunianya, anak-‐anak dapat semakin mengembangkan kemampuannya. Melalui program ini Mitu ingin semua anak-‐anak punya kesempatan untuk mengembangkan potensi mereka. Presiden Direktur dari Godrej Indonesia, Bapak Naveen Gupta mengatakan “Sudah menjadi tanggung jawab kami sebagai pemimpin pasar yang diterima di masyarakat Indonesia untuk memastikan bahwa semua anak, tanpa terkecuali, memiliki kesempatan yang sama untuk belajar, tumbuh dan menjadi versi terbaik dari dirinya, hingga kelak dapat menjadi sukses dan menjadi pemimpin Indonesia di masa depan. Mari bergabung di Facebook Mitu untuk mendapatkan infomasi detail mengenai produk dan tips untuk anak bisa bereksplorasi. Jadikan Si Kecil semakin bebas bereksplorasi. [FACEBOOK MITU BABY LOGO]
Tentang Godrej Indonesia
-‐Selesai-‐
Godrej Consumer Products dari India mengakuisisi produk rumah tangga Indonesia, PT Megasari Makmur Group, pada tahun 2010. Saat ini, Godrej Indonesia merupakan sebuah perusahaan rumah tangga dan perawatan pribadi terkemuka di Indonesia. Diperkirakan bahwa hampir 15 juta rumah tangga di Indonesia menggunakan setidaknya satu dari merek kami, setiap hari. Dengan omset yang diharapkan sekitar Rp 3 triliun untuk tahun fiskal 2014-‐15, Godrej Indonesia adalah bisnis internasional terbesar dari Godrej Consumer Products. Kami memiliki rekam jejak kinerja yang terbukti kuat; tumbuh sebesar 23 persen CAGR selama 4 tahun terakhir. Kami juga memiliki rencana menarik dan ambisius -‐ berada di antara 3
pemain top Indonesia di bidang produk rumah rumah dan perawatan pribadi dan untuk menggandakan pendapatan kami di tahun 2018. Kami terus berinovasi dan mencari cara baru untuk memuaskan konsumen kami dengan produk kelas dunia dengan harga terjangkau. Merek andalan kami -‐ Hit di insektisida rumah tangga, Stella di penyegar udara dan Mitu dalam perawatan dan tisu bayi -‐ adalah pemimpin pasar di kategori masing-‐masing. Portofolio merek kami juga termasuk favorit rumah tangga lainnya seperti Proclin, Klinpak, Polytex, Carrera, Cap Gajah, Biosol dan Shock. Kami telah menginvestasikan hampir USD 100 juta dalam membangun fasilitas berseni tinggi di Indonesia. Baru-‐baru ini, kami mendirikan pabrik baru seluas 30.000 meter persegi di Gunung Putri untuk memproduksi HIT dan Mitu. Kami sangat bangga bahwa lebih dari 5.000 anggota tim dan fokus kami adalah untuk membuat Godrej Indonesia menjadi tempat yang inspiratif untuk bekerja. Ruang kerja kolaboratif baru kami, yang dirancang sesuai dengan filosofi Godrej 'Brighter Living', merupakan langkah menuju visi ini. Kami menjanjikan Godrejites budaya kepemilikan dan inovasi; menaruh perhatian yang serius terhadap mereka dan performa dasar yang berbeda-‐beda. Kami juga memahami bahwa anggota tim kami memainkan peran multi-‐ faceted dan dengan begitu, kami sangat mendorong mereka untuk mengeksplorasi seluruh diri mereka. Kami percaya bahwa upaya ini akan membantu perusahaan kami memberikan hasil yang lebih kuat di masa depan. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi: Godrej Indonesia Rishi Oberoi Marketing Projects Manager Email:
[email protected]