BAB III FERTILISASI IN VITRO A. Pengertian Fertilisasi In Vitro

barulah dilakukan4 tahap proses Fertilisasi in Vitro. 1. Tahap Induksi Ovulasi. Yang dilakukan pada tahap ini adalah tahap Persiapan Petik. Ovum (Per-...

151 downloads 640 Views 187KB Size
BAB III FERTILISASI IN VITRO

A. Pengertian Fertilisasi In Vitro Fertilisasi in Vitro merupakan salah satu dari teknik inseminasi buatan1 yang telah berkembang di dunia kedokteran. Kata inseminasi berasal dari bahasa Inggris "insemination" yang artinya pembuahan atau penghamilan secara teknologi, bukan secara alamiah. Oleh kalangan medis di dunia Arab, istilah inseminasi disebut dengan ‫ التلقيح‬dari fi’il (kata kerja) ‫تلقيحا‬-‫يلقح‬-‫ لقح‬yang berarti mengawinkan atau memadukan.2 Selanjutnya kata talqīh yang sama pengertiannya dengan inseminasi, diambil oleh dokter ahli kandungan bangsa Arab, dalam upaya pembuahan terhadap wanita yang menginginkan kehamilan. Dalam perkembangannya, istiah Fertilisasi In Vitro dikenal oleh masyarakat dengan istilah bayi tabung. Secara bahasa Fertilisasi In Vitro terdiri dari dua suku kata yaitu fertilisasi dan in vitro. Fertilisasi berarti pembuahan sel telur wanita oleh spermatozoa pria, in vitro berarti di luar tubuh. Dengan demikian, fertilisasi in vitro berarti proses pembuahan sel telur wanita oleh spermatozoa pria yang terjadi di luar tubuh.3 Fertilisasi In Vitro merupakan teknik pembuahan (fertilisasi) antara 1

Inseminasi buatan ialah pembuahan pada hewan atau manusia tanpa melalui senggama (sexual intercourse), Lihat Budi Utomo Setiawan, Fiqih Aktual, Jakarta: Gema Insani Press, 2003, hal. 188. 2 Kutbuddin Aibak, Fiqh Kontemporer, Surabaya: eL-KAF, 2009, Cet. 2, hal. 121. 3 Wiryawan Permadi dkk, Hanya 7 hari Memahami Fertilisasi in Vitro, Bandung: Refika Aditama, 2008, hal. 31.

37

38

sperma suami dan sel telur isteri yang masing-masing diambil kemudian disatukan di luar kandungan (in vitro) sebagai lawan dari di dalam kandungan (in vivo). Biasanya medium yang digunakan adalah tabung khusus. Setelah beberapa hari, hasil pembuahan yang berupa embrio atau zygote itu di pindahkan ke dalam Rahim.

B. Latar Belakang Proses Fertilisasi In Vitro Pada umumnya proses fertilisasi in vitro dilakukan karena adanya ganguan/kelainan pada proses inseminasi, baik dari fungsi organ reproduksi pihak suami maupun istri. Hal inilah yang mengakibatkan terjadinya infertilitas (kemandulan). Sebagaimana dikutip oleh Siti Peni, terdapat dua istilah dalam infertilitas, yaitu disebut: 1.

Infertilitas primer jika isteri belum pernah hamil walaupun bersanggama dan dihadapkan kepada kemungkinan kehamilan selama 12 bulan.

2.

Infertilitas sekunder jika isteri telah hamil, akan tetapi kemudian tidak terjadi kehamilan lagi walaupun bersenggama dan dihadapkan kepada kemungkinan kehamilan selama 12 bulan.4 Secara garis besar faktor dilakukannya fertilisasi in vitro terbagi

menjadi dua bagian5: 1.

4

Faktor Pria/Suami

Siti Peni, Status Hak Keperdataan …, hal. 55. Wiryawan Permadi dkk, Hanya 7 hari …, hal. 4-14.

5

39

a. Ganguan pada saluran spermatozoa6. b. Kelumpuhan fisik yang mengakibatkan suami tidak mampu untuk melakukan hubungan seksual. c. Minimnya jumlah spermatozoa yang mampu membuahi sel telur. Pada

umumnya,

gangguan

sistem

reproduksi

pria/suami

disebabkan oleh kelainan yang terjadi karena: a. Jumlah spermatozoa yang terkandung dalam sperma kurang dari batas minimum. Nilai normal pada jumlah spermatozoa adalah 20 juta spermatozoa atau lebih dalam setiap 1 ml sperma (dalam setiap ejakulasi, rata-rata pria mengeluarkan 2 ml sperma, namun bisa kurang atau lebih tergantung kondisi fisik seseorang). b. Kelainan bentuk spermatozoa, dimana bentuk ideal spermatozoa yaitu mulai dari kepala hingga bagian ekor, sangat menentukan kemampuan spermatozoa untuk bergerak dan melakukan fertilisasi pada sel telur wanita. Dalam keadaan normal, setidaknya harus terdapat sekitar 30% dari jumlah total spermatozoa dalam sperma, yang memiliki bentuk normal. c. Kelainan gerak dari spermatozoa. Idealnya 50% dari jumlah total spermatozoa dalam cairan sperma, mampu bergerak secara normal. Hal ini tentu sangatlah penting dalam proses terjadinya fertilisasi dalam tuba wanita. Apabila spermatozoa tidak bergerak atau bergerak sangat lamban, maka fertilisasi tidak akan terjadi secara spontan. 6

Spermatozoa ia lah istilah medis untuk menyebut sel reproduksi laki-laki yang diproduksi oleh testis mulai saat pubertas dan biasanya berlanjut hingga usia 70-an. Ketika laki-laki mengalami enjakulasi , sekitar 2-7 juta sperma meninggalkan tubuhnya.

40

d. Hal-hal lain yang belum dapat dijelaskan secara ilmiah. 2.

Faktor Wanita/Istri a. Gangguang saluran organ reproduksi wanita (tuba fallopi). Tuba fallopi terjadi karena adanya sumbatan, perlengketan ataupun gangguan lainnya yang menyebabkan ruang dalam tuba menyempit atau menutup, sehingga akan menyebabkan kesulitan hamil secara spontan. Karena awal dari proses terjadinya kehamilan adalah fertilisasi atau pembuahan sel telur matang oleh spermatozoa pada saluran tuba wanita. b. Endometriosis Endometriosis adalah kelainan di mana sel-sel yang biasa membentuk

jaringan

pelapis

dinding

bagian

dalam

rahim

(endometrium) tumbuh di luar rahim, biasanya terdapat pada ruang panggul, di luar struktur organ reproduksi wanita. Jika endometrium tumbuh di luar rahim, maka akan menyebabkan proses peradangan. Proses peradangan inilah yang berpotensi menyebabkan gangguan pada proses penghantaran sel telur wanita yang telah matang untuk menuju tempat terjadinya fertilisasi. c. Adanya antibodi abnormal pada organ reproduksi wanita yang menyebabkan spermatozoa yang masuk ke dalamnya tidak mampu bertahan dan berkembang. d. Kondisi Infertil lain yang belum dapat dijelaskan secara ilmiah.

41

C. Proses Pelaksanaan Fertilisasi In Vitro Sebelum melaksanakan proses Fertilisasi in Vitro, terlebih duhulu dilakukan proses seleksi dan persiapan yang terdiri atas anamesis,7 pemeriksaan sistem reproduksi wanita, pemeriksaan dengan ultrasonografi8, pemeriksaan hormonal, analisis sperma, serta konseling seputar resiko dan keberhasilan terapi infertilitas.9 Setelah proses seleksi dan persiapan dilakukan, sebagaimana dikutip oleh Siti Peni, 10 barulah dilakukan 4 tahap proses Fertilisasi in Vitro. 1.

Tahap Induksi Ovulasi Yang dilakukan pada tahap ini adalah tahap Persiapan Petik Ovum (Per-Uvu) yang meliputi fase down regulation dan terapi stimulasi. Fase down regulation merupakan suatu proses untuk menciptakan suatu keadaan seperti menopouse agar indung telur siap menerima terapi stimulasi. Tahapan ini berlangsung antara dua minggu hingga satu bulan. Setelah fase down regulation selesai lalu dilanjutkan dengan terapi stimulasi. Pada tahap ini isteri diberi obat yang merangsang indung telur, sehingga dapat mengeluarkan banyak ovum. Dokter akan memberikan pengobatan yang berguna untuk menciptakan kadar hormon seks atau reproduksi yang sesuai demi terciptanya proses ovulasi sel telur matang pada pasangan suami isteri.

7

Anamesis adalah istilah dunia medis yang digunakan untuk menyebut proses tanya jawab/konsultasi antara dokter dan pasien. Anamesis disini diartikan konsultasi antara pasien progam bayi tabung dan dokter yang menanganinya untuk mengetahui latar belakang infertilitas, riwayat medis pasien (pernah keguguran/tidak), dan segala sesuatu guna memperlancar progam fertilisasi in vitro. 8 Ultrasonogafi (USG) adalah metode untuk memvisualisasikan bagian-bagian internal tubuh atau janin dalam rahim, dengan menggunakan gelombang suara ultrasonik, yaitu gelombang suara yang memiliki frekuensi sangat tinggi (250 kHz-2000 kHz). 9 Tono Djuantono dkk, Panduan Medis Tepat dan Terpercaya untuk Mengatasi Kemandulan Hanya 7 Hari, Memahami Infertilitas, Bandung: Refika Aditama, 2008, hal. 61. 10 Siti Peni, Status Hak Keperdataan …, hal. 62-66.

42

Obat tersebut diberikan oleh dokter kepada isteri setiap hari sejak permulaan haid dan baru dihentikan setelah sel telurnya matang. Waktu rata-rata pemberian hormon ini adalah sekitar 7 hari lamanya. Melalui pemberian obat ini, dokter mengharapkan terjadinya pematangan folikel sel telur. Apabila folikel sel telur dinilai telah matang, maka proses pelepasannya siap untuk dirangsang. Pematangan sel-sel telur dipantau setiap hari dengan pemeriksaan darah isteri, dan pemeriksaan ultrasonografi (USG). Namun tidak semua indung telur dapat bereaksi terhadap obat itu. 2.

Tahap pengambilan sel telur /Ovum Pick-Up (OPU) Tahap ini dilakukan dengan operasi petik ovum/Ovum Pick-Up (OPU). Operasi ini bisa dilakukan ketika sudah terdapat tiga folikel atau lebih yang berdiameter 18 mm pada pagi hari dan pertumbuhan folikelnya seragam. Selain itu kadar E2 juga harus mencapai 200pg/ml/folikel matang. Pengambilan ovum dilakukan dengan dua cara yaitu memegang indung telur dengan penjepit dan dilakukan pengisapan. Cairan folikel yang berisi sel telur diperiksa dengan mikroskop untuk ditemukan sel telur. Cara kedua dengan menggunakan tehnik Transvaginal Directed Oocyte Recavery, Folikel yang tampak di layar ultrasonografi transvaginal ditusuk dengan jarum melalui vagina kemudian dilakukan pengisapan folikel yang berisi sel telur seperti pengisapan laparoskopi. Proses operasi petik ovum dilakukan bukan layaknya operasi pembedahan,

namun

menggunakan

transvaginal (melalui vagina).

tuntunan

alat

ultrasonografi

43

3.

Fertilisasi sel telur Pada tahap ketiga, setelah berhasil mengeluarkan beberapa sel telur, maka dokter akan meminta sperma dari suami baik dikeluarkan dengan masturbasi atau dengan prosedur pengambilan khusus oleh dokter di ruang operasi. Akan tetapi cara yang paling aman tentunya dengan cara masturbasi. Pada kasus cairan air mani tanpa sperma, mungkin akibat penyumbatan atau gangguan saluran sperma, bisa dilakukan dengan teknik operasi langsung pada testis. Tekniknya ada dua, yaitu Microsurgical Sperm Aspiration (MESA)11 dan Testicular Sperm Extraction (TESE)12. Sebanyak kurang lebih 20.000 spermatozoa pria ditempatkan bersama-sama dengan 1 sel telur matang wanita dalam sebuah cawan khusus. Dengan melakukan hal ini, para ahli medis mengharapkan terjadinya proses fertilisasi sel telur oleh spermatozoa dalam waktu 1720 jam pasca pengambilan sel telur dari ovarium. Sel telur yang terbuahi normal, ditandai dengan adanya dua sel inti, segera membelah menjadi embrio.

4 . Pemindahan embrio Tahap keempat post OPU. Tahap ini meliputi dua fase, yaitu transfer embrio dan terapi obat penunjang kehamilan. Setelah terjadinya fertilisasi, embriologis dan dokter ahli kesuburan akan melakukan pengawasan khusus terhadap perkembangan embrio. Embrio yang dinilai berkembang baik akan ditanamkan dalam rahim. Biasanya, embrio yang 11

Microsurgical Sperm Aspiration adalah teknik operasi pengambilan sperma, dimana sperma diambil dari tempat sperma dimatangkan dan disimpan. 12 Testicular Sperm Extraction adalah teknik operasi pengambilan sperma langsung diambil dari testis yang merupakan pabrik sperma.

44

baik akan terlihat sejumlah 8-10 sel pada saat akan ditanamkan dalam rahim. Embrio ini akan dipindahkan melalui vagina ke dalam rongga rahim ibunya 2-3 hari kemudian. Setelah proses ini selesai lalu dilanjutkan dengan terapi obat penunjang kehamilan. Tujuan dari terapi ini untuk mempersiapkan rahim agar bisa menerima implantasi embrio sehingga embrio bisa berkembang normal. Apabila semua tahapan itu sudah dilakukan oleh isteri dan ternyata terjadi kehamilan, maka kita hanya menunggu proses kelahirannya, yang memerlukan waktu 9 bulan 10 hari. Pada saat kehamilan itu sang isteri tidak diperkenankan untuk bekerja berat karena rentan terjadi keguguran.

D. Macam-Macam Fertilisasi In Vitro Sebagaimana yang telah dikutip oleh Avid Arvany, Majelis Majma’ al-Fiqh al-Islami Mekah menjelaskan bahwa terdapat 5 macam metode yang digunakan dalam Fertilisasi In Vitro, yaitu: 13 1.

Sel sperma suami dan sel telur istrinya diambil dan keduanya diletakkan di dalam saluran eksperimen (tabung), lalu diproses secara fisika hingga sel sperma suami mampu membuahi sel telur istrinya di tabung eksperimen tersebut. Selanjutnya, setelah pembuahan terjadi, pada waktu yang telah ditentukan, sperma tersebut dipindahkan kembali ke dalam rahim istri sebagai pemilik sel telur, agar sel sperma yang telah mengalami fertilisasi dapat melekat pada dinding rahim hingga ia

13

Arvid Arvany, Fertilisasi In Vitro…, hal. 46-47.

45

mampu berkembang dan memulai kehidupannya seperti janin-janin lainnya. Pada akhirnya si istri dapat melahirkan bayi secara alami. Anak itulah yang sekarang dikenal dengan sebutan bayi tabung. Metode ini ditempuh apabila si istri mandul akibat saluran fallopi14 tersumbat. 2.

Pembuahan sel secara eksternal (di dalam tabung) yang berlangsung antara sel sperma yang diambil dari suami dan sel telur yang diambil dari indung telur wanita lain yang bukan istrinya (selanjutnya disebut donatur). Kemudian, pembuahan lanjutan diproses di dalam rahim isterinya. Mereka menempuh metode kedua ini, ketika indung telur milik istrinya mandul (tidak berproduksi), tapi rahimnya sehat dan siap melakukan pembuahan (Fertilisasi).

3.

Pembuahan sel secara eksternal (di dalam tabung) yang berlangsung antara sel sperma pria dan sel telur wanita yang bukan istrinya, kemudian pembuahan bertempat di dalam rahim wanita lain yang telah bersuami (ada 2 wanita sukarelawan). Mereka menempuh metode ketiga ini ketika indung telur wanita yang bersuami tersebut mandul, tapi rahimnya tetap sehat, demikian pula suaminya, juga mandul. Kedua pasangan suami istri yang mandul ini sangat menginginkan anak.

4.

Pembuahan sel secara eksternal (di dalam tabung) antara 2 bibit sel milik suami-istri, lalu proses pembuahannya dilangsungkan di dalam rahim wanita lain yang siap mengandung. Metode keempat ini ditempuh, ketika pihak istri tidak mampu hamil karena ada kendala di

14

Saluran Fallopi ialah saluran yang menghubungkan sel telur ke dalam rahim.

46

dalam rahimnya, tetapi indung telurnya tetap sehat dan bereproduksi atau ia tidak mau mengandung dan meminta wanita lain supaya mengandung anaknya. 5.

Pelaksanaan metode kelima ini sama dengan metode keempat, hanya saja wanita yang ditunjuk sebagai sukarelawan yang bersedia mengandung itu adalah istri kedua dari suami wanita pemilik sel telur, sehingga istri kedua yang mengalami kehamilan dan proses pembuahan. Metode kelima ini tidak berlaku di negara-negara yang hukumnya melarang poligami dan hanya berlangsung di negara-negara yang melegalisasi poligami. Tabulasi macam-macam Fertilisasi In Vitro Menurut Majelis Majma’ al-Fiqh al-Islami Mekah

NO

SPERMA

OVUM

RAHIM

HUKUM

1.

Suami

Istri

Istri

Boleh

2.

Suami

Donatur

Istri

Haram

3.

Suami

Donatur (1)

Donatur (2)

Haram

4.

Suami

Istri

Donatur

Haram

5.

Suami

Istri pertama

Istri kedua

Boleh