KAJIAN EVALUASI REVITALISASI PERTANIAN DALAM RANGKA

Download Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani ii. KATA PENGANTAR. Hingga saat ini sebagian besar m...

2 downloads 547 Views 2MB Size
BAPPENAS

LAPORAN AKHIR LAPORAN AKHIR KAJIAN EVALUASI REVITALISASI PERTANIAN KAJIAN EVALUASI DALAM RANGKAPERTANIAN PENINGKATAN REVITALISASI KESEJAHTERAAN PETANI

DALAM RANGKA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN PETANI

Direktorat Evaluasi Kinerja Pembangunan Sektoral Kementerian PPN/Bappenas 2010

BAPPENAS

LAPORAN AKHIR

KAJIAN EVALUASI REVITALISASI PERTANIAN DALAM RANGKA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN PETANI

Direktorat Evaluasi Kinerja Pembangunan Sektoral Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS) 2010

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

KATA PENGANTAR Hingga saat ini sebagian besar masyarakat Indonesia masih menggantungkan hidupnya dari sektor pertanian dengan tingkat produktivitas dan pendapatan usaha yang relatif rendah. Dengan sebagian besar masyarakat hidup di perdesaan maka kemiskinan, pengangguran dan rawan pangan banyak terdapat di perdesaan. Kondisi ini mengindikasikan bahwa upaya pengentasan kemiskinan, pengangguran, dan rawan pangan harus dilakukan dengan membangun pertanian dan perdesaan. Mengingat peran petani yang tidak pernah lepas dari pembangunan pertanian, maka tingkat kesejahteraan petanipun menjadi hal yang sangat penting dalam pembangunan pertanian. Sejalan dengan itu, pada tahun 2010 Direktorat Evaluasi Kinerja Pembangunan Sektoral melakukan kajian evaluasi terhadap pembangunan pertanian yang difokuskan kepada peningkatan kesejahteraan petani. Kajian evaluasi tersebut berjudul Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani. Kami harap kajian ini dapat bermanfaat dan menjadi masukan dalam penyusunan kebijakan di masa yang akan datang. Masukan, saran, dan kritik yang membangun kami harapkan untuk perbaikan dan penyempurnaan kajian ini. Akhirnya, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu penyusunan laporan kajian ini.

Jakarta, Desember 2010 Direktur Evaluasi Kinerja Pembangunan Sektoral

Dr. Yohandarwati Arifiyatno, MA

ii

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

DAFTAR ISI Judul....................................................................................................................i Kata Pengantar........................................................................................ii Daftar Isi..................................................................................................iii Daftar Tabel....................................................................................................... v Daftar Gambar................................................................................................... vi Bab 1. Pendahuluan .............................................................................1 1.1. Peran Sektor Pertanian dalam pembangunan dan Pengentasan Kemiskinan .................................................1 1.2. Permasalahan pertanian 2004-2009 ................................2 1.3. Pembangunan Pertanian khususnya program peningkatan kesejahteraan petani dalam RPJMN 2004-2009 ...............4 1.4. Keterkaitan dengan RPJMN 2004-2009 ............................6 1.5. Tujuan studi evaluasi .......................................................7 Bab 2. Studi Literatur............................................................................8 2.1. Landasan Konseptual.......................................................8 2.1.1. Nilai Tukar Petani................................................8 2.2. Kerangka Kebijakan ....................................................... 11 2.2.1. Dimensi Kebijakan Pembangunan Pertanian...... 11 2.2.2. Peningkatan Kesejahteraan Petani .................... 14 Bab 3. Metodologi .............................................................................. 18 3.1. Ruang lingkup................................................................ 18 3.2. Kerangka Analisis........................................................... 18 3.3. Data .............................................................................. 19 3.4. Teknis Analisis ............................................................... 19 3.4.1. Statistik Deskriptif ............................................... 19 3.4.2. Analisis Kuadran .................................................. 21 3.4.3. Analisis Kualititatif ............................................... 22 Bab 4. Analisis .................................................................................... 23 4.1. Capaian Pembangunan Pertanian .................................. 23 4.1.1. Produk Domestik Bruto (PDB) ........................... 23 4.1.2. Tenaga Kerja ..................................................... 24 4.1.3. Nilai Tukar Petani (NTP) .................................... 25 4.1.4. Neraca Perdagangan ......................................... 26 4.1.5. Investasi ........................................................... 26 4.1.6. Produksi Komoditas Pertanian .......................... 27 iii

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

4.2. Pembiayaan Pertanian 2005-2009 ................................. 33 4.3. Pembangunan Pertanian dan Realitas Kemiskinan Perdesaan ..................................................................... 45 4.4. Peningkatan Kesejahteraan Petani................................. 54 4.4.1. Capaian NTP Umum .......................................... 54 4.4.2. Capaian NTP Sub Sektoral ................................. 59 4.4.3. Capaian NTP Daerah ......................................... 62 4.5. Kesejahteraan Petani: Antara Sasaran dan Realisasi ....... 67 4.6. Masalah, Tantangan dan Implikasi Kebijakan ................. 69 Bab 5. Penutup................................................................................... 83 Daftar Pustaka ................................................................................... 84

iv

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Daftar Tabel Tabel 1. Pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) Pertanian .... 23 Tabel 2. Pertumbuhan PDB Sektor Pertanian 2004-2009*) 23 Tabel 3. Tenaga Kerja Pertanian .................................................... 24 Tabel 4. Nilai Tukar Petani (NTP) ................................................... 25 Tabel 5. Neraca Perdagangan Pertanian ........................................ 26 Tabel 6. Realisasi Investasi PMDN Sektor Pertanian....................... 27 Tabel 7. Realisasi Investasi PMA Sektor Pertanian ......................... 27 Tabel 8. Produksi Komoditas Tanaman Pangan ............................. 28 Tabel 9. Rata-Rata Produksi per Provinsi Tahun 2007-2010 ........... 28 Tabel 10. Produksi Komoditas Perkebunan ..................................... 30 Tabel 11. Produksi Komoditas Hortikultura ..................................... 30 Tabel 12. Perkembangan Produksi Hortikultura 2004—2009* ......... 31 Tabel 13. Produksi Komoditas Peternakan ...................................... 31 Tabel 14. Perkembangan Produksi Perikanan 2004-2009(juta ton) .. 32 Tabel 15. Perkembangan Luas Areal Pengelolaan Hutan 2004—2008 (Juta ha) .......................................................................... 33 Tabel 16. Pembiayaan Pertanian Umum Menurut Kementerian 20052009 ................................................................................ 36 Tabel 17. Output dan Outcomes Pembiayaan Pertanian 2005-2009 38 Tabel 18. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani dalam RAPBN 2008 ................................................................................ 43 Tabel 19. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani dalam RAPBN 2009 ................................................................................ 43 Tabel 20. Penduduk Usia 15 Tahun Ke Atas yang Bekerja Menurut Lapangan Pekerjaan Utama, 2009-2010 ........................... 48 Tabel 21. Produktivitas Tenaga Kerja Menurut Lapangan Usaha (Rp/Tenaga Kerja)............................................................ 49 Tabel 22. Penyerapan Tenaga Kerja oleh Sub Sektor Tanaman Pangan dan Perkebunan per Provinsi Rata-Rata 2004-2009 .......... 50 Tabel 23. Penyerapan Tenaga Kerja oleh Sub Sektor Peternakan per Provinsi Rata-Rata 2004-2009 .......................................... 51 Tabel 24. Proporsi Penduduk Miskin Usia 15 Tahun Keatas yang Bekerja di Sektor Pertanian Menurut Provinsi .................. 51 Tabel 25. Perkembangan Petani Gurem di Indonesia....................... 70

v

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Daftar Gambar Gambar 1. Kerangka Analisis ........................................................ 19 Gambar 2. Analisis Kuadran .......................................................... 21 Gambar 3. Realisasi Subsidi Pertanian 2005-2009 (Miliar Rupiah) . 39 Gambar 4. Perkembangan Dana Alokasi Khusus Menurut Bidang (Miliar Rupiah) ............................................................ 41 Gambar 5. Perkembangan Pembiayaan Program Peningkatan Kesejahteraan Petani 2005 – 2009* (Miliar Rupiah) ..... 42 Gambar 6. Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin .................... 46 Gambar 7. Penduduk Miskin Desa dan Kota per Provinsi Tahun 2009 dan 2010 ............................................................ 47 Gambar 8. Perkembangan Nilai Tukar Petani dan Perubahannya (2007=100)*................................................................ 55 Gambar 9. Perkembangan Indeks Harga Beberapa Komoditas Pertanian Di Pasar Internasional .................................. 57 Gambar 10. Perkembangan Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani (2007=100)* .............................. 59 Gambar 11. Perkembangan Nilai Tukar Petani Menurut Sub Sektor Pertanian (2007=100) .................................................. 60 Gambar 12. Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani Menurut Sub Sektor (2007=100)* ..................... 61 Gambar 13. Nilai Tukar Petani Menurut Provinsi Desember 2004 Desember 2009 ........................................................... 63 Gambar 14. Gap Antara Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani Menurut Provinsi 2009 ...................... 64 Gambar 15. Analisis Kuadran Nilai Tukar Petani dan Penduduk Miskin Perdesaan Menurut Provinsi 2009 ............................... 66 Gambar 16. Produktifitas Petani dan Kemiskinan Perdesaan: Sasaran dan Realisasi................................................... 68 Gambar 17. Nilai Tukar Petani: Sasaran Indikatif dan Realisasi ........ 69 Gambar 18. Pangsa Kredit Bank Umum dan Kredit Usaha Kecil Menurut Sektor Ekonomi 2009 .................................... 74

vi

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Bab 1. Pendahuluan 1.1.

Peran Sektor Pertanian dalam pembangunan dan pengentasan kemiskinan Pembangunan pertanian memiliki arti yang sangat strategis, tidak hanya untuk negara-negara berkembang, bahkan untuk negara maju pun pertanian tetap mendapat perhatian dan perlindungan yang sangat serius (seperti EU, Amerika, Australia, Jepang, dll). Membahas tentang pertanian berarti membahas tentang kelangsungan hidup manusia di mana pertanian sebagai penyedia bahan pangan, bahan sandang dan bahkan bahan papan. Selama manusia di dunia masih memerlukan bahan pangan untuk menjamin kelangsungan hidupnya maka pertanian tetap akan memegang perang yang sangat penting. Peran strategis pertanian tersebut digambarkan melalui kontribusi yang nyata melalui pembentukan kapital; penyediaan bahan pangan, bahan baku industri, pakan dan bioenergi; penyerap tenaga kerja; sumber devisa negara; sumber pendapatan; serta pelestarian lingkungan melalui praktek usahatani yang ramah lingkungan. Berbagai peran strategis pertanian dimaksud sejalan dengan tujuan pembangunan perekonomian nasional yaitu: (1) meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia; (2) mempercepat pertumbuhan ekonomi, mengurangi kemiskinan; (3) menyediakan lapangan kerja; (4) memelihara keseimbangansumberdaya alam dan lingkungan hidup. Hingga saat ini sebagian besar masyarakat masih menggantungkan hidupnya dari sektor pertanian dengan tingkat produktivitas dan pendapatan usaha yang relatif rendah, sehingga kemiskinan, pengangguran dan rawan pangan banyak terdapat di pedesaan. Kondisi ini mengindikasikan bahwa upaya pengentasan kemiskinan, pengangguran, dan rawan pangan harus dilakukan dengan membangun pertanian dan pedesaan. Adalah merupakan tantangan ke depan untuk mencapai komitmen global pada tahun 2015 sebagaimana yang dicanangkan dalam Millenium Development Goals (MDG’s) melalui pembangunan pertanian dengan segala karakteristik dan sfesifikasi masalahnya yang tersebar merata hampir di seluruh wilayah pedesaan.

1

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

1.2.

Permasalahan pertanian 2004-2009

Sebagai salah satu prioritas kebijakan untuk mewujudkan misi Indonesia yang sejahtera, sebagaimana tertuang dalam RPJMN 2004-2009, revitalisasi pertanian diharapkan mampu meningkatkan: ketahanan pangan; kapasitas dan kapabilitas petani dan keluarganya; akses petani terhadap sumberdaya dan informasi; serta peningkatan daya saing, mutu dan nilai tambah komoditas pertanian bagi kesejahteraan bangsa Indonesia. Revitalisasi pertanian ini akan menyumbang pada percepatan pertumbuhan ekonomi, pengurangan kemiskinan, serta penciptaan lapangan kerja baru. Disamping memperkuat basis produksi komoditas penghasil devisa seperti kelapa sawit, karet, kakao, dan kopi, Pemerintah juga menempatkan lima (5) komoditas pangan sebagai prioritas yang ditangani untuk swasembada pangan dan peningkatan kesejahteraan petani, yaitu: padi, jagung, kedelai, gula tebu, dan daging sapi. Swasembada ditargetkan dicapai masing-masing pada tahun 2008 untuk jagung, 2011 untuk kedelai, 2009 untuk gula tebu, dan 2010 untuk daging sapi. Dalam kurun waktu 2004-2009 telah cukup banyak upaya perbaikan yang dilakukan guna memecahkan persoalan fundamental di bidang pertanian. Sebagai negara yang luas dengan jumlah penduduk yang besar serta kondisi agroklimat dan budaya yang variatif, banyak hambatan yang harus diatasi dalam mencapai sasaran-sasaran program yang telah disusun. Hal ini ditambah dengan masa transisi manajemen pemerintahan dari sistem yang sentralistik menjadi lebih desentralistik sehingga implementasi program dan kegiatan yang tertuang dalam dokumen perencanaan juga menjadi beragam pula, ada yang menjalankannya dengan hasil melebihi sasaran yang ditentukan, tetapi adapula yang belum berhasil. Disamping itu, Pemerintah sedang dalam masa transisi pelaksanaan sistem pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan negara sebagaimana telah diundangkan antara lain dalam UU no. 17/2003 tentang Keuangan Negara, UU No. 1/2004 tentang Perbendaharaan Negara serta UU No. 15/2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Negara. Keterbatasan keuangan Pemerintah menyebabkan dukungan infrastruktur pertanian belum optimal untuk meyakinkan petani dan 2

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

pengusaha pertanian meningkatkan investasinya di bidang pertanian. Namun demikian, Pemerintah telah secara sungguh-sungguh mempercepat revitalisasi pertanian ini. Hal ini salah satunya, ditunjukkan dengan meningkat pesatnya anggaran belanja pemerintah pada sektor pertanian dari Rp. 3,5 trilyun pada tahun 2003 menjadi Rp. 7,4 trilyun tahun 2006, dan Rp. 10,3 trilyun pada tahun 2007 termasuk Dana Alokasi Khusus (DAK) sektor pertanian sebesar Rp.1,4 triliun. Perilaku petani yang masih berusaha tani secara individual, langkanya dokumen kepemilikan lahan, serta kesulitan di dalam mengakses dana perbankan masih mendominasi lambannya upaya pencapaian sasaran revitalisasi pertanian. Demikian pula halnya dengan perhatian Kepala Daerah terhadap pembangunan pertanian di wilayahnya masing -masing sangat bervariasi. Persoalan-persoalan tersebut di atas sangat mempengaruhi posisi tawar petani terhadap pelaku pasar lainnya, sehingga harga yang diterima petani belum sesuai dengan korbanan yang mereka keluarkan. Fenomena dimana pada saat panen raya harga jual komoditas pertanian sangat rendah dan sebaliknya meningkat pada saat petani sudah tidak memiliki produk, di beberapa lokasi masih menjadi masalah. Keseluruhan sistem pertanian yang digambarkan tersebut, juga menyebabkan lambannya perkembangan mekanisasi pertanian baik pra maupun pasca panen, dengan intensitas berbeda antara wilayah satu dengan lainnya. Beberapa tahun terakhir ini juga dunia pertanian harus berhadapan dengan berbagai bencana alam, seperti banjir, kekeringan, longsor, merebaknya serangan Organisme Pengganggu Tanaman dan Penyakit Hewan, dan lain-lain. Penyakit flu burung, misalnya, yang disebabkan virus Avian Influenza(AI) sesungguhnya relatif dapat ditangani di peternakan, namun meningkatnya kasus kematian manusia sebagai akibat virus AI tersebut, mengharuskan percepatan penataan sistem peternakan rakyat. Berbagai produk hukum telah diterbitkan untuk menata peternakan rakyat ini yang pada umumnya mengarah kepada best practices. Selain itu, persoalan mendasar yang dihadapi sektor pertanian pada saat ini dan di masa yang akan datang adalah meningkatnya kerusakan lingkungan dan perubahan iklim global; terbatasnya 3

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

ketersediaan infrastruktur, sarana prasarana, lahan dan air; sedikitnya status dan kecilnya luas kepemilikan lahan; lemahnya sistem perbenihan dan perbibitan nasional; keterbatasan akses petani terhadap permodalan dan masih tingginya suku bunga usahatani; lemahnya kapasitas dan kelembagaan petani dan penyuluh; masih rawannya ketahanan pangan dan ketahanan energi; belum berjalannya diversifikasi pangan dengan baik; rendahnya Nilai Tukar Petani (NTP), dan belum padunya antar sektor dalam menunjang pembangunan pertanian.

1.3.

Pembangunan Pertanian khususnya program peningkatan kesejahteraan petani dalam RPJMN 2004-2009

Kegiatan pembangunan pertanian periode 2004-2009 dilaksanakan melalui tiga program, yaitu: (1) Program peningkatan ketahanan pangan, (2) Program pengembangan agribisnis, dan (3) Program peningkatan kesejahteraan petani. Program ketahanan pangan tersebut diarahkan pada kemandirian masyarakat/petani yang berbasis sumberdaya lokal yang secara operasional dilakukan melalui program peningkatan produksi pangan; menjaga ketersediaan pangan yang cukup, aman dan halal di setiap daerah setiap saat; dan antisipasi agar tidak terjadi kerawanan pangan. Pada kenyataannya program ketahanan pangan tersebut belum bisa terlepas sepenuhnya dari beras sebagai komoditi basis yang strategis. Hal ini tersurat pada rumusan pembangunan pertanian bahwa sasaran indikatif produksi komoditas utama tanaman pangan sampai tahun 2006 dan cadangan pangan pemerintah juga masih berbasis pada beras. Namun demikian, dengan semakin berkurangnya areal garapan per petani, keterbatasan pasokan air irigasi dan mahalnya harga input serta relatif rendahnya harga produk dapat menjadi faktor-faktor pembatas/kendala untuk program peningkatan kesejahteraan dan kemandirian petani yang berbasis sumberdaya lokal tersebut. Upaya untuk menuju pada peningkatan kesejahteraan petani secara operasional dilakukan melalui pemberdayaan penyuluhan, pendampingan, penjaminan usaha, perlindungan harga gabah, kebijakan proteksi dan promosi. Beberapa upaya tersebut memang relatif sangat 4

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

diperlukan namun faktor kendala seperti disebutkan terdahulu perlu mendapatkan perhatian yang cermat hingga di tingkat daerah. Hal tersebut dapat dimengerti mengingat sebagian besar petani di Indonesia untuk komoditas beras masih tergolong petani subsisten dalam artian berperan sebagai produsen sekaligus konsumen beras. Dengan demikian maka jumlah beras yang dijual ke pasar akan sangat bergantung pada surplus konsumsi rumahtangga dan harga beras serta harga barang lain yang diperlukan petani dari industri lain. Selanjutnya, Prioritas Pembangunan Nasional Tahun 2004-2009, telah menetapkan “Revitalisasi Pertanian” sebagai salah satu prioritas pembangunan bidang ekonomi. Revitalisasi Pertanian diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan sebagian besar rakyat dan meletakkan landasan yang kokoh bagi pembangunan ekonomi. Konsep tersebut merupakan komitmen politik yang harus didukung dan dijabarkan lebih lanjut operasionalnya oleh semua instansi yang terkait dengan pertanian. Tujuan pembangunan pertanian Indonesia tahun 2004-2009 adalah: (1) Membangun SDM aparatur profesional, petani mandiri dan kelembagaan pertanian yang kokoh; (2) Meningkatkan pemanfaatan sumberdaya pertanian secara berkelanjutan; (3) Memantapkan ketahanan dan keamanan pangan; (4) Meningkatkan dayasaing dan nilai tambah produk pertanian; (5) Menumbuhkembangkan usaha pertanian yang akan memacu aktivitas ekonomi perdesaan; dan (6) Membangun sistem manajemen pembangunan pertanian yang berpihak kepada petani. Ada tiga kelompok sasaran utama pembangunan pertanian yang perlu dicapai yaitu: (1) meningkatnya ketahanan pangan nasional yang meliputi meningkatnya kapasitas produksi komoditas pertanian dan berkurangnya ketergantungan terhadap pangan impor sekitar 5-10 persen dari produksi domestik; (2) meningkatnya nilai tambah dan dayasaing komoditas pertanian yang meliputi meningkatnya mutu produk primer pertanian, meningkatnya keragaman pengolahan produk pertanian dan meningkatnya ekspor serta meningkatkanya surplus perdagangan komoditas pertanian; dan (3) meningkatnya kesejahteraan petani yang meliputi meningkatnya produktivitas tenaga kerja di sektor pertanian dan menurunnya insiden kemiskinan.

5

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Ketiga sasaran tersebut merupakan bagian integral dari target sasaran pembangunan nasional. Berdasarkan target makro yang dimuat dalam RPJMN, periode 2005-2009 target PDB riil sektor pertanian dalam arti luas (pertanian, kehutanan dan perikanan) dapat tumbuh rata-rata 3,52 persen per tahun dan dengan total penyerapan tenaga kerja sebesar 43,8 – 45,7 juta orang.

1.4.

Keterkaitan dengan RPJMN 2004-2009

Strategi dan kebijakan pembangunan pertanian 2004-2009 disusun berlandaskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN). Salah satu visi RPJMN yang menjadi landasan dalam penyusunan strategi dan kebijakan pembangunan pertanian adalah: ”terwujudnya perekonomian yang mampu menyediakan kesempatan kerja dan penghidupan yang layak serta memberikan pondasi yang kokoh bagi pembangunan berkelanjutan”. Secara makro, pertumbuhan ekonomi (PDB) selama periode tahun 2005-2009 ditargetkan tumbuh rata-rata sebesar 6,6 persen per tahun, sedangkan sektor pertanian (termasuk kehutanan dan perikanan) diharapkan tumbuh rata-rata sebesar 3,5 persen per tahun. Dari target pertumbuhan tersebut maka sektor pertanian (di luar perikanan dan kehutanan) ditargetkan bisa tumbuh rata-rata sebesar 3,3 persen per tahun. Agenda pembangunan ekonomi dalam RPJMN yang terkait dengan pembangunan pertanian, antara lain: (1) revitalisasi pertanian, (2) peningkatan investasi dan ekspor non -migas; (3) pemantapan stabilisasi ekonomi makro; (4) penanggulangan kemiskinan; (5) pembangunan perdesaan; dan (6) perbaikan pengelolaan sumberdaya alam dan pelestarian fungsi lingkungan hidup. Revitalisasi pertanian antara lain diarahkan untuk meningkatkan: (1) kemampuan produksi beras dalam negeri sebesar 90-95 persen dari kebutuhan; (2) diversifikasi produksi dan konsumsi pangan; (3) ketersediaan pangan asal ternak; (4) nilai tambah dan dayasaing produk pertanian; dan (5) produksi dan ekspor komoditas pertanian.

6

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

1.5.

Tujuan studi evaluasi

Seperti telah diuraikan di atas selain menjadi salah satu prioritas pembangunan jangka menengah nasional 2004-2009 pembangunan sektor pertanian juga membawa implikasi yang sangat penting terhadap pembangunan jangka menengah 2010-2014. Ketahanan Pangan, menjadi salah satu dari 11 prioritas RPJMN 2010-2014. Dalam bidang sumber daya alam dan lingkungan hidup; Peningkatan Ketahanan Pangan dan Revitalisasi Pertanian, Perikanan dan Kehutanan menjadi salah satu prioritas bidang. Dengan kata lain, berbagai kebijakan, program dan kegiatan pembangunan pertanian dalam periode 2004-2009 akan membawa implikasi yang sangat besar terhadap pembangunan 2010-2014. Berdasarkan uraian yang telah disampaikan di atas, evaluasi pembangunan pertanian pada periode 2004-2009 penting untuk dilakukan. Oleh karena itu kajian ini ditujukan untuk mengevaluasi sejauhmana kinerja pembangunan pertanian selama periode tahun 2004–2009 berdasarkan kebijakan dan sasaran yang tercantum di dalam RPJMN 20042009, Rencana Kerja Pemerintah (RKP) serta Rencana Strategis (Renstra) Kementerian Pertanian. Sedangkan tujuan utama kajian untuk melihat sejauhmana kinerja dan capain revitalisasi pertanian pada periode 20042009 utamanya dalam rangka peningkatan kesejahteraan petani. Secara khusus, tujuan dari evaluasi ini adalah untuk; (1) Menyusun kerangka evaluasi program peningkatan kesejahteraaan petani; (2) Memperoleh gambaran pelaksanaan dan capaian-capain kebijakan revitalisasi pertanian dalam rangka peningkatan kesejateraan petani; dan (3) Menyusun rekomendasi kebijakan terkait revitalisasi pertanian dalam rangka peningkatan kesejahteraan petani .

7

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Bab 2. Studi Literatur 2.1.

Landasan Konseptual

2.1.1.

Nilai Tukar Petani

Indeks Nilai Tukar Petani (NTP), yang dalam bahasa Inggris disebut Farmer’s Term of Trade Indices, seringkali dikaitkan dengan kondisi ekonomi petani. Angka indeks ini bahkan telah menjadi salah satu indikator proksi yang diunggulkan untuk mengukur tingkat kesejahteraan petani oleh berbagai pihak. Selama ini, indeks NTP selalu dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) setiap awal bulan melalui Berita Resmi Statistik (BRS), bersama-sama dengan data ekonomi lain seperti inflasi, ekspor-impor, dan pariwisata. NTP selain disajikan dalam indeks agregat nasional, juga dirinci menurut propinsi, sehingga informasinya dapat digunakan bagi para analis kebijakan pusat dan daerah. Nilai Tukar Petani (NTP) merupakan hubungan antara hasil pertanian yang dijual petani dengan barang dan jasa lain yang dibeli oleh petani. Secara konsepsional nilai tukar petani adalah mengukur kemampuan tukar barang-barang (produk) pertanian yang dihasilkan petani dengan barang atau jasa yang diperlukan untuk konsumsi rumahtangga petani dan keperluan dalam memproduksi barang-barang pertanian. Di sini petani dalam kapasitas sebagai produsen dan konsumen. Dalam kapasitas petani sebagai produsen, dapat dihitung nilai tukar petani (NTP) terhadap biaya produksi dan penambahan barang modal, sedangkan jika petani dalam kapasitas khusus sebagai konsumen dihitung NTP terhadap konsumsi rumah tangga petani, dan besaran indeks yang disebut NTP adalah hasil bagi antara indeks harga yang diterima (dari hasil produksi) dengan indeks harga yang dibayar petani untuk keperluan rumah tangga petani dan atau keperluan dalam memproduksi barangbarang pertanian. NTP dibatasi sebagai nisbah antara indeks harga yang diterima petani dengan indeks harga yang dibayar petani. Menurut BPS, indeks harga yang diterima petani (It) adalah perbandingan antara harga yang diterima petani pada tahun berlaku dengan harga tersebut pada tahun dasar. Sedang perbandingan antara harga yang dibayarkan petani pada tahun berlaku dengan harga yang 8

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

dibayarkan petani pada tahun dasar merupakan indeks harga yang dibayarkan petani (Ib). NTP ditentukan oleh interaksi antara empat unsur harga yang terpisah, yaitu harga luaran pertanian, harga masukan pertanian, harga luaran sektor industri perkotaan (non pertanian) dan harga masukan sektor non-pertanian. Pemerintah dapat mempengaruhi keempat harga-harga di atas dengan tujuan yang sangat khusus. Kalau semua campur tangan pemerintah ini dikombinasikan, maka akan terbentuklah nilai tukar sektor pertanian/pedesaan terhadap sektor perkotaan atau industri. Oleh karena itu, nilai ini dapat dipakai sebagai petunjuk tentang keuntungan di sektor pertanian dan kemampuan daya beli barang dan jasa dari pendapatan petani. Jika seandainya campur tangan pemerintah ini tidak ada, maka nilai tukar akan ditentukan oleh kekuatan pasar. Beberapa penelitian dan hasil perhitungan BPS sering menunjukkan bahwa hasil tukar komoditas pertanian cenderung menurun setiap tahun (Simatupang, 1992; Simatupang dan Isdijoso, 1992). Artinya, kemerosotan dalam nilai tukar hasil pertanian, atau penurunan tingkat harga pertanian relatif terhadap harga barang dan jasa lain mengakibatkan penurunan pendapatan riil petani. Dalam jangka pendek tampaknya menurunnya NTP tidak berpengaruh pada petani untuk mengurangi atau menghentikan kegiatan usahatani. Hal ini antara lain karena petani tidak memiliki keterampilan untuk menekuni profesi lain di bidang nonpertanian, petani tidak punya modal cukup untuk bergerak di bidang non-pertanian, dan kondisi lahan pertanian yang ada hanya menguntungkan bagi petani untuk menghasilkan produksi pertanian. Kecenderungan rendahnya NTP akan dapat mengurangi insentif petani meningkatkan produktivitas pertanian secara optimal dalam jangka panjang. Kondisi demikian dapat mengurangi laju peningkatan produksi relatif terhadap laju peningkatan konsumsi dalam negeri, sehingga swasembada pangan terutama beras yang telah tercapai selama ini bisa terancam kelestariannya. NTP merupakan rasio indeks harga yang diterima petani (It ) terhadap indeks harga yang dibayar petani (Ib ). Secara konseptual NTP 9

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

adalah pengukur kemampuan tukar barang-barang (produk) pertanian yang dihasilkan petani terhadap barang/jasa yang diperlukan untuk konsumsi rumah tangga dan kebutuhan dalam memproduksi hasil pertanian. Indeks harga yang diterima petani, sebagai indeks harga produsen, merupakan indeks harga dari berbagai komoditas hasil produksi pertanian (farm gate price), sedangkan indeks harga yang dibayar petani, sebagai indeks harga konsumen, merupakan indeks harga barang dan jasa yang dikonsumsi petani serta biaya produksi yang dikeluarkan petani dalam memproduksi hasil pertanian (retail price). Dari angka NTP dapat pula diketahui tingkat daya saing suatu produk pertanian yang dihasilkan petani dibandingkan dengan produk lain, sehingga arah pengembangan kebijakan pada spesialisasi produk unggulan wilayah yang berkualitas dapat dilakukan. Penghitungan NTP diformulasikan sebagai berikut: (2.1) Berdasarkan formula di atas, NTP mempunyai 3 kemungkinan, yaitu NTP bernilai 100, berarti petani mengalami break even point atau impas karena harga yang diterima sama dengan harga yang dibayar. Apabila NTP >100, artinya petani mengalami surplus karena harga yang diterima lebih besar dibandingkan harga yang dibayar. Dan jika NTP <100, berarti petani mengalami defisit karena harga yang diterima lebih kecil dibandingkan harga yang dibayar. Petani yang dicakup dalam NTP masih dalam skala terbatas, tidak mencakup seluruh subsektor pertanian, namun hanya petani yang berusaha di daerah perdesaan pada subsektor tanaman bahan makanan (TBM) seperti padi, palawija, dan hortikultura (buah-buahan dan sayuran), dan subsektor tanaman perkebunan rakyat (TPR) di antaranya: karet, kelapa, cengkeh, kopi, dan tembakau. Sedangkan penghitungan It dan Ib menggunakan metode Modified Laspeyres Index seperti berikut: (2.2)

10

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Dimana: = Indeks harga bulan ke- n baik untuk It maupun Ib = Harga bulan ke- n untuk jenis barang ke-i = Harga bulan ke- (n-1) untuk jenis barang ke-i = Relatif harga bulan ke- n dibandingkan bulan ke- (n-1) untuk jenis barang ke-i = Harga pada tahun dasar untuk jenis barang ke-i = Kuantitas pada tahun dasar untuk jenis barang ke-i m = Banyak jenis barang, m, yang tercakup dalam paket komoditas Tinggi rendahnya NTP sangat dipengaruhi oleh gejolak harga. Oleh karena itu, pengendalian terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi gejolak harga tersebut sangat diperlukan, meskipun nampaknya, secara absolut perubahan NTP dari waktu ke waktu tidak signifikan atau relatif kecil. Pengendalian harga oleh pemerintah khususnya untuk masalah perberasan (termasuk gabah) telah dituangkan melalui Instruksi Presiden Nomor 13 tahun 2005. 2.2. 2.2.1.

Kerangka Kebijakan Dimensi Kebijakan Pembangunan Pertanian

Dalam sejarah ekonomi dan pembangunan pertanian di Indonesia, telah terjadi pasang surut kehidupan petani yang menerima dampak kebijakan pada masanya. Secara umum, petani sepertinya selalu berada pada posisi yang lemah dan termarjinalkan oleh berbagai kebijakan yang sering tidak berpihak dan tidak memberikan dampak yang nyata pada perbaikan kualitas hidupnya. Iskandar (2006), memberikan beberapa indikasi tentang keterpurukan kehidupan petani Indonesia sepanjang masa. Pada masa prakolonial, di Pulau Jawa struktur penguasaan lahan sangat timpang dimana raja sebagai pemilik mutlak atas tanah. Petani umumnya sebagai pekerja pertanian yang menggantungkan hidupnya pada para bangsawan lokal. Pada masa kolonial Belanda, petani dipaksa untuk mengikuti tanam paksa

11

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

dan mengalami tragedy kelaparan pada tahun 1940-an. Pada masa pascakolonial, ketimpangan penguasaan tanah juga tetap mencolok. Hasil Sensus Pertanian 1971 menunjukkan 41 persen rumah tangga kelas atas memiliki lahan rata-rata 1,16 ha dan sebaliknya rumah tangga lapisan bawah (59 persen) hanya memiliki rata-rata penguasaan tanah 0,25 ha. Program revolusi hijau tahun 1970-1980 berhasil meningkatkan produksi secara signifikan dan berhasil mencapai swasembada beras tahun 1984, namun karena adanya ketimpangan akses terhadap lahan dan sifat yang sentralistik serta usaha tani yang mengandalkan asupan input luar akhirnya Indonesia kembali menjadi importir beras. Secara umum pembangunan Pertanian lebih banyak dinikmati lapisan atas dan kurang dinikmati petani gurem yang merupakan bagian terbesar dari jumlah petani. Disamping itu nasib ekonomi petani Indonesia kian terpuruk karena tidak mendapat perlindungan pemerintah. Hal ini sangat berbeda dengan yang dialami para petani di Amerika, EU, Australia dan Jepang. Dengan melihat potensi sumberdaya yang dimiliki Indonesia, Stighlitz (2004) memberikan beberapa saran yang perlu diperhatikan ketika akan menyusun dan merumuskan kebijakan pembangunan pertanian. Saran-saran tersebut dapat dirangkum sebagai berikut: - Usaha pengembangan ekonomi lebih difokuskan pada sektor yang menghidupi mayoritas penduduk yaitu penduduk di pedesaan yang berprofesi sebagai petani - Program industrialisasi mestinya difokuskan pada aktivitas yang memiliki keterkaitan dengan kepentingan mayoritas - Pendidikan menjadi pra-syarat utama pembangunan dan ini harus dapat dijangkau oleh golongan mayoritas - Dalam pembangunan Pertanian, prioritas bukan sekedar memproduksi komoditi, tapi penciptaan nilai tambah (value added) - Industrialisasi harus terkait dengan kepentingan petani - Sebagian besar hasil pertanian terutama perkebunan masih diolah di luar Indonesia, misalnya karet, crude plam oil/CPO, kakao, dll. Hal ini sebenarnya sangat mendukung industrialiasi, oleh karena itu sebaiknya produk bukan dijual sebagai. barang mentah.

12

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

-

Terkait dengan efisiensi, program swastanisasi/privatisasi perlu persiapan, karena liberalisasi yang terburu-buru akan sangat berbahaya Peran dan intervensi pemerintah untuk memberi prioritas pada ”mayoritas” tetap diperlukan, bukan sepenuhnya diserahkan pada “market mechanism” (invisible hand) Perlu keseimbangan antara kepentingan pasar dan capur tangan dan atau peran pemerintah

Subejo (2006) mengajukan hipotesis bahwa suatu kebijakan pembangunan pertanian yang baik harus mengandung tiga unsur yaitu ecological security, livelihood security dan food security. Suatu sustainable agriculture adalah suatu sistem pertanian yang mendasarkan dirinya pada pemanfaatan sumber daya alam (lahan, air dan kenearagaman hayati lainnya) secara lestari. Keanekaragaman hayati merupakan kekuatan petani dalam upaya melestarikan ketahanan pangan. Keanekaragaman hayati dapat menjadi sumber alternatif dalam penganekaragaman jenisjenis tanaman budidaya. Dalam rangka menggalakan ekspor dari sektor pertanian, umumnya pemerintah negara berkembang akan menggalakkan pembangunan perkebunan besar. Kehadiran perkebunan tersebut akan mengubah ketiga aspek kebijaksanaan pertanian yang sehat. Perkebunan besar akan menguasai lahan pertanian yang sangat luas yang hanya ditanami satu jenis tanaman, sehingga melemahkan ketahanan keanekaragaman hayati di wilayah tersebut. Selain menutup kemungkinan bagi petani untuk diversifikasi usatanai mereka, lemahnya ketahanan hayati juga menyebabkan pertanian di wilayah itu mudah terserang hama dan penyakit. Keberadaan perkebunan besar juga akan menghambat terpenuhinya kebutuhan dasar bagi penduduk setempat, demi ekspor dan keuntungan bagi petani bagi pemilik perkebunan. Namun liberalisasi pardagangan produk-produk pertanian tidak menjadikan pertanian menjadi bebas. Sebaliknya liberalisasi perdagangan justru memperkuat sentralisme pembangunan pertanian. Dalam era globalisasi perdagangan bebas, ketika negara tidak lagi mencampuri urusan pengembangan sektor pertanian, negara tidak mengembalikan kekuasaan dan fungsi petani untuk mengatur usaha tani mereka, tetapi justu 13

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

memfasilitasi penyerahan penguasaan sumber-sumber alam, sistem produksi, serta sistem pemasaran dan perdagangan kepada perusahaan agribisnis global atau multinational coporations. Pemerintah justru banyak meliberalisasi pasar produk pertanian padahal aturan WTO masih memberi kesempatan pemerintah untuk melindungi pasar domestik. Untuk subsidi pertanian, telah lama subsidi input dikurangi dengan sangat drastis oleh pemerintah padahal negaranegara maju masih memberikan subsidi sampai 300 milliar US$ tiap tahunnya kepada sektor pertanian. Bahkan dalam Koferensi Tingkat menteri V WTO di Meksiko dan konferensi ke VI di Doha-Qatar gagal menghasilkan suatu konsensus apapun mengenai pengurangan hambatan dalam perdagangan produk-produk pertanian. Hal ini terjadi karena negara-negara maju, seperti AS, Uni Eropa dan Jepang menolak untuk memangkas secara drastis subsidi ekspor dan subsidi jenis lain yang selama ini diberikan kepada petani. Proteksi yang luar biasa pada sektor pertanian di negara-negara maju ditunjukan dengan perlindungan produk dalam negeri melalui penerapan tariff impor yang tinggi. Bahkan di sejumlah negara eksportir beras, gula, dan produk pertanian lainnya tariff impor-nya sangat tinggi. Terkait tarrif impor gula, Uni Eropa menerapkan 297 persen, Jepang 361 persen, sedangkan Indonesia hanya 30 persen (gula putih 700 per kg dan gula mentah 550 per kg). Hal lain yang dipandang juga memberatkan petani produsen adalah adanya pajak ekspor (PPN 10 persen) untuk beberapa komoditas pertanian misalnya CPO, kakao dan kopi, hal ini tidak memberi insentif bagi produsen untuk mengoptimalkan produksinya. 2.2.2.

Peningkatan Kesejahteraan Petani

Salah satu target utama dari pembangunan pertanian adalah upaya peningkatan kesejahteraan petani. Unsur penting yang berpengaruh terhadap tingkat kesejahteraan petani adalah tingkat pendapatan petani. Walaupun demikian tidak selalu upaya peningkatan pendapatan petani secara otomatis diikuti dengan peningkatan kesejahteraan petani, karena kesejahteraan petani juga tergantung pada nilai pengeluaran yang harus dibelanjakan keluarga petani serta faktor-faktor non-finansial seperti 14

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

faktor sosial budaya. Walaupun demikian, sisi pendapatan petani merupakan sisi yang terkait secara langsung dengan tugas pokok dan fungsi Kementerian Pertanian. Oleh karena itu, dalam kerangka peningkatan kesejahteraan petani, prioritas utama Kementerian Pertanian adalah upaya meningkatkan pendapatan petani. Saat ini rata-rata pendapatan per kapita pertanian hanya sekitar Rp 4,69 juta per tahun. Pada tahun 2014 Kementerian Pertanian mentargetkan pendapatan per kapita tersebut dapat meningkat menjadi Rp 7.93 juta per tahun. Hal ini berarti setiap tahun harus diupayakan kenaikan pendapatan 11,1 persen per tahun. Sebagai gambaran umum pendapatan petani, dapat pula dilihat dari PDB Pertanian per rumah tangga petani. PDB Pertanian dalam arti sempit (di luar kehutanan dan perikanan) tahun 2008 adalah Rp 21,6 juta/rumah tangga/tahun. Untuk tahun 2009 (s/d triwulan III) adalah Rp 19,8 juta/rumah. Data RTP (Rumah Tangga Pertanian) menggunakan data hasil sensus pertanian 2003. Sementara itu secara nasional, PDB total per rumah tangga nasional tahun 2008 sebesar Rp 93,6 juta/rumah tangga dan tahun 2009 s/d triwulan III sebesar Rp 78,1 juta/rumah tangga. Hal ini mencerminkan betapa kecilnya pendapatan rumah tangga sektor pertanian dibandingkan non pertanian. Nilai pendapatan petani dapat bersumber dari usaha pertanian dan usaha nonpertanian. Nilai pendapatan yang bersumber dari usaha pertanian akan diperoleh dari selisih nilai penjualan komoditas usahatani yang dihasilkan dengan biaya usahatani yang dikeluarkan. Nilai penjualan hasil usahatani akan ditentukan oleh volume produksi yang dihasilkan serta harga jual. Makin besar volume produksi yang dihasilkan makin besar pula volume fisik yang dapat dijual. Sementara itu, walaupun komoditas pertanian berhasil ditingkatkan produksinya, hal tersebut hanya akan secara nyata meningkatkan nilai penjualan manakala harga jual paling tidak konstan atau lebih baik lagi kalau juga meningkat. Oleh karena itu hal fundamental yang perlu diupayakan dalam rangka peningkatan nilai jual ini adalah mempertahankan agar harga jual tidak mengalami penurunan.

15

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Agar harga jual tidak mengalami pernurunan, maka yang dilakukan oleh Kementerian Pertanian antara lain: (1) Meningkatkan Harga Pembelian Pemerintah (HPP), khususnya komoditas padi, agar petani mendapat jaminan kepastian harga jual padi yang mereka hasilkan; (2) Mengembangkan kelembagaan sistem tunda jual yang memungkinkan petani mendapatkan harga jual produk pertanian yang wajar; (3) Melakukan proteksi terhadap serbuan impor hasil-hasil pertanian, baik melalui instrumen tarif dan non tarif. Hal ini sangat dibutuhkan untuk melindungi kejatuhan harga pertanian akibat perdagangan internasional yang tidak adil (unfair market); (4) Mendorong Pemerintah Daerah untuk menciptakan captive market bagi produk pertanian melalui sistem kontrak yang tidak merugikan petani; serta (5) Mengembangkan kelembagaan lumbung pangan yang bisa menjadi alat pelindung bagi petani dari kejatuhan harga akibat tidak memiliki gudang penyimpanan. Upaya mengatasi kejatuhan harga jual baru merupakan satu sisi yang dapat dilakukan Kementerian Pertanian untuk mengupayakan peningkatan pendapatan petani. Upaya dari sisi lain adalah menekan biaya produksi pertanian agar margin keuntungan petani dapat meningkat. Rencana aksi yang akan ditempuh Kementerian Pertanian untuk menekan biaya produksi pertanian (selain upaya peningkatan produktivitas pertanian) adalah: (1) Pemberian subsidi input, khususnya pupuk dan benih/bibit; (2) Melakukan upaya koordinasi dengan Kementerian Keuangan untuk memungkinkan diberikannya keringanan pajak terhadap barang-barang modal atau sarana yang digunakan untuk berusahatani; (3) Mengupayakan pemberian skim subsidi bunga kredit dan penjaminan untuk investasi dan modal kerja usahatani; dan (4) Memberikan bantuan sosial terhadap petani yang mengalami bencana alam atau gangguan produksi lainnya agar biaya usahatani yang mereka keluarkan tidak menjadi terlalu besar. Selain berbagai upaya yang berhubungan secara langsung dengan nilai input dan output pertanian, pendapatan petani juga masih memungkinkan untuk ditingkatkan melalui: (1) Pengembangan infrastruktur oleh Pemerintah yang dilakukan secara padat karya dengan melibatkan petani yang menjadi sasaran kegiatan; (2) Mengembangkan berbagai aktivitas off-farm yang mampu membangkitkan penghasilan bagi petani dengan basis kegiatan yang terkait usahatani, seperti wisata agro, 16

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

industri rumah tangga berbahan baku hasil pertanian dan industri rumah tangga yang dapat menghasilkan peralatan pertanian sederhana; (3) Mengupayakan insentif bagi tumbuhnya industri hulu dan hilir pertanian; (4) Mengupayakan adanya payung hukum bagi bertumbuhnya Lembaga Pembiayaan Pertanian yang tersedia di perdesaan.

17

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Bab 3. Metodologi 3.1.

Ruang lingkup

Agar penelitian dapat dilaksanakan secara optimal untuk menghasilkan output yang diharapkan, diperlukan adanya deskripsi ruang lingkup kajian ini. Hal ini untuk menjamin kesamaan presepsi dan ekspektasi kajian ini baik dari proses dan kegiatan studi maupun pada output yang dihasilkan. Dengan demikian diharapkan kajian ini dapat dilaksanakan secara lebih terarah dan terukur. Rincian runag lingkup studi dijabarkan sebagai berikut: 1.

2.

3.

3.2.

Ruang lingkup substansi meliputi bidang-bidang sosial ekonomi pertanian termasuk diantaranya perekonomian secara umum, pertanian, kesejahteraan petani, kemiskinan desa-kota, serta substansi sosial ekonomi pertanian terkait lainnya. Ruang lingkup wilayah meliputi seluruh provinsi yang ada di Indonesia dengan studi kasus pada daerah-daerah yang menjadi tujuan studi lapang. Ruang lingkup periode, sesuai dengan RPMJN terdahulu, periode 2004-2009. Kerangka Analisis

Dengan menggunakan indikator yang telah dibuat di setiap komponen evaluasi, baik evaluasi input, evaluasi output maupun evaluasi dampak; akan dilihat beberapa hal misalnya terkait dengan gap antara realisasi dan rencana, capaian antar periode dan capaian antar daerah dan obyek. Sedangkan, analisa kualitatif akan digunakan untuk identifikasi, kategorisasi dan interpretasi, seperti yang dapat dilihat pada Gambar 1. Kegiatan evaluasi ini akan mengkaji hal- hal yang berkaitan dengan: (i) Pembiayaan pembangunan pertanian, (ii) Capaian pembangunan pertanian secara umum, dan (iii) Capaian Sasaran Antara serta Sasaran Akhir Program Peningkatan kesejahteraan petani.

18

Komponen

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Input (Pembiayaan)

Aspek

Metode

Teoritis

Output (Target Antara)

Peraturan Perundangan

Analisis Kuantitatif Analisis Gap Capaian thd Rencana Efisiensi

Dampak (Target Akhir)

Empiris Analisis Kualitatif

Analisis Pertumbuh Capaian an antar periode

Analisis Analisis Analisis Interpretas Distribusi Indentifika Kategorisas i Capaian si i antar daerah & objek Efektifitas Pengembanga Pemerataa Partisipasi n n

Gambar 1 Kerangka Analisis

3.3.

Data Data yang digunakan dalam kajian ini adalah data sekunder dan data primer. Data sekunder yang digunakan dalam studi ini bersumber dari berbagai publikasi instansi dan lembaga terkait. Untuk data-data yang berkait dengan komponen kegiatan digunakan data sekunder yang bersumber dari Kementerian Pertanian, Kementerian Kehutanan dan Kementerian Kelautan dan Perikanan. Sementara itu data yang yang berkaitan dengan kerangka makro, perencanaan dan anggaran digunakan data sekunder yang bersumber dari Bappenas dan Departemen Keuangan. Data sekunder pendukung lainnya yang berkaitan dengan kependudukan dan kewilayahan digunakan data yang bersumber dari BPS. 3.4.

Teknis Analisis

3.4.1.

Statistik Deskriptif

Analisis statistik deskriptif adalah analisis keragaan data yang berkenaan dengan rata-rata, komposisi dan sebaran data. Analisis ini krusial artinya untuk melakukan identifikasi awal perilaku data dan erat kaitannya dengan arah analisis dan penentuan kebutuhan metode kuantitatif lebih lanjut. Analisis ini juga berfungsi untuk memberikan 19

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

gambaran ringkas (snapshot) indikator-indikator yang digunakan dalam studi. Untuk analisis ini digunakan metode statistik seperti rata-rata, rasio (persentase), pertumbuhan, standart deviasi dan lain sebagainya. Menurut Iqbal Hasan (2001), Statistik Deskriptif atau Statistik Deduktif adalah bagian dari statistik yang mempelajari cara pengumpulan data dan penyajian data sehingga mudah dipahami. Statistik deskriptif hanya berhubungan dengan hal menguraikan atau memberikan keterangan-keterangan mengenai suatu data atau keadaan atau fenomena. Dengan kata lain, statistik deskriptif berfungsi menerangkan keadaan, gejala, atau persoalan. Dalam kajian ini, statistik deskriptif yang akan digunakan ukuran nilai pusat, yang formulanya dapat dilihat lebih detail di bawah ini: Rata-rata Hitung (Mean), diperoleh dengan membagi jumlah seluruh data dengan banyak data, atau:

(3.1.) Jika masing-masing mempunyai frekuensi maka rata-ratanya disebut sebagai rata-rata terboboti.

(3.2.) Rata-rata gabungan, jika kita mempunyai data n1, n2, n3, … dengan nilai rata-rata masing-masing gabungan data di atas dinyatakan dengan:

maka rata-rata

(3.3.) Untuk data-data yang tersusun dalam distribusi frekuensi rata-ratanya dihitung dengan:

(3.4.) Dimana: xk adalah nilai tengah kelas; dan fk adalah frekuensi kelas 20

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

3.4.2.

Analisis Kuadran

Analisis kuadran umumnya digunakan untuk memetakan suatu objek pada 2 kondisi yang saling berkaitan. Dengan demikian, melalui analisis kuadran ini dapat diketahui kondisi relatif satu objek terhadap objek lainnya dalam 2 ukuran yang saling berkaitan. Sementara itu untuk melakukan analisis kuadran, masing-masing objek dipetakan dalam satu Diagram Kartesius. Terdapat 2 komponen penting dalam Diagram Kartesius. Pertama garis potong (garis tolak) sumbu X dan sumbu Y, serta kedua adalah 4 kuadran yang dihasilkan dari perpotongan sumbu X dan sumbu Y. Untuk menentukan titik potong digunakan nilai rata-rata dari nilai X dan nilai Y seluruh objek (1,...,j), yaitu: 1

X(Y )

j

X(Y ) j (3.5)

j

Dari kedua garis potong di atas akan dihasilkan 4 kuadran. Kondisi yang interpretasi masing-masing kuadran akan sangat bergantung pada arah dan keterkaitan antara kedua ukuran yang digunakan. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan analisis kuadran seperti yang digunakan Briguglio (2004).

Kuadran 1

Kuadran 2

Kuadran 3

Kuadran 4

Faktor X

Gambar 2. Analisis Kuadran Sumber: Briguglio (2004), dimodifikasi.

21

Rerata Y

Faktor Y

Rerata X

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

3.4.3. Analisis Kualititatif Dari hasil analisis kuantitatif akan diperoleh gambaran secara umum evaluasi kegiatan-kegiatan revitalisasi pertanian dalam rangka peningkatan kesejahteraan petani. Sebagai satu hasil desk studi, hasil analisis kuantitatif ini perlu diverifikasi di lapangan melalui diskusi dengan narasumber baik stakeholder di daerah maupun tim teknis di tingkat pusat. Di samping itu, analisis kualitatif digunakan untuk merumuskan berbagai bahan masukan mengenai pelaksanaan revitalisasi pertanian dalam rangka peningkatan kesejahteraan petani. Analisis ini dilakukan dengan mengidentifikasi, mengkategorisasi dan meninterpretasikan secara komprehensif hasil studi yang dilakukan. Miles (dalam Moleong,2000) juga mengungkapkan studi kualititatif dilakukan beberapa tahap kegiatan analisis yakni : 1.

Metode Identifikasi. Kegiatan ini dilakukan setelah semua informasi dan data terkumpul yang didasarkan atas beberapa fokus studi diatas. Identifikasi ini secara sederhana dilakukan berdasarkan point-point penting dan hal-hal yang menarik maupun kesamaan informasi maupun pandangan narasumber.

2.

Metode Kategorisasi, yaitu pengelompokkan data berdasarkan hasil identifikasi yang disandingkan dalam sebuah matriks yang didasarkan fokus studi serta sumber informasi. Kategorisasi juga dilakukan sebagai dasar penyusunan kerangka kerja logis.

3.

Metode Interpretasi/penafsiran, yang dilakukan setelah pengaitan hubungan antar data. Interpretasi juga dilakukan dengan disertai teori-teori yang relevan. Sesuai kaidah penelitian kualitatif, melalui metode analisis yang dipilih, tim peneliti dapat membuat interpretasi dan dapat mempunyai kekuatan argumentasi didasarkan data yang diperoleh dari lapangan.

22

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Bab 4. Analisis 4.1. 4.1.1.

Capaian Pembangunan Pertanian Produk Domestik Bruto (PDB) Selama 2005-2009, pertumbuhan PDB pertanian (di luar perikanan dan kehutanan) memperlihatkan kenaikan setiap tahunnya yaitu rata-rata 3,30 persen. Jika dibandingkan antara target dan capaian maka terlihat bahwa di awal periode masih di bawah target, namun pertumbuhan PDB pertanian terus meningkat, bahkan di tahun 2008 berhasil melampaui target yang ditetapkan. Tabel 1. Pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) Pertanian TAHUN 2005

TARGET (%) 3,20

CAPAIAN (%) 2,50

2006 2007 2008 2009

3,40 3,60 3,60 3,80

3,20 3,40 5,16 3,57 *

Rata-rata

3,52

3,30

Keterangan : * angka sementara Sumber: Departemen Pertanian

Tabel 2. Pertumbuhan PDB Sektor Pertanian 2004-2009* (Persen) Sektor/Sub Sektor 1. Pertanian 2. Tanaman Bahan Makanan 3. Tanaman Perkebunan 4. Peternakan & Hasilnya

2004 2,82 2,89 0,40

2005 2006 2.72 3.36 2.60 2.98 2.48 3.79

3,35 2.13

2007 2008 2009*) 3.4 3 4.77 3.75 3.35 5.91 3.45 4.40 3.84 3.59 3.89

3.93

5. Kehutanan 1,28 (1.47) (2.85) (1.10) (0.39) 6. Perikanan 5,56 5.87 6,90 5.39 4.81 Keterangan : *) Semester I 2009 Sumber : BPS, 2009

1.70 5.50

23

3.35 2.36

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Secara umum diketahui bahwa nilai PDB sektor pertanian dan subsektornya pada periode 2005-2008 terus meningkat, kecuali pertumbuhan PDB subsektor kehutanan. Pertumbuhan PDB sektor pertanian dalam periode 2004-2009 mencapai rata-rata sebesar 3,5 persen per tahun. Angka ini telah mendekati sasaran RPJMN 2004-2009, yaitu rata-rata pertumbuhannya sekitar 3,52 persen per tahun. 4.1.2.

Tenaga Kerja Pertumbuhan sektor pertanian telah berdampak terhadap penyerapan tenaga kerja. Pada tahun 2005 sektor pertanian menyerap sebanyak 41,31 juta orang atau 43,97 persen dari total orang yang bekerja (pekerja) nasional. Tahun 2008 naik menjadi 41,33 juta orang atau sama dengan 40,30 persen. Berdasarkan angka tersebut, sektor pertanian menjadi andalan dalam menyerap tenaga kerja, tetapi sekaligus juga sebagai beban dan tantangan dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan petani. Secara umum jumlah tenaga kerja pertanian (pertanian, perikanan, dan kehutanan) berada pada kisaran 40 persen dari angkatan kerja nasional dan selama periode 2005-2009 cenderung terus meningkat. Hal tersebut dapat dilihat pada tabel berikut ini. Tabel 3. Tenaga Kerja Pertanian Tenaga Kerja (Orang) Tahun

Pertanian**

Non Pertanian

Pangsa Total Pertanian Tenaga Kerja terhadap (Orang) Total (persen)

Tidak Bekerja (Orang)

Angkatan Kerja Nasional (Orang)

2005

41,309,776 52,648,611 93,958,387

43,97

11,899,266 105,857,653

2006

40,136,242 55,320,693 95,456,935

42,05

10,932,000 106,388,935

2007

41,206,474 58,723,743 99,930,217

43,66

10,011,142 109,941,359

2008

41,331,706 61,221,044 102,552,750

40,30

9,394,515 111,947,265

2009* 43,029,493 61,455,951 104,485,444 41,18 9,258,964 113,744,408 Keterangan: * angka sementara (Peb 2009), ** mencakup pertanian, perikanan dan kehutanan) Sumber : BPS

24

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Tingginya jumlah penduduk yang sebagian besar berada di pedesaan dan memiliki kultur budaya kerja keras, sebenarnya merupakan potensi tenaga kerja untuk mendukung pengembangan pertanian. Hingga saat ini terdapat lebih dari 43 juta tenaga kerja masih menggantungkan hidupnya dari sektor pertanian. Akan tetapi besarnya jumlah penduduk tersebut belum tersebar secara proporsional sesuai dengan sebaran luas potensi lahan serta belum memiliki pengetahuan dan keterampilan yang cukup untuk mendukung pengembangan pertanian yang berdaya saing. Apabila penduduk yang besar tersebut dapat ditingkatkan pengetahuan dan keterampilannya untuk dapat berkerja dan berusaha di sektor produksi, pengolahan dan pemasaran hasil pertanian, maka penduduk Indonesia yang ada dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kapasitas produksi aneka komoditas bagi pemenuhan kebutuhan pasar nasional dan dunia. 4.1.3.

Nilai Tukar Petani (NTP) Selain pertumbuhan PDB, kemajuan pembangunan pertanian juga tercermin dari Nilai Tukar Petani (NTP) yang merupakan variabel yang sering digunakan sebagai indikator untuk mengukur kesejahteraan petani. Pada tahun 2006 nilai tukar petani menunjukkan perbaikan dengan peningkatan sebesar 0,93 persen, dan pada tahun 2008 nilai tukar petani meningkat lagi sebesar 0,16 persen. Pada akhir tahun 2008, NTP mencapai 98,99 sedangkan sasaran NTP untuk tahun 2009 adalah sebesar 115, dan tercapai sebesar 100,79. Meskipun NTP belum dapat menggambarkan kondisi yang sebenarnya dari kesejahteraan petani, namun NTP sampai saat ini masih merupakan salah satu indikator untuk mengukur kesejahteraan petani. Dari tabel di bawah ini terlihat bahwa selama tahun 2005-2009, rata-rata NTP mencatat angka mendekati 100 yang menunjukkan bahwa yang dibelanjakan petani masih lebih besar dari yang didapatkan. Tabel 4. Nilai Tukar Petani (NTP)

NTP

2005 93,5

2006 95,73

2007 100,00

2008 98,99

2009* 100,79

Keterangan: * sampai dengan Oktober 2009, Tahun 2007 sebagai tahun dasar. Sumber: BPS.

25

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

4.1.4.

Neraca Perdagangan Perkembangan nilai ekspor dari beberapa komoditas pertanian menunjukkan adanya peningkatan. Pada tahun 2008, nilai ekspor terbesar dicapai oleh komoditas kopi sebesar USD 988,8 juta, biji cokelat sebesar USD 856,0 juta, rempah-rempah sebesar USD 283,6 juta, dan buah-buahan sebesar USD 125,4 juta. Sebenarnya, nilai ekspor minyak sawit jauh lebih besar, yaitu sekitar USD 12.375,6 juta, tetapi minyak sawit tercatat sebagai ekspor di sektor industri. Dalam periode 2004-2008, apabila dilihat dari proporsinya, peningkatan nilai ekspor tertinggi terjadi pada komoditas kopi yang mencapai 39,3 persen per tahun, karet 23,0 persen per tahun, rempah-rempah 22,7 persen per tahun, dan biji cokelat 20,6 persen per tahun. Realisasi neraca perdagangan pertanian, selama periode 20052009, mengalami pertumbuhan. Pada Tabel di bawah ini dapat dilihat bahwa tahun 2005, surplus neraca perdagangan sebesar US$ 6.447,51 juta, tiga tahun kemudian telah naik tiga kali lipat menjadi US$ 17.971,575 juta di tahun 2008. Tabel 5. Neraca Perdagangan Pertanian Subsektor Tanaman Pangan Hortikultura

2005

2006

2007

2008

2009*

(US$ 000) -1.828.396

-2.304.299

-139.451

-289.352

-2.440.098 - 3.178.047 - 1.798.179 -541.081

- 476.942

- 558.361

Perkebunan

9.140.665 12.296.997 16.588.468 22.830.613 11.918.345

Peternakan

- 725.306

Pertanian

6.447.513

-801.457 8.901.889

-947.928 - 1.204.049 - 1.022.479 12.659.361 17.971.575

8.539.327

Keterangan: * angka kumulatif s/d September 2009. Sumber : BPS diolah Pusdatin Deptan.

4.1.5.

Investasi Investasi pertanian dapat dilihat dari realisasi investasi PMDN dan PMA. Dari dua tabel di bawah ini diketahui bahwa investasi pertanian sejak tahun 2005 sampai dengan tahun 2007 cenderung meningkat. Tahun 2008 terjadi krisis keuangan global yang juga dialami oleh Indonesia sehingga 26

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

realisasi investasi pertanian baik PMDN maupun PMA menurun. Pada dasarnya investasi pertanian yang dominan sebenarnya berasal dari petani, namun sangat disayangkan sampai saat ini belum ada perhitungan yang dapat memperlihatkan investasi petani ini. Tabel 6. Realisasi Investasi PMDN Sektor Pertanian 2008*

2009**

3.674,0

1.235,0

1.392,4

Total Primer 5.577,2 3.599,8 4.377,40 Pertumbuhan 11,94 2,48 Pertanian (persen) Sumber: Pusdatin * angka sampai September 2009

1.758,1

3.152,4

-66,39

-

Subsektor Pertanian

2005

2006

2007 (Rp Milyar)

3.178,9

3.558,6

Tabel 7. Realisasi Investasi PMA Sektor Pertanian Subsektor Pertanian Total Primer

2005

2006

2007

2008*

2009**

(US$ Juta) 224,3

370,7

264,80

151,9

37,9

402,03

533,0

599,30

335,5

362,1

Pertumbuhan 65,27 -28,57 - 42,63 Pertanian(persen) Keterangan: * angka sampai September 2009, ** angka target Sumber: Pusat Data Pertanian.

4.1.6.

-

Produksi Komoditas Pertanian Produksi komoditas pertanian selama tahun 2005-2008, khususnya komoditas pangan utama dan komoditas unggulan yang didorong pertumbuhannya secara nasional dapat dilihat pada tabel-tabel berikut ini. Diantaranya, terjadi peningkatan produksi padi dari 57,16 juta ton tahun 2007 menjadi 60,33 juta ton pada tahun 2008, atau meningkat 3,69 persen, sehingga terjadi surplus 3,17 juta ton GKG, dan mendorong beberapa perusahaan untuk mengekspor beras kelas premium. Target produksi padi 2009 sebesar 63,5 juta ton, sementara berdasarkan angka

27

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

ramalan (ARAM) III (Juni 2009) produksi padi telah mencapai 63,8 juta ton atau mencapai 100,5 persen dari target tahun 2009. Tabel 8. Produksi Komoditas Tanaman Pangan KOMODITAS

Pertumbuhan 2005-2008 (ribu ton) (persen) 54.089 54.151 54.455 57.157 60.326 63.840 3,69 11.225 12.524 11.609 13.288 16.317 17.659 9,98 724 808 748 593 776 966 0,90 2005

2006

2007

2008

2009*

Padi Jagung Kedele Kacang 19.425 836 838 789 770 785 Tanah Kacang Hijau 1.902 321 316 322 298 314 Ubi Kayu 838 19.321 19.987 19.988 21.757 22.376 Ubi Jalar 310 1.857 1.854 1.887 1.882 2.027 Sumber: Pusat Data Pertanian.

-2,67 -2,37 4,10 0,45

Peningkatan produksi ini telah menempatkan Indonesia meraih kembali status swasembada beras sejak tahun 2007. Selama periode tersebut, produksi padi meningkat sekitar 2,8 persen per tahun, jagung sebesar 9,8 persen, kedele sebesar 1,8 persen, dan ubi kayu sekitar 2,9 persen. Akan tetapi dalam periode tersebut produksi ubi jalar, kacang tanah, dan kacang hijau mengalami penurunan masing-masing sekitar 0,3 persen, 2,1 persen, dan 1,0 persen per tahun. Pada tahun 2008 berdasarkan Angka Tetap (ATAP 2008) produksi padi mencapai 60,3 juta ton gabah kering giling, jagung 16,3 juta ton, kedele 775,7 ribu ton, dan ubi kayu 21,8 juta ton. Selanjutnya, tabel berikut ini adalah rata-rata produksi per provinsi antara tahun 2007-2010 untuk komoditas padi, jagung dan kedelai. Tabel 9. Rata-Rata Produksi per Provinsi Tahun 2007-2010 Provinsi NAD Sumatera Utara Sumatera Barat Riau

Produksi (ton) Persentase (%) Padi Jagung Kedelai Padi Jagung Kedelai 1,507,044 129,111 45,443 2.44 0.79 5.56 3,412,364 1,102,182 10,760 5.53 6.76 1.32 2,049,378 347,177 2,174 3.32 2.13 0.27 512,754 47,372 4,742 0.83 0.29 0.58

28

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Kepulauan Riau Jambi Sumatera Selatan Babel Bengkulu Lampung DKI Jakarta Jawa Barat Banten Jawa Tengah DI Yogyakarta Jawa Timur Bali NTB NTT Kalimantan Barat Kalimantan Tengah Kalimantan Selatan Kalimantan Timur Sulawesi Utara Gorontalo Sulawesi Tengah Sulawesi Selatan Sulawesi Barat Sulawesi Tenggara Maluku Maluku Utara Papua Papua Barat INDONESIA

536 1,025 618,567 35,289 3,022,757 102,026 21,354 1,699 494,333 93,028 2,486,556 1,824,304 9,587 36 10,609,079 710,531 1,844,740 23,411 9,360,239 2,803,331 792,381 297,740 10,594,698 4,953,872 854,380 79,088 1,722,029 219,736 564,531 616,416 1,291,662 179,147 576,829 6,638 2,001,246 107,111 572,178 12,175 537,617 453,233 227,014 619,610 942,136 143,289 4,135,830 1,235,486 324,948 44,097 419,367 83,447 75,402 17,733 48,383 14,737 92,554 6,969 35,786 1,724 61,758,254 16,312,766

3 7,217 9,012 12 2,968 9,022 0 40,720 8,766 161,814 36,311 307,240 9,932 86,738 1,961 1,711 1,777 3,439 2,232 7,154 4,531 3,806 33,803 2,367 4,067 1,546 948 4,080 1,244 817,535

0.00 0.01 0.00 1.00 0.22 4.89 0.63 1.10 0.03 0.01 0.00 0.80 0.57 0.36 4.03 11.18 1.10 0.02 0.00 0.00 17.18 4.36 4.98 2.99 0.14 1.07 15.16 17.18 19.79 1.28 1.83 4.44 17.16 30.37 37.58 1.38 0.48 1.21 2.79 1.35 10.61 0.91 3.78 0.24 2.09 1.10 0.21 0.93 0.04 0.22 3.24 0.66 0.42 0.93 0.07 0.27 0.87 2.78 0.88 0.37 3.80 0.55 1.53 0.88 0.47 6.70 7.57 4.13 0.53 0.27 0.29 0.68 0.51 0.50 0.12 0.11 0.19 0.08 0.09 0.12 0.15 0.04 0.50 0.06 0.01 0.15 100.00 100.00 100.00

Sumber: Pusat Data Pertanian. Dalam rangka meningkatkan ekspor hasil pertanian, subsektor perkebunan dan hortikultura memiliki peran yang penting. Selama periode 2005-2009 komoditas perkebunan yang pertumbuhan produksinya cukup 29

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

tinggi adalah kapas (174,2 persen), minyak sawit (15,0 persen), karet (9,1 persen), tebu/gula (8,2 persen), cengkeh (4,0 persen), dan kakao (3,6 persen). Di pihak lain, kecenderungan penurunan produksi terjadi pada komoditas teh yang menurun rata-rata sebesar 2,2 persen per tahun. Tabel 10. Produksi Komoditas Perkebunan KOMODITAS

2004

2005

2006

2007

(ribu ton)

2008* 2009** Pertumbuhan 2005-2008 (persen) 18.089 19.440 8,88 2.922 3.040 1,59 3.247 3.258 2,02 793 850 2,24 683 689 2,10 143 133 7,80 2.801 2.850 3,82 170 173 2,92 81 83 8,88 79,7 90,0 150,9 n.a 20,5 n.a

Kelapa Sawit 10.830,4 11.862 17.351 17.665 Karet 2.065,8 2.271 2.637 2.755 Kelapa 3.054,5 3.097 3.131 3.193 Kakao 691,7 749 769 740 Kopi 640 682 677 647,4 Jambu Mete 131,0 135 149 146 Tebu 2.051,6 2.242 2.307 2.624 Tembakau 153 146 165 165,1 Cengkeh 79 62 80 73,8 Lada 77,0 78,3 77,5 74,1 Teh 166,0 166,1 146,8 150,6 Kapas 3,2 2,2 1,6 12,9 Keterangan: * angka sementara, **angka estimasi Sumber: Pusat Data Pertanian dan Direktorat Jenderal Perkebunan, Deptan.

Tabel 11. Produksi Komoditas Hortikultura 2005 2006 2007 2008 2009* Pertumbuhan 2005-2008 (persen) (ribu ton)** Kentang 1.009 1.012 1.003 1.071 1.073 2,06 Cabe 1.058 1.185 1.129 1.159 1.177 3,31 Bawang Merah 733 795 803 853 862 5,23 Mangga 1.413 1.622 1.819 2.105 2.137 14,22 Pisang 5.178 5.037 5.454 6.004 6.095 5,21 Durian 566 748 595 682 693 8,77 Jeruk 2.214 2.566 2.626 2.467 2.505 4,06 Rimpang 328 417 444 399 425 7,82 Anggrek 7.902 10.903 9.485 15.309 15.375 28,79 Sumber: BPS, *) angka target, **) kecuali Anggrek dalam bentuk batang KOMODITAS

30

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Komoditas hortikultura merupakan sumber pangan nabati, protein nabati, vitamin, bahan baku obat (biofarmaka), dan estetika. Selama periode 2004-2009, produksi sayur-sayuran, buah-buahan, biofarmaka, dan tanaman hias cenderung meningkat. Peningkatan terbesar terjadi pada produksi biofarmaka, yaitu sekitar 21,9 persen per tahun. Sementara itu, produksi sayuran, buah-buahan dan tanaman hias berturutturut meningkat sebesar 3,6 persen, 5,6 persen, dan 3,8 persen per tahun. Pada tahun 2009 produksi sayur-sayuran, buah-buahan, biofarmaka, dan tanaman hias masing-masing diperkirakan mencapai 10,8 juta ton, 18,8 juta ton, 597,1 ribu ton, dan 189,6 juta tangkai atau berturut-turut meningkat sebesar 3,6 persen, 5,6 persen, 22 persen, dan 3,7 persen dari tahun sebelumnya. Tabel 12. Perkembangan Produksi Hortikultura 2004—2009* Komoditi

Satuan

Sayur-sayuran Ribu ton Buah-buahan

Ribu ton

2004

2005

2006

9.102

9.528

9.456 10.393

10.765

14.349 14.787 16.171

17.117 17.814

18.808

9.060

Biofarmaka (Tanaman Ribu ton 232 Obat Tanaman Hias Juta 159 tangkai Sumber : Ditjen Hortikultura, Deptan Keterangan : *) Perkiraan

2007

2008

2009*)

342

448

475

490

597

173

167

179

183

190

Untuk memenuhi kebutuhan pangan, protein hewani, produksi peternakan yang mencakup daging, telur, dan susu terus ditingkatkan. Secara umum produksi peternakan mengalami peningkatan, kecuali daging sapi yang menurun rata-rata sebesar 5 persen per tahun. Namun, secara keseluruhan, produksi daging (sapi, kerbau, kambing, domba, ayam ras) dalam periode 2005-2008 mengalami peningkatan rata-rata mencapai 2,2 persen per tahun, sedangkan produksi telur mengalami peningkatan ratarata mencapai 7,5 persen per tahun, dan produksi susu sebesar 1,4 persen per tahun.

31

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Tabel 13. Produksi Komoditas Peternakan 2005

2006

2007

2008

2009*

Pertumbuhan 2005-2008 (persen)

1.684 392 44 69 62 273 1019 1.324 167 956 201 647

1.704 404 n.a 77 98 283 1.017 1.404 174 1013 217 679

6,93 5,53

KOMODITAS (ribu ton) DAGING : 2.020 1.439 1.598 448 - Sapi 359 396 - Kerbau 40 38 44 - Kambing 57 51 65 -Domba 66 47 75 - Ayam Buras 301 341 - Ayam Ras 779 861 TELUR : 1.052 1.204 - Ayam buras 175 194 - Ayam ras 681 817 - Itik 195 194 550 SUSU 536 616.5 Keterangan: * angka sementara. Sumber : Pusat Data Pertanian.

1.577 339 42 64 57 295 943 1.369 218 944 207 568

1.49 6,52 10,17 4,07 13,43 4,00 2,66

Pertumbuhan PDB perikanan menunjukkan kecenderungan yang terus meningkat. Pertumbuhan rata-rata kontribusi perikanan terhadap PDB nasional diperkirakan sebesar 2,26 persen. Pada tahun 2005 PDB perikanan berdasarkan harga berlaku mencapai 2,1 persen. Selanjutnya, selama periode 2006—2008, kontribusi perikanan terhadap PDB nasional terus menunjukkan peningkatan, yang masing-masing 2,2 persen pada tahun 2006, 2,44 persen pada tahun 2007, dan 2,49 persen pada tahun 2008. Peningkatan PDB ini terutama terjadi karena produksi dan ekspor komoditas perikanan terus meningkat. Tabel 14. Perkembangan Produksi Perikanan 2004—2009 (juta ton) Rincian

2004

2005

2006

2007

2008*)

2009*)

Perikanan Tangkap Perikanan Budidaya

4,65 1,46

4,70 2,16

4,81 2,68

4,94 3,08

5,18 3,53

5,37 3,25

Sumber : DKP, 2009 Keterangan : *) Angka Sementara

32

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Selanjutnya, untuk subsektor kehutanan, sampai dengan akhir tahun 2008 HPH mencapai jumlah sebanyak 310 unit dengan luas areal 26,22 juta ha. Sampai dengan bulan Maret 2009 (triwulan I), besarnya investasi pada IUPHHKHA/HPH sebesar Rp11,66 triliun (dari 155 unit HPH yang melapor), dan pada IUPHHK-HT/HTI sebesar Rp12,05 triliun (pada 32 unit HTI yang melapor). Kemudian investasi pada Industri Primer Hasil Hutan Kayu (IPHHK) dengan kapasitas di atas 6.000 m3/tahun sampai dengan tahun 2008 sebesar Rp16,55 triliun, yang mencakup 227 unit industri (kayu lapis, veneer, kayu gergajian, laminated veneer lumber (LVL), dan serpih kayu, serta industri terpadu/integrated). Jumlah tenaga kerja yang terserap pada IPHHK tersebut sebesar 205.305 orang. Jumlah HTI pada akhir tahun 2008 sebanyak 227 unit dengan luas areal 10,03 juta ha. Realisasi pembangunan tanaman HTI secara kumulatif sampai tahun 2008 mencapai 4,3 juta ha. Pertambahan luas tanaman dari tahun ke tahun sejak tahun 2004—2007 mengalami kenaikan, dengan pertumbuhan rata-rata sebesar 36,3persen per tahun, sedangkan realisasi pembangunan HTI pada tahun 2008 seluas 291.930 ha atau sekitar 0,29 juta ha (mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun 2007). Tabel 15. Perkembangan Luas Areal Pengelolaan Hutan 2004—2008 (Juta ha) Rincian Hutan Tanaman Industri (HTI) Hutan Tanaman Rakyat (HTR)

2004 0,13 0,33

2005 0,16 0,03

2006 0,23 0,25

2007 0,33 0,13

2008 0,29 0,24

Sumber : Direktorat Jenderal BPK, Eksekutif Data Strategis Kehutanan 2008

4.2.

Pembiayaan Pertanian 2005-2009 Anggaran pemerintah memainkan peranan yang cukup krusial dalam pembangunan nasional. Demikian pula untuk pembiayaan di sektor pertanian. Terdapat hal penting yang perlu diperhatikan dalam mengevaluasi pembiayaan pertanian, mengingat perlu adanya kesepahaman mengenai definisi dan indikator yang digunakan dalam evaluasi berikut ini (lihat box 1).

33

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Box 1: Definisi dan Indikator Pertanian Umum: adalah Pertanian dalam arti luas termasuk di dalamnya Pertanian, kehutanan, perikanan dan kelautan. Realisasi Pembiayaan: adalah realisasi alokasi anggaran sebagaimana dilaporkan dalam Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP). Pencapaian Pembiayaan: adalah persentase realisasi alokasi anggaran terhadap rencana alokasi anggaran sebagaimana dilaporkan dalam APBN. Sementara itu, evaluasi pembiayaan pembangunan termasuk berbagai program dan kegiatan di dalamnya bertujuan antara lain untuk: (i) mengevaluasi sejauhmana peran pembiayaan suatu bidang/sektor/ program terhadap bidang/sektor/program lainnya; (ii) mengevaluasi dinamika pembiayaan antar waktu/antar bidang/sektor/program; dan (iii) mengevaluasi sejauhmana capaian dari pembiayaan pembangunan yang diharapkan. Dari tujuan evaluasi pembiayaan ini diharapkan dapat mendukung evaluasi pelaksanaan pembangunan di bidang/sektor/program utamanya terkait dengan efektifitas dan efisiensi pembiayaan dimaksud. Dalam RPJMN 2004-2009 ditetapkan salah satu prioritas pembanguna jangka menengah adalah REVITALISASI PERTANIAN. Revitalisasi Pertanian ini dalam arti luas diarahkan untuk mendorong pengamanan ketahanan pangan, peningkatan daya saing, diversifikasi, peningkatan produktivitas dan nilai tambah produk pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan dan kehutanan untuk peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan, melalui: (1) peningkatan kemampuan petani dan nelayan serta penguatan lembaga pendukungnya, (2) pengamanan ketahanan pangan, (3) peningkatan akses petani dan nelayan kepada sumber daya produktif seperti teknologi, informasi pemasaran, pengolahan dan permodalan, (4) perbaikan iklim usaha dalam rangka meningkatkan diversifikasi usaha dan memperluas kesempatan berusaha,

34

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

(5) peningkatan kemampuan manajemen dan kompetensi kewirausahaan di kalangan pelaku usaha bidang pertanian dan perikanan, (6) mendorong peningkatan standar mutu komoditas, penataan dan pengembangan industri pengolahan produk pertanian dan perikanan untuk meningkatkan daya saing dan nilai tambah, (7) peningkatan efisiensi sistem distribusi, koleksi dan jaringan pemasaran produk untuk perluasan pemasaran, dan (8) peningkatan pemanfaatan sumber daya perikanan dan optimasi pemanfaatan hutan alam, pengembangan hutan tanaman serta hasil hutan non kayu, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dengan tetap menjaga kelestarian sumber daya alam dan lingkungan hidup. Terkait dengan rencana pembangunan jangka menengah di atas, alokasi anggaran bidang pertanian secara umum mengalami peningkatan dari Rp.7,33 Triliun di tahun 2005 menjadi Rp.16,16 Triliun di tahun 2009 atau meningkat lebih dari dua kali lipat. Namun dibandingkan total belanja negara, alokasi anggaran untuk bidang pertanian ini masih relatif kecil yaitu rata-rata sebesar 1,68 persen dari total belanja negara. Sementara itu, alokasi anggaran untuk sub bidang pertanian dapat dikatakan mengalami peningkatan yang cukup signifikan sepanjang 2005-2009 mulai dari Rp. 4,02 Triliun di tahun 2005 menjadi sekitar Rp.8.42 Triliun di tahun 2009 atau meningkat sebesar 100persen. Selain itu, alokasi anggaran sub bidang pertanian relative lebih besar dibandingkan sub bidang pertanian umum lainnya dengan rata-rata sepanjang 2005-2009 adalah sebesar 56,12persen terhadap total anggaran bidang pertanian secara umum. Hal ini semua mencerminkan bahwa sub bidang pertanian – dimana di dalamnya termasuk untuk tanaman pangan, perkebunan dan peternakan – memainkan peranan yang cukup strategis tidak saja dalam pembangunan sektor pertanian tetapi juga pembangunan secara umum. Terkait dengan program pembangunan pertanian di atas. capaian pembiayaan sub bidang pertanian sepanjang 2005-2009 cukup baik dengan rata-rata capaian sebesar 79,64 persen dimana dalam 3 tahun terakhir menunjukkan perkembangan capaian yang cenderung meningkat dari 73,06 persen di tahun 2007 menjadi 91,13 persen di tahun 2009. capaian pembiayaan ini penting artinya untuk menilai kemudian sejauhmana efektifitas pelaksanaan pembangunan termasuk program dan kegiatan di 35

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

dalam untuk mencapaian sasaran yang ditargetkan. Angka capaian ini relatif lebih tinggi dibandingkan capaian di sub bidang kehutanan dan lebih rendah dibanding capaian di sub bidang kelautan dan perikanan. Salah satu permasalahan dalam capaian pembiayaan sub bidang pertanian ini adalah masalah struktur pemerintah di daerah. berdasarkan PP No. 41 tahun 2007, maka terjadi perubahan nomenklatur Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Untuk SKPD pertanian, nomenklatur ini tidak selaras dengan nomenklatur Eselon I di lingkup Kementerian Pertanian. Hal ini berdampak pada banyaknya Satuan Kerja (Satker) Kementerian di Daerah. Karena jumlah Satker sangat besar, maka sulit melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan kegiatan. Akibatnya persentasi jumlah pelaporan yang masuk dan serapan anggaran APBN pertanian masih relatif rendah. Tabel 16. Pembiayaan Pertanian Umum Menurut Kementerian 2005-2009 APBN (Rp.Miliar) 2005 2006 2007 2008 2009 Sub Bidang Pertanian 4.024,80 6.285,10 8.789,60 9.195,34 8.424,00 Sub Bidang Kelautan dan Perikanan 1.278,60 1.797,90 2.503,90 4.284,95 4.472,90 Sub Bidang Kehutanan 2.028,70 2.646,60 3.265,90 3.353,36 3.264,80 Total 7.332,10 10.729,60 14.559,40 16.833,65 16.161,70 LKPP (Rp.Miliar) 2005 2006 2007 2008 2009 Sub Bidang Pertanian 2.659,90 5.551,20 6.532,30 7.203,90 7.676,50 Sub Bidang Kelautan 1.745,80 2.566,30 2.343,10 2.398,90 3.205,60 dan Perikanan Sub Bidang Kehutanan 959,4 1.485,20 1.761,00 3.174,70 2.110,20 Total 5.365,10 9.602,70 10.636,40 12.777,50 12.992,30 Capaian (persen) 2005 2006 2007 2008 2009 Sub Bidang Pertanian 66,09% 88,32% 74,32% 78,34% 91,13% Sub Bidang Kelautan 136,54% 142,74% 93,58% 55,98% 71,67% dan Perikanan Sub Bidang Kehutanan 47,29% 56,12% 53,92% 94,67% 64,63% Total 73,17% 89,50% 73,06% 75,90% 80,39% Sumber: Data Pokok APBN 2005 -2011 dan Nota Keuangan, Kementerian Keuangan, diolah.

36

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Alokasi anggaran sub bidang pertanian ini digunakan dalam berbagai program dan kegiatan Kementerian Pertanian. Dalam Rencana Strategis Pembangunan Pertanian ditetapkan Visi Pembangunan Pertanian periode 2005-2009 adalah Terwujudnya Pertanian tangguh untuk pemantapan ketahanan pangan, peningkatan nilai tambah dan dayasaing produk pertanian serta peningkatan kesejahteraan petani. Berdasarkan visi ini maka pembangunan pertanian 2005-2009 dirumuskan dalam 3 program utama yaitu: (1) Program Peningkatan Ketahanan Pangan, (2) Program Pengembangan Agribisnis; dan (3) Program Peningkatan Kesejahteraan Petani. Disamping ke-3 program utama yang dilakukan setiap tahun tersebut, dalam rangka memperlancar fasilitasi pembangunan pertanian, juga ditetapkan 2 (dua) program pendukung, yaitu: (4) Program Peningkatan Pengawasan dan Akuntabilitas Aparatur Negara, dan (5) Program Penyelenggaraan Kepemerintahan Yang Baik. Pelaksanaan anggaran berbasis kinerja, dalam kerangka pembaharuan system penganggaran, mengakibatkan penyusunan anggaran belanja dari setiap satuan kerja pada semua kementerian negara/lembaga pemerintah pusat harus dilakukan dengan memperhatikan keterkaitan antara pendanaan (input) dengan keluaran (outputs) dan/ atau hasil (outcomes) yang diharapkan, termasuk efisiensi dalam pencapaian hasil dan keluaran tersebut. Berikut beberapa output dan outcomes pembiayaan pertanian selama periode 2005-2009. Di sisi output secara umum adalah capaian-capaian peningkatan produksi terutama tanaman pangan dan ternak. Sementara di sisi outcomes mulai dari terpenuhi kebutuhan konsumsi dalam negeri, peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan dan juga peningkatan penyerapan tenaga kerja di sektor pertanian.

37

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Tabel 17. Output dan Outcomes Pembiayaan Pertanian 2005-2009 Output Outcomes 1. Tercapainya peningkatan produksi 1. Terpenuhinya kebutuhan konsumsi padi rata-rata sebesar 1,5 persen dalam negeri dari produksi padi dalam per tahun, bahkan dalam tahun negeri; 2007 produksi padi melonjak 4,7 persen atau meningkat menjadi 57,2 juta ton, yang berarti jumlah tersebut berada di atas perkiraan sasaran produksi padi tahun 2007 yang sebesar 55,46 juta ton; 2. Tercapainya peningkatan produksi 2. Tercapainya perbaikan tingkat jagung dengan rata-rata sebesar kesejahteraan petani, yang 7,2 persen per tahun, produksi ubi ditunjukkan antara lain dari kayu dan kacang tanah meningkat meningkatnya indikator nilai tukar masing-masing sebesar 2,8 persen, petani (NTP) dari 101 dalam tahun dan 0,2 persen per tahun; 2005 menjadi 107 dalam tahun 2007 menjadi 110 dalam tahun 2008, dan diperkirakan menjadi sekitar 115 dalam tahun 2009; 3. Tercapainya peningkatan produksi 3. Tercapainya penyerapan tenaga kerja hasil peternakan, antara lain terutama di daerah perdesaan yang produksi daging, telur, dan susu bekerja di sektor pertanian, yang masing-masing meningkat kehutanan, perikanan, dan kelautan rata-rata sebesar 4,9 persen, 7,7 akibat pertumbuhan sektor pertanian persen, dan 3,8 persen per tahun; yang meningkat rata-rata 3,25 persen per tahun; serta 4. Tercapainya peningkatan produksi 4. Tercapainya perbaikan tingkat perikanan rata-rata sebesar 8,9 kesejahteraan nelayan yang ditunjukan persen per tahun, yang disebabkan antara lain dari meningkatnya terutama oleh meningkatnya indikator nilai tukar nelayan (NTN) dari produksi perikanan budidaya. 99,0 pada tahun 2008 menjadi 99,4 pada mei 2009. Sumber: Nota Keuangan dan RAPBN 2010, Kementerian Keuangan, diolah.

Pembiayaan bidang pertanian lainnya adalah bersumber dari alokasi belanja subsidi dimana didalamnya terdapat beberapa jenis subsidi yang erat kaitannya dengan pembiayaan bidang pertanian secara umum. Subsidi dimaksud diantaranya: Subsidi Pangan, Subsidi Pupuk, dan Subsidi 38

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Benih. Subsidi pangan dialokasi untuk membiayai program beras untuk rakyat miskin (raskin) dan pembiayaan perawatan beras yang dalam pelaksanaannya disalurkan melalui Perum Bulog. Sementara itu subsidi pupuk disalurkan melalui BUMN produsen pupuk dan bantuan langsung pupuk. Produsen pupuk dimaksud adalah: PT Pupuk Sriwijaya, PT Pupuk Petrokimia Gresik, PT Pupuk Kujang Cikampek, PT Pupuk Kaltim, dan PT Pupuk Iskandar Muda. Sementara bantuan langsung pupuk disalurkan pada PT Pertani dan PT Sang Hyang Seri yang bergerak di bidang pengadaan benih yang juga mendapat alokasi untuk subsidi benih pertanian ditambah dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Departemen Kelautan dan Perikanan untuk subsidi benih perikanan. Berdasarkan data realisasi anggaran subsidi 2005-2009, Subsidi bidang pertanian mengalami peningkatan yang cukup besar. Sepanjang 2006-2009 subsidi pangan meningkat dari Rp6.357 Miliar di tahun 2005 menjadi Rp12.987 Miliar di tahun 2009 atau rata-rata meningkat 24,6 persen per tahun (Gambar 3). Demikian juga subsidi pupuk dan subsidi benih yang meningkat 71,6 persen dan 10,5 persen rata-rata per tahun. Alokasi anggaran subsidi pertanian ditujukan untuk mencapai sasaran diantaranya: terlaksananya penyaluran subsidi pangan dan penyediaan beras bersubsidi bagi masyarakat miskin untuk 11,1 juta rumah tangga sasaran (RTS) dalam tahun 2005, dan diperkirakan menjadi sebesar 18,5 juta RTS dalam tahun 2009; serta terlaksananya penyaluran subsidi pupuk dan subsidi benih dalam bentuk penyediaan pupuk dan benih unggul murah bagi petani. 35.000

Subsidi Benih

30.000 25.000

Subsidi Pupuk

20.000 15.000 10.000

Subsidi Pangan

5.000 2005

2006

2007

2008

2009

Gambar 3. Realisasi Subsidi Pertanian 2005 – 2009 (Miliar Rupiah) Sumber: Data Pokok APBN 2005 -2011, Kementerian Keuangan, diolah.

39

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Selain Anggaran sektoral atau Kementerian Negara/Lembaga dan subsidi, pembiayaan pembanguna pertanian juga bersumber dari alokasi APBN untuk belanja daerah yang salah satunya adalah Dana Alokasi khusus (DAK). DAK merupakan salah satu instrumen perimbangan keuangan pemerintah pusat dan daerah. DAK adalah dana yang bersumber dari APBN yang dialokasikan kepada daerah tertentu untuk mendanai kegiatan khusus yang merupakan bagian dari program yang menjadi prioritas nasional yang telah menjadi urusan daerah, salah satunya untuk bidang pertanian. Tujuan Pemanfaatan DAK Bidang Pertanian ini antara lain adalah untuk: (i) meningkatkan kinerja pembangunan pertanian di daerah; (ii) meningkatkan ketahanan pangan; dan memprioritaskan kegiatan DAK pada kabupaten yang memiliki luas areal pertanian yang memadai. Alokasi DAK 2004-2009, erat kaitannya dengan dengan prioritas pembangunan nasional dalam hal ini revitalisasi pertanian. Peruntukan Alokasi DAK tiap tahun berbeda-beda bergantung pada fokus pembangunan pertanian pada periode bersangkutan. Namun secara umum alokasi DAK Pertanian diperuntukkan bagi: 1. Penyediaan benih/bibit ternak unggul pertanian. 2. Penyediaan fisik prasarana penyuluhan 3. Penyediaan fisik sarana dan prasarana pengelolaan lahan meliputi:jalan usahatani, jalan produksi, optimasi lahan pertanian, peningkatan kesuburan tanah,usahatani konservasi lahan terpadu serta reklamasi lahan. 4. Penyediaan fisik sarana dan prasarana pengelolaan air, meliputi: Jaringan Irigasi Tingkat Usahatani (JITUT), Jaringan Irigasi Desa (JIDES), tata Air Mikro (TAM), Irigasi Air Permukaan,Irigasi Tanah Dangkal, Irigasi Tanah Dalam, Pompanisasi, Dam Parit, serta Embung. 5. Perluasan areal, meliputi : Cetak sawah dan Perluasan lahan kering. 6. Pembangunan fisik lumbung pangan. Sepanjang 2005-2009, peningkatan alokasi DAK Pertanian mengalami peningkatan paling tidak hingga tahun 2006 dari 150,92 Miliar di tahun 2005 menjadi Rp1.095 Miliar di tahun 2006. Kemudian hingga tahun 2009 besaran alokasi DAK sama tiap tahunnya yaitu sebesar Rp1.492 Miliar (Gambar 4). Ini belum termasuk alokasi DAK untuk Perikanan dan Kelautan serta kehutanan. Dibandingkan dengan alokasi DAK bidang lainnya, DAK bidang pertanian tergolong kecil, dengan rata-rata sebesar 40

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

7,15 persen dari alokasi total. Apalagi jika dibandingkan dengan alokasi DAK untuk Pendidikan dan Infrastruktur yang selain porsinya cukup besar, juga meningkat cukup tajam tiap tahunnya. Namun anggaran DAK Pertanian ini dapat dikatakan cukup besar jika dibandingkan dengan total anggaran Kementerian Pertanian. Dalam beberapa tahun terakhir alokasi DAK pertanian ini rata-rata besarnya hampir 20 persen dari total anggaran departemen pertanian. 10.000

n ika did n Pe ur truk t Infras

9.000 8.000 7.000 6.000 Prasarana Pemerintahan

5.000 4.000

Kesehatan

3.000

Kelautan dan Perikanan

2.000 1.000

Pertanian Lainnya

2005

2006

2007

2008

2009

Gambar 4. Perkembangan DAK Menurut Bidang (Miliar Rupiah) Sumber: Kementerian Keuangan, diolah.

Terkait dengan fokus kajian ini, salah satu program utama dalam pembangunan pertanian 2005-2009 adalah Program Peningkatan Kesejahteraan Petani (PKP). Program Peningkatan Kesejahteraan Petani bertujuan untuk memfasilitasi peningkatan pendapatan petani melalui pemberdayaan, peningkatan akses terhadap sumberdaya usaha pertanian, pengembangan kelembagaan, dan perlindungan terhadap petani. Sedangkan sasaran yang ingin dicapai adalah: (1) meningkatnya kapasitas dan posisi tawar petani; (2) semakin kokohnya kelembagaan petani; (3) meningkatnya akses petani terhadap sumberdaya produktif; dan (4) meningkatnya pendapatan petani. Untuk mencapai tujuan dan sasaran di atas, Program Peningkatan Kesejahteraan Petani dijabarkan lebih lanjut ke dalam beberapa sub program,yaitu: a. Pemberdayaan Petani. 41

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

b. c. d. e. f. g. h. i.

Pengembangan SDM Aparatur. Pengembangan Kelembagaan. Peningkatan Akses Petani terhadap Sumberdaya Produktif. Perlindungan Petani dan Pertanian. Pengembangan diversifikasi usaha rumah tangga berbasis pertanian. Pengkajian dan Percepatan Diseminasi Inovasi Pertanian. Upaya Khusus Penanggulangan Kemiskinan. Pengembangan Manajemen Peningkatan Kesejahteraan Petani.

Anggaran untuk Program Peningkatan Kesejahteraan Petani ini menunjukkan kecenderungan yang meningkat tiap tahunnya mulai dari Rp.424 Miliar di tahun 2005 hingga hampir 3 Triliun di tahun 2009. Porsi anggaran untuk program ini terhadap total anggaran Kementerian Pertanian juga terus meningkat tiap tahunnya, dari 10,55 persen di tahun 2005 menjadi 34,58 persen di tahun 2009. Hal ini menunjukkan bahwa program ini merupakan program prioritas pembangunan pertanian disamping 2 program utama dan program pendukung lainnya. 14.000 12.000

Program Peningkatan Kesejahteraan Petani Kementerian Pertanian % PKP thd total 30,71%

40% 34,68%

35% 30%

10.000

26,02%

23,53%

25%

8.000 20% 6.000 15%

10,55% 4.000

10%

2.000

5%

0

0% 2005

2006

2007

2008

2009

Gambar 5. Perkembangan Pembiayaan Program Peningkatan Kesejahteraan Petani 2005 – 2009* (Miliar Rupiah) *Untuk tahun 2005 digunakan pembiayaan program pemberdayaan masyarakat pertanian. Sumber: Nota Keuangan, Kementerian Keuangan, diolah.

42

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Sejalan dengan pelaksanaan anggaran berbasis kinerja, dalam program ini ditetapkan pula output dan outcomes yang disesuaikan dengan fokus pembangunan dalam tiap-tiap periode. Tabel 18 dan Tabel 19 di bawah ini menjabarkan rincian output dan outcomes untuk tahun 2008 dan 2009 berikut dengan rincian anggaran masing-masing kegiatan. Tabel 18. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani dalam RAPBN 2008 Input (Rp Miliar)

Sasaran Output

646,9

(i)

254,5

(ii)

272,9

19,5

495,1

Peningkatan sistem penyuluhan dan SDM petani.

Sasaran Outcomes (i)

Bantuan Langsung (ii) Masyarakat untuk Keringanan Investasi Pertanian (BLM-KIP). (iii) Pengembangan (iii) kegiatan pelatihan dan pendidikan petani. (iv) Pengembangan (iv) magang sekolah lapang,.

(v)

Penguatan kelembagaan ekonomi petani melalui PMUK dan LM3.

(v)

tersedianya biaya operasional 28,5 ribu petugas PPL, rekrutmen untuk tenaga penyuluh sebanyak 6 ribu orang, fasilitasi FEATI di 71 kabupaten/18 provinsi dan pembangunan/renovasi BPP sebanyak 268 unit. tersalurkannya BLM-KIP kepada 16 ribu kelompok tani/Gapoktan/UMKM. terlatihnya sebanyak 41,9 ribu orang petani dan petugas pertanian. terlatihnya sebanyak 11 ribu petani dan 231 kelompok Sekolah Lapangan Penyakit dan Hama Terpadu (SLPHT) perkebunan, 10 ribu unit sekolah lapangan tanaman pangan. tersalurkannya bantuan usaha pertanian kepada 670 LM3 termasuk 90 LM3 untuk bidang pengolahan dan pemasaran hasil pertanian dan 135 LM3 bidang peternakan, serta 1.000 desa rawan pangan, 150 kelompok PMUK ternak, dan 100 kelompok petani tanaman pangan.

Tabel 19. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani dalam RAPBN 2009 43

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Input (Rp Miliar) 255,4

1.400

398,2

853,9

13,9

Sasaran Output (i)

Penguatan kelembagaan ekonomi petani melalui LM3 (lembaga mandiri yang mengakar di masyarakat). (ii) Pengembangan usaha agribisnis perdesaan (PUAP) (iii) Magang sekolah lapangan dan pelatihan, pendidikan pertanian dan kewirausahaan agribisnis.

(iv) Peningkatan sistem penyuluhan, SDM pertanian dan pengembangan kelompok tani. (v) Penanganan kebakaran lahan dan kebun, serta gangguan usaha.

Sasaran Outcomes (i)

Dilakukannya bantuan bagi 200 LM3 tanaman pangan, 250 LM3 hortikultura, 653 LM3 ternak, dan 150 LM3 pengolahan dan pemasaran hasil, dan tertanganinya daerah rawan pangan di 241 kabupaten.

(ii)

Fasilitasi dan pengembangan PUAP di 10.000 desa.

(iii) Terselanggaranya: - 100.000 unit SL-PTT (Sekolah Lapangan Pengelolaan Tanaman dan Sumberdaya Terpadu) tanaman pangan di 2 juta ha padi nonhibrida, 50 ribu ha padi hibrida, 75 ribu ha jagung hibrida dan 100 ribu ha kedelai, - 500 kelompok SLPHT (Sekolah Lapangan Pengendalian Hama Terpadu) tanaman pangan, 91 unit SLPHT perkebunan, 100 unit SLGAP hortikultura, 113 unit Sekolah Lapangan Iklim (SLI), - terlatihnya sebanyak 10 ribu orang petani dan petugas pertanian. (iv) Terfasilitasinya biaya operasional 28.879 orang penyuluh PNS dan 25.706 Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian (THLTBPP).

(i.)

Terlaksananya pengendalian kebakaran lahan dan kebun di 60 kabupaten dan gangguan usaha perkebunan di 95 kabupaten.

secara umum ditetapkan sasaran antara dan sasaran akhir dari program ini dalam jangka menengah. Sasaran antara berkaitan dengan 44

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

output di masing-masing periode dengan indikator utama adalah peningkatan produktifitas tenaga kerja sektor pertanian yang kemudian diharapkan berdampak pada pengentasan kemiskinan pedesaan. Sasaran antara ini dalam jangka menengah diharapkan pula akan berdampak pada outcomes yang peningkatan kesejahteraan petani dengan indikator utamanya adalah Nilai Tukar Petani (NTP). 4.3.

Pembangunan Pertanian dan Realitas Kemiskinan Perdesaan

Mengentaskan kemiskinan menjadi suatu prioritas pembangunan, merupakan merupakan hal yang tepat. Pembangunan yang tidak dikaitkan dengan kemiskinan akan menimbulkan peluang munculnya permasalahanpermasalahan jangka pendek dan jangka panjang yang akan membahayakan proses dan keberlanjutan pembangunan itu sendiri. Pembangunan pertanian sebagai salah satu dasar bagi pembangunan nasional, seharusnya tidak hanya menempatkan pertanian menjadi sektor yang berperan dalam persoalan-persoalan pembangunan perekonomian semata, seperti pada masa krisis ekonomi yang menunjukkan pertumbuhan yang positif diantara sektor-sektor lain yang terus menurun, namun lebih dari itu, yaitu bagaimana peran dan fungsi sektor pertanian sebagai leading sector perekonomian. Pembangunan pertanian telah mengalami perubahan paradigma sejak tahun 1970 dalam kerangka perubahan paradigma pembangunan ekonomi kapitalis yang bertumpu pada modal besar, dimana kerangka pembangunan sektor pertanian tidak lagi ditempatkan sebagai pondasi ekonomi nasional, tetapi dijadikan buffer (penyangga) dalam upaya untuk mendorong dan mensukseskan sektor industrialisasi yang dijadikan lokomotif pertumbuhan ekonomi. Perkembangan kebijakan cenderung melaksanakan pembangunan pertanian dengan cara jalan pintas (by-pass approach) yaitu revolusi hijau tanpa reforma agraria sehingga dengan adanya perubahan paradigma tersebut menciptakan missing link dalam pelaksanaan pembangunan pertanian dari satu periode ke periode lain. Pertanian tidak lagi dipandang dalam aspek menyeluruh tetapi direduksi sebagai sekedar persoalan produksi, teknologi, dan harga. Sementara tanah sebagai dasar pembangunan pertanian tidak dianggap sebagai faktor amat penting. Misalnya data menunjukkan bahwa 199345

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

2003 saja jumlah petani yang menguasai lahan kurang dari 0,5 Ha (baik milik, sewa, dan bagi hasil) terus meningkat 2,39 persen per tahun, dari 10,8 juta rumah tangga menjadi 13,7 juta rumah tangga atau dengan kata lain persentase rumah tangga petani gurem (tanpa lahan) terhadap rumah tangga pengguna lahan meningkat dari 52,7 persen pada tahun 1993 menjadi 56,5 persen pada tahun 2003, hingga saat ini terus mengalami peningkatan. Beberapa hasil penelitan di tingkat mikro di beberapa desa, memperjelas keterkaitan antara kepemilikan lahan, tingkat kemiskinan dan kerawanan pangan dimana kelompok masyarakat paling miskin dan rawan pangan di pedesaan adalah petani gurem dan buruh tani yang sekaligus mengindikasikan semakin miskinnya petani di pedesaan.

Gambar 6. Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin Sumber : BPS, diolah Penduduk miskin perdesaan lebih besar dari perkotaan jumlah dan persentase penduduk miskin periode 1996–2010 berfluktuasi dari tahun ke tahun. Selama periode 1996-2010, penduduk miskin menurun dari 34,01 juta (1996) menjadi 31,02 juta (2000). Untuk kota mengalami peningkatan, yaitu dari 9,42 juta menjadi 11,1 juta, sedangkan untuk desa mengalami penurunan dari 24,59 juta jiwa menjadi 19,93 juta. Secara persentase juga menunjukkan adanya penurunan, dari 17,47 persen menjadi 13,33 persen. Desa dan kota menunjukkan tren yang sama. Desa menurun dari 19,78 persen menjadi 16,56 persen, sedangkan kota menurun dari 13,39 persen menjadi 9,87 persen. Pada tahun 2006 penduduk miskin sempat mengalami peningkatan menjadi 39,3 juta (17,75persen), hal ini karena adanya inflasi pada saat itu yang mencapai 17,95 persen. Persentase Penduduk Miskin Desa

Persentase Penduduk Miskin Kota

46

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Gambar 7. Penduduk Miskin Desa dan Kota per Provinsi Tahun 2009 dan 2010 Sumber : BPS, diolah Jika dilihat penyebaran penduduk miskin per provinsi, terlihat bahwa pada tahun 2009 dan 2010 persentase penduduk miskin kota terbesar terdapat di Provinsi NTB, diikuti oleh Provinsi Bengkulu dan 47

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Sumatera Selatan. Sedangkan untuk persentase penduduk miskin desa tertinggi terdapat di Provinsi Papua, disusul oleh Provinsi Papua Barat dan Maluku. Sedangkan secara total (Desa+Kota), Provinsi Papua menempati angka tertinggi. Dari jumlah penduduk miskin tersebut diantaranya tersebar di pedesaan, dimana secara geografis daerah pedesaan di Indonesia sebagian besar penduduknya hidup dan bermatapencaharian dari sektor pertanian. Sehingga secara langsung maupun tidak langsung data tersebut menunjukkan bahwa sektor pertanian sebagai mata pencaharian bagi sebagian besar masyarakat Indonesia berada dalam lingkup kemiskinan secara agroekosistem. Data dari tabel berikut ini menunjukkan bahwa sektor pertanian masih menjadi sektor utama penyerap tenaga kerja. Tabel 20. Penduduk Usia 15 Tahun Ke Atas yang Bekerja Menurut Lapangan Pekerjaan Utama, 2009-2010 No.

2009

Lapangan Usaha laki-laki

1

2 3 4 5 6

7

8

9

Perempuan

2010

Total Pertanian, kehutanan, 15,416,870 41,611,840 26,593,072 16,232,735 42,825,807 perburuan dan 26,194,970 perikanan Pertambangan dan 1,017,609 137,624 1,155,233 1,056,495 132,139 1,188,634 penggalian Industri 7,219,614 5,620,186 12,839,800 7,360,527 5,691,994 13,052,521 pengolahan Listrik, gas dan air 202,129 20,925 223,054 190,606 17,888 208,494 Bangunan 5,355,015 131,802 5,486,817 4,720,429 124,260 4,844,689 Perdagangan besar, eceran, rumah 10,747,420 11,200,403 21,947,823 10,655,295 11,557,590 22,212,885 makan dan hotel Angkutan, pergudangan dan 5,529,935 588,050 6,117,985 5,244,521 573,159 5,817,680 komunikasi Keuangan, asuransi, usaha persewaan bangunan, tanah 1,049,872 436,724 1,486,596 1,150,790 488,958 1,639,748 dan jasa perusahaan Jasa 7,805,962 6,195,553 14,001,515 8,998,007 6,617,107 15,615,114 kemasyarakatan,

48

Total

laki-laki

Perempuan

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

No.

2009

Lapangan Usaha laki-laki

2010

Perempuan

Total

laki-laki

Perempuan

Total

sosial dan perorangan TOTAL

65,122,526 39,748,137 104,870,663 65,969,742 41,435,830

107,405,57 2

Sumber : BPS, 2010 Tabel 21. Produktivitas Tenaga Kerja Menurut Lapangan Usaha (Rp/per Tenaga Kerja) Lapangan Usaha Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan Tanaman Pangan dan Perkebunan Peternakan Pertambangan dan penggalian Industri pengolahan Listrik, gas dan air bersih Konstruksi Perdagangan, hotel & restoran Pengangkutan dan komunikasi Keuangan, real estat & jasa perusahaan Jasa-jasa Total

2004

2005

2006

2007

2008

2009

8,104,916

8,709,226

10,236,076

12,718,781

16,764,350

19,945,668

6,094,111

6,472,913

7,462,620

12,283,640

13,562,796

16,464,315

14,410,127

17,153,252

20,808,096

15,818,131

18,885,956

25,159,380

198,365,542 382,045,072 386,993,940 431,628,702 513,092,707 519,117,416 58,203,579

65,253,588

79,420,289

88,361,831 110,988,686 117,388,327

103,944,861 142,899,663 146,569,323 140,548,614 196,462,876 223,562,244 33,313,701

44,171,781

57,415,448

69,362,666

88,645,702 120,368,448

19,276,787

22,840,792

27,029,957

30,491,422

33,526,099

34,373,448

25,963,197

32,523,023

42,346,892

47,397,246

51,929,523

59,251,274

172,801,087 221,064,245 233,350,617 243,742,788 255,638,169 272,205,944 22,525,470 24,496,120

26,114,718 29,218,916

31,806,660 35,084,245

36,324,021 40,487,457

37,743,089 48,584,898

42,155,848 53,724,629

Sumber : BPS, 2010.

Berdasarkan laporan pencapaian MDGs, ketenagakerjaan memang telah menunjukkan kecenderungan yang semakin membaik, dan kecenderungan jangka panjang penciptaan lapangan kerja juga 49

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

menunjukkan arah yang positif. Namun demikan, secara produktivitas sektor pertanian adalah yang terendah dibandingkan sektor-sektor yang lainnya. Pertumbuhan produk domestik bruto per tenaga kerja, periode 1990-2009 cukup bervariasi, dengan pertumbuhan rata-rata sekitar 2,53 persen. Pertumbuhan produktivitas tenaga kerja sebelum krisis 1997/1998 relatif lebih tinggi yaitu sebesar 5,42 persen pada periode 1990-1995, namun setelah krisis (periode 1998/9-2008) mengalami penurunan, yaitu menjadi rata-rata 3,36 persen per tahun. Hal ini disebabkan menurunnya akumulasi modal per tenaga kerja pada periode pasca krisis. Tabel 22. Penyerapan Tenaga Kerja oleh Sub Sektor Tanaman Pangan dan Perkebunan per Provinsi Rata-Rata 2004-2009 Provinsi Jawa Timur Jawa Tengah Jawa Barat SumUt Lampung SumSel SulSel NTT KalBar Banten SumBar Aceh Riau Papua

Share

Ranking

Provinsi

17,62% 14,48% 10,41% 6,57% 5,24% 5,12% 4,18% 4,18% 3,01% 2,18% 2,17% 2,15% 2,13% 2,11%

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

Sulteng DI Yogyakarta KalTeng Sultra Bengkulu Bali Sulut Kaltim Maluku Maluku Utara Sulbar Gorontalo Bangka Belitung Irian Jaya Barat

Share 1,52% 1,50% 1,37% 1,35% 1,34% 1,07% 0,95% 0,79% 0,72% 0,62% 0,50% 0,47% 0,33% 0,27%

Ranking 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31

NTB 2,08% 15 Kepulauan Riau 0,09% 32 KalSel 1,77% 16 DKI Jakarta 0,02% 33 Jambi 1,70% 17 Sumber: Statistik Ketenagakerjaan Pertanian/Petani, Kementerian Pertanian, diolah

Jika dilihat penyebaran tenaga kerja di sub sektor tanaman pangan dan perkebunan per provinsi, terlihat bahwa penyerapan terbesar terdapat di Provinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Sumatera 50

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Utara. Untuk sub sektor Peternakan terdapat di Provinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali dan Jawa Barat. Tabel 23. Penyerapan Tenaga Kerja oleh Sub Sektor Peternakan per Provinsi Rata-Rata 2004-2009 Provinsi Jawa Timur Jawa Tengah Bali Jawa Barat NTB Lampung DI Yogyakarta Sumut Sulsel Riau Sumbar Banten NTT Kalsel Kalbar Aceh Sumsel

Share 47,66% 19,05% 7,02% 6,79% 3,65% 3,03% 2,67% 1,83% 1,59% 1,58% 0,82% 0,71% 0,63% 0,59% 0,41% 0,32% 0,32%

Ranking 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

Provinsi Kalteng Sultra Kaltim Sulteng Sulut Jambi Bengkulu Papua Sulbar Bangka Belitung DKI Jakarta Kepulauan Riau Irian Jaya Barat Maluku Utara Maluku Gorontalo

Share Ranking 0,18% 18 0,14% 19 0,13% 20 0,13% 21 0,11% 22 0,11% 23 0,10% 24 0,10% 25 0,09% 26 0,07% 27 0,06% 28 0,06% 29 0,02% 30 0,02% 31 0,02% 32 0,01% 33

Sumber: Statistik Ketenagakerjaan Pertanian/Petani, Kementerian Pertanian, diolah

Berdasarkan lapangan pekerjaan utama, baik yang dilakukan oleh kepala rumah tangga maupun secara individu penduduk bahwa persentase penduduk miskin pada sektor pertanian mencapai diatas 50 persen, lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah penduduk miskin di lapangan pekerjaan lainnya. Berdasarkan data BPS (2004), penyebaran penduduk miskin berdasarkan lapangan pekerjaan pada 30 provinsi yang ada selama ini, menunjukkan bahwa penduduk yang bekerja di sektor pertanian lah yang menempati persentase cukup besar dibandingkan dengan sektor pekerjaan lainnya. Sedangkan berdasarkan distribusi penduduk miskin di sektor pertanian, menunjukkan bahwa penduduk miskin pada subsektor 51

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

tanaman pangan mencapai 75 persen, kemudian perkebunan dan kehutanan 13 persen, peternakan 5 persen dan perikanan 7 persen (BPS, 2006).

Tabel 24. Proporsi Penduduk Miskin Usia 15 Tahun Keatas yang Bekerja di Sektor Pertanian Menurut Provinsi Proporsi (persen) < 50

50 - < 6

60 - < 70

70 - < 80

80 - < 90

Babel DKI Jakarta Jawa Barat DI Yogyakarta Banten Bali

Riau Jatim Sulut NTB Kaltim Sumbar Jateng

Maluku Utara Lampung Sumsel Maluku Utara Sulteng Kalsel Gorontalo Jambi Sulsel Aceh Sumut

Bengkulu Kalbar Kalteng Sultra

NTT Papua

Sumber: BPS, 2004

Permasalahan kemiskinan pedesaan secara spesifik dalam kegiatan pertanian sangat beragam berdasarkan agroekosistem maupun usahatani yang dilakukan maka upaya kearah pemahaman akar kemiskinan itu sendiri merupakan prasyarat utama dan penting untuk dilakukan. Seringkali terdapat kecenderungan pemaksaan program-program pengentasan/penanggulangan kemiskinan yang bersifat general dimana semua permasalahan kemiskinan dianggap sama pada setiap daerah/agroekosistem. Namun demikian, saat ini sudah terdapat penerapan konsep pemberdayaan dan model partisipatif yang bersifat bottom up dimana masyarakat petani sebagai subjek kemiskinan sudah sepantasnya diakomodasikan dalam perencanaan-perencanaan pembangunan pertanian di masa yang akan datang melalui hasil analisa kebutuhan petani/masyarakat miskin itu sendiri, lingkungan agroekosistem serta lingkungan luar lain yang mendukung akses pembangunan wilayah miskin itu sendiri. 52

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Selain itu, adanya kebijakan otonomi daerah dan desentralisasi pembangunan ke daerah kabupaten dan kota, hendaknya dijadikan media untuk lebih mendekatkan dan menjelaskan kondisi akar kemiskinan yang sebenarnya pada setiap daerah otonom sehingga dapat melanjutkan tindakan penanggulangan kemiskinan yang terarah, mengingat kajian secara spesifik tentang permasalahan kemiskinan yang dihadapi nampaknya akan lebih efektif melalui akurasi data riil di tingkat mikro, sebagai upaya awal untuk membenahi sekaligus mendorong agar tindakan yang dilakukan bisa lebih efektif dan mengenai sasaran. Lebih lanjut, pemahaman dan kriteria tentang batasan kemiskinan yang khusus berdasarkan kondisi pertanian secara spesifik sudah saatnya dipikirkan kembali agar penanganan masalah kemiskinan di sektor pertanian bisa lebih terarah dan pasti. Restrukturisasi terhadap data kemiskinan di sektor pertanian dengan segala batasan-batasan yang riil di tingkat petani, nampaknya perlu ditinjau kembali dalam upaya membenahi langkah konkrit yang akan diambil oleh pengambil kebijakan. Hal ini penting untuk penanggulangan sekaligus pengentasan melalui pemberdayaan masyarakat secara partisipatif di tingkat petani dapat terwujud dan mengenai sasaran, dan pada akhirnya tujuan untuk membantu mengikis jumlah kemiskinan di tingkat petani secara bertahap bisa berkurang. Dengan demikian secara bertahap pembangunan pedesaaan yang bertumpu pada masyarakat pertanian terus berkembang pada kemampuan yang mandiri. Konsep pemberdayaan nampaknya akan lebih berharga menciptakan ekonomi rakyat dari pada menciptakan ketergantungan pada berbagai bantuan. Kemiskinan juga harus dipahami sebagai suatu masalah sosial yang bersifat multi-dimensional. Kemiskinan tidak hanya karena pendapatan yang kurang, tetapi juga kondisi kesehatan buruk, pendidikan rendah dan keahlian terbatas, akses terhadap tanah dan modal rendah, sangat rentan terhadap gejolak ekonomi, bencana alam, konflik sosial dan resiko lainnya, partisipasi rendah dalam proses pengambilan kebijakan, serta keamanan individu yang sangat kurang.

53

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

4.4. 4.4.1.

Peningkatan Kesejahteraan Petani Capaian NTP Umum

Peningkatan Nilai Tukar Petani (NTP) merupakan sasaran akhir dari program peningkatan kesejahteraan petani. NTP mencerminkan tingkat kemampuan atau daya beli petani di perdesaan. NTP juga menunjukkan daya tukar (term of trade) dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi. NTP diperoleh dari perbandingan indeks harga yang diterima petani terhadap indeks harga yang dibayar petani. Dalam satu siklus tahunan, umumnya NTP mengalami penurunan selama panen raya (April-September dan Maret-Oktober), namun naik kembali pada waktu sesudahnya. Secara umum sepanjang tahun 2005-2009, NTP menunjukkan perkembangan yang cukup dinamis dimana rata-rata berada di atas angka 100. Dengan kata lain NTP sepanjang 2005-2009 menunjukkan perkembangan yang cukup baik dengan kecenderungan umum terus meningkat. Namun terdapat beberapa hal yang sangat krusial dimana faktor-faktor di luar kebijakan pertanian dan non pertanian secara umum serta perkembangan perekonomian dunia juga turut berkontribusi atas dinamika perkembangan NTP. Untuk lebih detailnya ada baiknya mencermati perkembangan NTP tiap periode sepanjang 2005-2009. Periode tahun 2005 merupakan periode dimana NTP mengalami tekanan yang relatif cukup mendalam dibandingkan tahun-tahun setelahnya selain juga bahwa NTP sepanjang tahun 2005 lebih rendah dibandingkan tahun dasarnya 2007. Hal ini tercermin dengan rata-rata NTP sepanjang tahun 2005 yang sebesar 98,27 (2007=100) dengan rata-rata mengalami penurunan sebesar 0,15 persen dibandingkan tahun 2004. Tekanan terhadap NTP di tahun 2005 ini salah satunya bersumber dari peningkatan biaya usaha tani serta konsumsi rumah tangga akibat kenaikan harga BBM hingga 2 kali di tahun 2005. Dapat digambarkan di suatu daerah harga solar yang biasa diperoleh dari pengecer sebesar Rp 1.950/liter kemudian meningkat menjadi Rp 2.300/liter. Demikian pula kenaikan beberapa harga bahan pokok dan biaya transportasi sebagai bagian dari konsumsi rumah tangga petani. Dengan katanya lain, dalam periode ini perkembangan NTP lebih banyak dipengaruhi oleh sisi harga yang dibayar.

54

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Berikutnya periode 2006 dimana secara umumnya NTP menunjukkan perkembangan yang lebih baik dibandingkan dengan tahun 2005. Hal ini tampak dari peningkatan NTP pada akhir 2006 yang sebesar 7,77 persen dibandingkan periode yang sama 2005. Perkembangannya pun sepanjang tahun 2006 lebih mendekati siklus tahunan pertanian dimana mengalami penurunan pada kisaran bulan Maret kemudian terus meningkat hingga akhir tahun. Rata-rata NTP dari Januari hingga Desember 2006 adalah sebesar 101,41 persen. Dari sini tampak bahwa peningkatan NTP lebih banyak didorong oleh peningkatan indeks yang dibayar petani. Peningkatan NTP tahun 2006 ini diantaranya didorong oleh programprogram dalam kebijakan insentif berproduksi dan pembangunan dan rehabilitasi infrastruktur pertanian yang sebagaian besar dilaksanakan melalui program padat karya (cash for work). Total anggaran yang dialokasikan untuk perbaikan infrastruktur pertanian pada tahun 2006 mencapai Rp. 0,5 trilyun. Anggaran ini dialokasikan sebagai upah kerja bagi buruh tani untuk memperbaiki saluran irigasi di berbagai sentra produksi pertanian dan telah memberikan pekerjaan kepada sekitar 10,7 juta hari orang kerja. 120,0

15% 10%

Perubahan (y-o-y) 115,0

5% 0%

110,0

-5% -10%

105,0

-15% 100,0

-20% -25%

95,0

2007=100

2003=100

-30% -35%

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

90,0 2005

2006

2007

2008

2009

* Sejak April 2008, penghitungan NTP menggunakan tahun dasar 2007.

Gambar 8. Perkembangan Nilai Tukar Petani dan Perubahannya (2007=100)* Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah.

55

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Trend ini terus mengalami penguatan hingga awal di tahun 2007. Seperti halnya di tahun 2006, siklus tahunan terkait dengan panen raya tanaman pangan dan perkebunan rakyat juga tercermin dari penurunan NTP pada kisaran bulan Maret. Bulan-bulan berikutnya terus menunjukkan kecenderungan meningkat hingga awal tahun 2008 dengan rata-rata di atas angka 105. Dari Gambar 8 juga bisa dilihat bahwa perkembangan NTP di tahun 2007 lebih baik dibanding tahun 2006 dengan rata-rata peningkatan NTP tahun 2007 terhadap tahun 2006 sebesar 4,2 persen (y-oy). Hal itu tidak terlepas dari berbagai kebijakan pemerintah dalam bidang pertanian secara umum maupun program Peningkatan Kesejahteraan Petani secara khusus, mulai dari pengaktifan gabungan kelompok tani (Gapoktan), penguatan kelembagaan petani, hingga pada pengaarusutamaan gender. Peningkatan NTP ini juga turut dipengaruhi oleh meningkatnya sebagian besar komoditas pertanian utamanya tanaman pangan dan perkebunan di pasar internasional. Dari Gambar 9 dapat dilihat terjadi peningkatan yang cukup signifikan pada indeks harga komoditas seperti Kopi, Karet, Coklat, Beras, Jagung dan Kedelai. Dampak peningkatan harga komoditas pertanian di pasar internasional ini berlanjut paling tidak hingga triwulan pertama 2008. Hal ini tercermin dari angka NTP yang cukup besar (di atas 105) hingga April 2008. Namun kemudian terjadi penurunan walaupun mulai menunjukkan perkembangan yang menurun. Kemudian mulai 1 Juli 2008, penyajian Nilai Tukar Petani (NTP) untuk data bulan Mei 2008 didasarkan pada perhitungan NTP dengan tahun dasar 2007 (2007=100). Penghitungan NTP baru ini meliputi 32 provinsi dan mencakup 5 subsektor, yaitu subsektor padi dan palawija, hortikultura, perkebunan rakyat, peternakan dan perikanan. Dengan diberlakukannya NTP 2007=100, maka mulai 1 Juli 2008 menghitung NTP 1993=100 tidak lagi dilanjutkan. Namun secara umum, NTP sepanjang tahun 2008 rata-rata mengalami peningkatan sebesar 0,4 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

56

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Kopi Arabika

160,0

3.500

Ja n Ap -04 r Ju -04 Okl-04 t Ja -04 n Ap -05 r Ju -05 Okl-05 t -0 Ja 5 n Ap -06 r Ju -06 Okl-06 t -0 Ja 6 n Ap -07 r Ju -07 Okl-07 t Ja -07 n Ap -08 r Ju -08 Okl-08 t -0 Ja 8 n09

Kakao

350

2.500

250

2.000

200

1.500

150

1.000

100

500

50

-

0

Beras

600 500

800

400

600

300

400

200

200

100

-

0

Kedelai

Ja n Ap -04 r Ju - 0 4 Okl-04 t -0 Ja 4 n Ap -05 r Ju - 0 5 Okl-05 t -0 Ja 5 n Ap -06 r Ju - 0 6 Okl-06 t -0 Ja 6 n Ap -07 r Ju - 0 7 Okl-07 t Ja -07 n Ap -08 r Ju - 0 8 Okl-08 t -0 Ja 8 n09

1.000

Jan Ap -04 rJu 04 l Ok -04 t Jan -04 Ap -05 rJu 05 l Ok -05 t Jan -05 Ap -06 rJu 06 l Ok -06 t Jan -06 Ap -07 rJu 07 l Ok -07 t Jan -07 Ap -08 rJu 08 l Ok -08 t Jan -08 -0 9

Jagung

Ja n Ap -04 r Ju - 0 4 Okl-04 t -0 Ja 4 n Ap -05 r Ju - 0 5 Okl-05 t -0 Ja 5 n Ap -06 r Ju - 0 6 Okl-06 t -0 Ja 6 n Ap -07 r Ju - 0 7 Okl-07 t Ja -07 n Ap -08 r Ju - 0 8 Okl-08 t -0 Ja 8 n09

300

Ja n Ap -04 r Ju -04 Okl-04 t Ja -04 n Ap -05 r Ju -05 l Ok -05 t Ja -05 nAp 06 rJu 06 Okl-06 t Ja -06 n Ap -07 rJu 07 Okl-07 t Ja -07 n Ap -08 r Ju -08 Okl-08 t Ja -08 n09

3.000

1.200

Karet

140,0 120,0 100,0 80,0 60,0 40,0 20,0 0,0

Ja n Ap -04 r Ju -04 Okl-04 t Ja -04 n Ap -05 r Ju -05 Okl-05 t Ja -05 n Ap -06 r Ju -06 Okl-06 t Ja -06 n Ap -07 r Ju -07 Okl-07 t Ja -07 n Ap -08 r Ju -08 Okl-08 t Ja -08 n09

180,0 160,0 140,0 120,0 100,0 80,0 60,0 40,0 20,0 0,0

Gambar 9. Perkembangan Indeks Harga Beberapa Komoditas Pertanian Di Pasar Internasional Sumber: Kementerian Perdagangan, diolah.

Dengan tahun dasar yang baru, tampak bahwa NTP mengalami tekanan yang cukup besar di awal September 2008. Pada September NTP sempat menyentuh 101,69 dan kemudian jatuh di bawah angka 100 pada bulan-bulan berikutnya. Tekanan krisis finansial terhadap perekonomian internasional menyebabkan turunnya aggregat permintaan dunia diantaranya untuk komoditas pertanian. Hal ini dapat dilihat dari kecenderungan penurunan harga beberapa komoditas Indonesia di pasar 57

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

internasional paling tidak sejak awal tahun 2009. Kondisi ini berdampak pada 2 sisi, peningkatan harga barang input usaha tani dan konsumsi rumah tangga tani serta menurunnya permintaan output usaha tani. Permintaan komoditas pertanian Indonesia dari beberapa mitra dagang seperti Amerika Serikat, Belanda, dan Jerman mengalami penurunan yang cukup besar akibat terjadinya tekanan krisis finansial di negaranya. Dampak penurunan permintaan internasional terhadap NTP berlanjut hingga paling tidak pertengahan tahun 2009. NTP mencapai titik terendah pada angka 98,99 pada Januari 2009 dan kemudian mulai meningkat walaupun masih di bawah angka 100. Sejak September 2009, NTP kembali menyentuh angka di atas 100 dan terus meningkat pada ped. Pada periode April 2008 hingga September ini, NTP lebih banyak dipengaruhi oleh peningkatan harga barang-barang input produksi serta barang konsumsi rumah tangga petani. Pada Gambar 10 berikut dapat dilihat bahwa dalam periode tersebut Indeks harga yang dibayar petani lebih tinggi dibandingkan indeks harga yang diterima petani. Dengan kata lain NTP tidak saja dipengaruhi oleh faktor-faktor berpengaruh terhadap pendapatan petani melalui produktifitas usaha tani namun juga berkaitan juga faktor-faktor yang berpengaruh terhadap konsumsi petani melalui biaya produksi dan konsumsi rumah tangga petani. Di satu sisi, rendahnya permintaan internasional berdampak pada rendahnya harga komoditas pertanian di dalam maupun di luar negeri. Selain itu, beberapa permasalahan mendasar dalam bidang pertanian juga menyebabkan lambatnya peningkatan harga-harga komoditas pertanian. Salah satunya misalnya adalah panjangnya jalur distribusi sejumlah komoditas pertanian ditambah lagi terbatasnya ketersediaan infrastruktur baik dari sisi kualitas maupun kuantitas menyebabkan selisih antara harga komoditas pertanian di tingkat produsen dengan di tingkat konsumen yang cukup besar. Apalagi jika keduanya berada di daerah di daerah perdesaan sebagai basis daerah pertanian. Sementara itu, kekakuan harga yang menyebabkan penurunan harga barang dan jasa jauh lebih kecil dan lebih lambat daripada peningkatannya menyebabkan masih tingginya barangbarang konsumsi.

58

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Ib,It

NTP

125

103

123

Nilai Tukar Petani

102

Indeks yang Dibayar (Ib)

121

101

119 117

100 Indeks yang Diterima (It)

115 113

99

111

98

109 97

107 105

96 4

5

6

7

8

9

10 11 12

1

2

2008

3

4

5

6

7

8

9

10 11 12

2009

* Sejak Juli 2008, penghitungan NTP menggunakan tahun dasar 2007 (Data April 2008).

Gambar 10. Perkembangan Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani (2007=100)* Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah.

4.4.2.

Capaian NTP Sub Sektoral

Uraian NTP secara umum di atas tidak terlepas dari dinamika petani dan pertanian di tiap-tiap sub sektor. Perkembangan NTP sub sektoral utama sepanjang tahun 2008 - 2009 menunjukkan bahwa kontributor NTP pertanian umum yang relatif lebih tinggi dibandingkan sub sektor lainnya adalah Sub Sektor Perkebunan Rakyat. Dari gambar 11 dapat dilihat bahwa pada tahun 2008 saja, NTP Sub Sektor Perkebunan Rakyat (NTPR) menunjukkan perkembangan jauh di atas sub sektor lainnya walaupun dengan perkembangan yang menurun dengan rata-rata NTPR di tahun 2008 mencapai 109,6. kemudian NTPR di tahun 2009 kembali menunjukkan kecenderungan yang meningkat walaupun tidak sebesar yang pernah dicapai di tahun 2008. perkembangan NTPR sepanjang tahun 2008-2009 ini tidak terlepas dari peningkatan harga komoditas perkebunan di pasar internasional. Harga komoditas perkebunan seperti kakao, minyak sawit dan karet mengalami peningkatan yang cukup signifikan terutama pada tahun 2008. Berikutnya adalah Sub sektor Perikanan dimana sepanjang tahun 2008-2009 NTP Perikanan (NTPN) menunjukkan 59

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

perkembangan yang terus meningkat dengan rata-rata sebesar 103,86. Berbeda dengan Sub Sektor perkebunan Rakyat, perkembangan NTP pada Sub Sektor Perikanan menunjukkan perkembangan yang relatif stabil. Perkembangan yang serupa ditunjukkan pula oleh NTP Sub Sektor Pertenakan dimana sepanjang 2008-2009 menunjukkan perkembangan yang terus meningkat dengan rata-rata NTP Peternakan (NTPT) 103,11. 120 NTP Perkebunan Rakyat

115 110

NTP Peternakan 105

NTN Perikanan

NTP Holtikultura

NTP

100

NTP Tanaman Pangan

95 90 4

5

6

7

8

9

10 11 12

1

2008

2

3

4

5

6

7

8

9 10 11 12

2009

Gambar 11. Perkembangan Nilai Tukar Petani Menurut Sub Sektor Pertanian (2007=100) Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah. Sementara itu, sub sektor yang perlu menjadi perhatian adalah Sub Sektor Holtikultura dan Sub Sektor Tanaman Pangan. Dari sisi trend antar waktu NTP Holtikultura (NTPH) selain juga lebih rendah dibandingkan sub sektor lainnya juga menunjukkan perkembangan yang relatif lebih fluktuatif dibandingkan subs sektor lainnya. Di sisi lain, NTP Tanaman Pangan (NTPP) tampak tidak jauh berbeda dengan sub sektor lainnya jika melihat dinamika perkembangan antar periode. Namun jika mencermati perkembangan angka NTPP lebih jauh lagi, dapat dikatakan bahwa NTPP menunjukkan perkembangan yang paling rendah dibandingkan dengan sub sektor lainnya. Rata-Rata NTPP sepanjang 2008-2009 adalah sebesar 95,80. Yang perlu menjadi catatan adalah bahwa produksi di kedua sub sektor ini lebih rentan terhadap ketersediaan infrastruktur pengairan, kualitas tanah serta perubahan iklim. Oleh karena itu NTP di kedua sub sektor ini juga lebih sensitif terhadap perubahan-perubahan di faktor-faktor tersebut di atas. 60

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Ib,It 125 123

NTP Tanaman Pangan

100

NTP Holtikultura

Ib,It

NTP Pangan

Indeks yang Dibayar (Ib)

135

121

98

119

97

117

96

115

95

113

94

Indeks yang Diterima (It)

111 109 107

93 92

NTP Holtikultura

130

90

102 100

120

98

115

96

Indeks yang Dibayar (Ib)

110

94 92

105

90 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

2009

2008

NTP Perkebunan Rakyat

Ib,It

104

125

4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

135

106

91

105 2008

108

Indeks yang Diterima (It)

99

2009

NTPR 120

Indeks yang Diterima (It)

130

115

125

110

120

105

115

100

Indeks yang Dibayar (Ib)

110

95

105

90 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 2008

125 120

NTP Peternakan

Indeks yang Diterima (It)

Ib,It 130

2009

108 106

Indeks yang Dibayar (Ib)

110 105

106 104

102

120

100

115

NTN Perikanan

102

96 94

100

Indeks yang Dibayar (Ib)

98

4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 2008

125

108

104

NTP Peternakan

115

NTP Perikanan

Indeks yang Diterima (It)

Ib,It 130

110

98

105

96 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

2009

2008

2009

Gambar 12. Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani Menurut Sub Sektor (2007=100)* Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah.

61

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Dengan demikian dapat dikatakan bahwa NTP pada Sub Sektor Tanaman Pangan tidak saja lebih rendah dibandingkan sub sektor lainnya namun juga lebih banyak dipengaruhi oleh harga input produksi dan konsumsi rumah tangga tani yang dibayar petani. Hal ini tercermin dari perkembangan indeks harga yang diterima petani dan indeks harga yang dibayar petani pada masing-masing sub sektor. Secara umum sepanjang 2008-2009, indeks harga yang diterima petani (It) lebih tinggi dibandingkan dengan indeks harga yang dibayar petani (Ib) dengan kecenderungan selisih yang semakin besar. Indeks harga yang diterima petani tertinggi adalah pada Sub Sektor Perkebunan Rakyat dengan rata-rata It sebesar 124,68. Sementara Indeks yang dibayar petani tertinggi adalah pada Sub Sektor Tanaman Pangan dengan Ib rata-rata sebesar 118,02. Kondisi yang berbeda terjadi pada Sub Sektor Tanaman Pangan dimana pada kisaran Agustus 2008 hingga awal tahun 2009 indeks harga yang diterima petani tanaman pangan mengalami penurunan yang cukup signifikan. Di satu sisi, hal ini dipengaruhi oleh terjadi gagal panen akibat terjadinya badai El-Nino dan bencana di beberapa daerah penghasil tanaman pangan. Di sisi yang lain, harga tanaman pangan di pasar internasional yang mengalami penurunan serta kebijakan pemerintah terkait stabilisasi harga pangan menyebabkan harga pangan di dalam negeri relatif tidak banyak mengalami peningkatan. Sementara itu, dalam periode yang sama perubahan kenaikan pada Indeks yang dibayar petani tanaman pangan lebih tajam dibandingkan perubahan pada indeks yang diterimanya. Hal ini tercermin dari peningkatan indeks konsumsi rumahtangga (IKRT) serta indeks biaya produksi dan penambahan barang modal (BPPBM). 4.4.3.

Capaian NTP Daerah

Disamping capaian sektoral, capaian NTP di sisi regional juga penting untuk melihat capaian kebijakan peningkatan kesejahteraan petani. Sejak dilaksanakannya kebijakan otonomi daerah dan desentralisasi fiskal di tahun 1999, berbagai kebijakan dan kegiatan pemerintah daerah memiliki peranan dan kontribusi yang signifikan terhadap capaian-capaian pembangunan salah satunya pembangunan bidang pertanian. Terkait dengan capaian revitalisasi pertanian, salah satunya dapat dilihat dari perkembangan NTP di masing-masing provinsi pada periode 2004-2009. 62

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Pada tahun 2004, terdapat 10 Provinsi yang memiliki NTP di atas rata-rata nasional yaitu: Jambi, Sumatera Selatan, Jawa Barat, DI Yogyakarta, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara (Gambar 13). Sementara itu pada tahun 2009, terdapat sedikitnya 20 Provinsi dengan NTP di atas rata-rata nasional. Dari perkembangan data tersebut dapat dikatakan bahwa secara umum terdapat peningkatan NTP di beberapa daerah yang cukup signifikan sehingga sebaran NTP secara umum membaik. Dapat dilihat pula bahwa NTP pada tingkat nasional mendekati angka NTP 100 sehingga dapat dikatakan pula bahwa provinsiprovinsi dengan NTP di atas rata-rata nasional memiliki indeks harga yang diterima petani lebih tinggi dibandingkan indeks harga yang dibayar petani. Dengan kata lain, harga komoditas pertanian di daerah tersebut lebih tinggi dibandingkan harga barang input usaha tani maupun harga barang konsumsi rumah tangga petani di perdesaan. Desember 2004 NAD

Desember 2009 NTP Nasional 100,96 (2003=100)

Sumut Sumbar Riau Jambi Sumsel Bengkulu Lampung Jawa Barat Jawa Tengah DIY Jawa Timur NTB NTT Kalbar Kalteng Kalsel Kaltim Sulut Sulteng Sulsel Sutra 0

40

80

120

160

NAD Sumut Sumbar Riau Jambi Sumsel Bengkulu Lampung Babel Kepri Jabar Jateng DIY Jatim Banten Bali NTB NTT Kalbar Kalteng Kalsel Kaltim Sulut Sulteng Sulsel Sutra Gorontalo Sulbar Maluku Maluku Papua Barat Papua

NTP Nasional 101,20 (2007=100)

80

200

85

90

95

100 105 110 115

Gambar 13. Nilai Tukar Petani Menurut Provinsi Desember 2004 – Desember 2009 Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah.

63

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Selain itu yang juga tidak kalah pentingnya untuk menjadi perhatian adalah beberapa daerah yang baik di tahun 2004 maupun di tahun 2009 merupakan lumbung produk pertanian nasional, justru menunjukkan NTP di bawah rata-rata nasional. Misalnya saja Jawa Timur dan Jawa Tengah sebagai lumbung padi nasional dengan kontribusi terhadap produksi padi nasional 3 terbesar diantara provinsi yang ada. Demikian pula untuk sub sektor peternakan dimana Jawa Timur, jawa Tengah dan Banten merupakan 5 provinsi terbesar. Selain itu juga terdapat NTP beberapa provinsi seperti seperti: Jambi, Jawa Barat, Kalimantan Tengah dan Sulawesi Tengah yang pada tahun 2004 berada di atas ratarata nasional, kemudian justru pada tahun 2009 berada di bawah rata-rata nasional. Lampung Sutra DIY Sulbar Sumbar Bengkulu Papua Barat Kalsel Maluku Bali NTT Sumut Sumsel Papua Sulsel Kalbar Sulut NAD Riau Kaltim Kalteng Gorontalo Jateng Kepri Banten Maluku Jatim Sulteng Jabar NTB Babel Jambi

IT-IB GAP, Nasional

-8

-6

-4

-2

0

2

4

6

8

10

12

14

16

Gambar 14. Gap Antara Indeks yang Dibayar Petani dan Indeks yang Diterima Petani Menurut Provinsi 2009 Sumber: Berita Resmi Statistik, BPS, diolah. Capaian Nilai Tukar Petani di tiap-tiap provinsi tidak terlepas pula dari gap harga produk-produk pertanian dengan harga input usaha tani 64

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

dan konsumsi rumah tangga tani baik dari secara nominal maupun perubahannya. Di satu sisi harga produk hasil usaha tani menghadapi berbagai kebijakan dalam rangka stabilitas harga pangan dan produk pertanian lainnya dan tekanan-tekanan di sisi permintaan. Sementara itu di sisi lain harga barang input dan harga barang kebutuhan rumah tangga tani terus meningkat. Bahkan tidak jarang beberapa diantaranya merupakan barang impor. Hal ini tercermin dari gap negatif antara indeks harga yang diterima petani (It) dengan indeks harga yang dibayar petani (Ib) di beberapa provinsi seperti Jambi, Bangka Belitung, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tenggara, Jawa Timur, Maluku, Banten dan Kepulauan Riau (Gambar 14). Aspek lain yang sangat krusial dalam hal pencapaian program peningkatan kesejahteraan petani adalah masalah kemiskinan. Hal itu tidak karena masyarakat miskin di daerah perdesaan sebagian besar bekerja di sektor pertanian (Smeru, 2009). Dan oleh karena itu, pengentasan kemiskinan di daerah perdesaan sangat ditentukan perkembangan di sektor pertanian. Dengan program peningkatan kesejahteraan petani diharapkan kehidupan petani menjadi lebih baik dan semestinya sejalan dengan hal tersebut NTP yang lebih tinggi di suatu daerah diikuti pula oleh tingkat kemiskinan perdesaan yang lebih rendah. Analisis kuadran berikut memetakan provinsi-provinsi yang ada di Indonesia dalam 4 kondisi. Kuadran pertama adalah daerah ideal atau Agricultural-Based dimana nilai tukar petani yang relatif lebih tinggi diikuti pula dengan persentase penduduk miskin perdesaan yang relatif lebih rendah. Terdapat beberapa provinsi di kuadran ini yaitu: Sulawesi Barat, Sumatera Barat, Kalimantan Selatan, Bali, Kalimantan Barat, Sumatera Barat, Kalimantan Timur, dan Sumatera Selatan. Kemudian kuadran kedua adalah daerah Non Agricultural-Based dimana nilai tukar petani yang relatif lebih rendah namun memiliki keunggulan-keunggulan lain sehingga penduduk miskin perdesaan relatif lebih rendah dari rata-rata nasional. Provinsi-provinsi di kuadran ini diantaranya: Kalimantan Tengah, Jambi, Banten, Riau, Bangka Belitung, Jawa Barat dan Maluku Utara. Kuadran ketiga adalah daerah normatif dimana nilai tukar petani yang relatif lebih rendah diikuti pula dengan persentase penduduk miskin perdesaan yang relatif lebih tinggi. Dalam kuadran ini terdapat provinsi65

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Penduduk Miskin Desa (%)

provinsi seperti: Gorontalo, Sulawesi Tenggara, Jawa Timur, Jawa Tengah dan Nusa Tenggara Barat. Kemudian terakhir adalah kuadran keempat sebagai daerah Transisi dimana Nilai Tukar Petani yang relatif lebih tinggi namun dengan persentase penduduk miskin perdesaan yang relatif lebih tinggi pula. Di kuadran empat ini termasuk provinsi-provinsi seperti: Papua Barat, Papua, Maluku, NAD, Bengkulu, Sulawesi Selatan, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Tenggara dan Lampung. 50,00

Kuadran III

Papua

45,00

Kuadran IV Papua Barat

40,00 35,00

Gorontalo

Maluku

30,00 NTT

25,00

Sulteng Jatim NAD NTB Bengkulu Jateng Sulsel Maluku Utara Sumsel Sulbar Jabar Kaltim Sumut Riau Babel Banten Sumbar Kalbar Kalteng Jambi Bali Kalsel

20,00 15,00 10,00 5,00 -

DIY

Sutra Lampung

Kuadran II 90,0

Kuadran I 95,0

100,0

105,0

110,0

115,0

Nilai Tukar Petani

Keterangan: Garis potong sumbu X dan Y adalah nilai nasional.

Gambar 15. Analisis Kuadran Nilai Tukar Petani dan Penduduk Miskin Perdesaan Menurut Provinsi 2009 Sumber: Berita Resmi Statistik dan Boklet Indikator Sosial-Ekonomi Indonesia, BPS, diolah.

Satu hal yang sangat penting dari analisis kuadran tersebut adalah bahwa pembangunan sektor pertanian di daerah-daerah yang berada dalam kuadran ketiga dan keempat -utamanya dalam rangka peningkatan kesejahteraan petani - perlu lebih ditingkatkan lagi. Baik melalui optimalisasi pembangunan sektor pertanian itu sendiri maupun terkait dengan pembangunan di sektor-sektor lainnya yang sedikit banyak turut mempengaruhi upaya peningkatan kesejahteraan petani dan 66

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

pengentasan kemiskinan perdesaan. Beberapa hal yang turut berpengaruh terhadap kondisi di atas adalah: kurang optimalnya upaya-upaya peningkatan kesejahteraan petani; masalah distribusi barang dan jasa; masalah tata niaga dan biaya-biaya baik produk pertanian maupun barang konsumsi rumah tangga. 4.5.

Kesejahteraan Petani: Antara Sasaran dan Realisasi

Dari berbagai aspek uraian di atas, satu hal yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana capaian-capaian dalam revitalitasi pertanian khususnya peningkatan kesejahteraan petani terhadap target yang telah ditetapkan. Terdapat tiga sasaran penting dalam kebijakan peningkatan kesejahteraan petani, satu diantaranya dapat dikatakan sebagai sasaran akhir sementara lainnya adalah sasaran antara. Salah satu sasaran diantaranya adalah peningkatan produktifitas petani. Produktifitas petani ditargetkan mengalami peningkatan mulai dari Rp 4,8 Juta per orang di tahun 2005 menjadi Rp 5,6 Juta di tahun 2009. Sebagai realisasinya produktifitas petani mengalami peningkatan dari Rp 6,7 Juta per orang di tahun 2005 menjadi Rp 6,89 Juta per orang. Dengan ini rata-rata pencapaian produktifitas petani adalah 30 persen diatas sasarannya. Hal ini berarti bahwa berbagai berbagai kebijakan dan program kegiatan yang telah dilaksanakan, telah berhasil meningkatkan produktifitas tenaga kerja sektor pertanian secara umum. Sementara itu, realisasi persentase penduduk miskin perdesaan 2005-2009 memiliki capaian yang berbeda. Sesuai dengan Rencana Strategis Kementerian Pertanian 2005-2009, ditargetkan tingkat kemiskinan perdesaan mengalami penurunan dari 18,9 persen di tahun 2005 menjadi 15,02 persen di tahun 2009. Walaupun sudah menunjukkan kecenderungan yang menurun, namun realisasi tingkat kemiskinan perdesaan masih berkisar 19,98 di tahun 2005 hingga 17,35 di tahun 2009 atau rata-rata 16,4persen di atas sasarannya. Ini menjadi satu indikasi pula bahwa penyelesaian masalah kemiskinan di perdesaan bukan menjadi permasalahan bisa pertanian semata namun juga bidang-bidang lainnya.

67

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Rp. Juta 8,00

24,00

Realisasi Produktifitas Petani

Realisasi Penduduk Miskin Perdesaan

7,00

22,00

6,00 5,00

Persen

20,00

Sasaran Produktifitas Petani

18,00

4,00 16,00

3,00

14,00

2,00 1,00

12,00

-

10,00

2005

2006

2007

2008

Sasaran Penduduk Miskin Perdesaan

2005

2009

2006

2007

2008

2009

Gambar 16. Produktivitas Petani dan Kemiskinan Perdesaan: Sasaran dan Realisasi Sumber: Renstra Kementerian Pertanian dan BPS, diolah.

Untuk sasaran akhir yaitu Nilai Tukar Petani. Sasaran NTP secara kuantitatif tidak disebutkan dalam dokumen-dokumen perencanaan pembangunan baik RPJMN maupun Rencana Strategis Kementerian Pertanian. Namun dari beberapa referensi pendukung yang ada, sasaran NTP indikatif untuk tahun 2008 adalah berkisar 115 (sasaran bawah) hingga 120 (sasaran atas). Sementara untuk tahun 2009 berkisar 105 (sasaran bawah) hingga 110 (sasaran atas). Sebagai realisasinya perkembangan NTP sepanjang 2008-2009 masih berkisar 98,30 hingga 103,29. Namun perkembangan NTP dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan kecederungan yang semakin meningkat. Kurang optimalnya pencapaian Nilai Tukar Petani ini menjadi satu indikasi masih adanya beberapa permasalahan dalam upaya-upaya peningkatan nilai tukar petani. Permasalahan-permasalahan tersebut mulai dari masalah lahan pertanian, ketersediaan infrastruktur, ketersediaan pupuk dan bibit, degradasi sumber daya alam dan lingkungan, perubahan iklim hingga masalah alih keterbatasan akses permodalan dan tata niaga komoditas pertanian. Permasalahan-permasalahan tersebut perlu menjadi pertimbangan dalam perencanaan kebijakan-kebijakan peningkatan 68

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

produktifitas petani maupun kesejahteraan petani. Detail permasalahan, tantangan serta implikasi kebijakan dari berbagai permasalahan dimaksud dijabarkan lebih lanjut pada bagian laporan ini selanjutnya. 125 Sasaran Atas

120

Sasaran Bawah

115 110

Realisasi NTP

105 100 95 1

2

3

4

5

6

7

8

9 10 11 12 1

2008

2

3

4

5

6

7

8

9 10 11 12

2009

Gambar 17. Nilai Tukar Petani: Sasaran Indikatif dan Realisasi Sumber: beberapa sumber, diolah.

4.6.

Masalah, Tantangan dan Implikasi Kebijakan Pada bagian sebelumnya telah diuraikan bagaimana perkembangan dan capaian-capaian dari kebijakan revitalisasi pertanian dan khususnya yang terkait dengan program peningkatan kesejahteraan petani dari beberapa sudut pandang, baik secara agregat nasional, antar waktu, antar sektor maupun antar daerah. Secara umum dapat dikatakan bahwa nilai tukar petani sebagai indikator kesejahteraan petani menunjukkan kecenderungan yang terus meningkat dan melampaui kebutuhan belanja petani baik untuk kebutuhan usaha taninya maupun konsumsi rumah tangga. Namun demikian, masih terlalu dini untuk menyimpulkan bahwa kesejahteraan petani sudah lebih baik. Kebijakankebijakan pemerintah ke depan terkait dengan pembangunan pertanian secara umum dan peningkatan kesejahteraan petani secara khusus menghadapi beberapa tantangan. Pertama adalah Penguasaan dan Pengusahaan Lahan. Masalah lahan ini tidak saja berkaitan dengan kepemilihan lahan tetapi juga pengusahaan lahan dan legalitas. Semakin luas kepemilikan petani atas 69

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

lahan pertanian, semakin besar juga kesempatan untuk meningkatkan produktifitas. Namun pada kenyataannya petani dengan kepemilikan lahan dibawah 0,5 hentar terus mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir. Dari tahun 1983 ke tahun 2003, persertase rumah tangga petani gurem dengan kepemilikan lahan di bawah 0,5 hentar meningkat dari 50,77 persen menjadi 56,50 persen. Dengan kata lain, kepemilikan petani atas lahan semakin sempit. Kondisi tersebut antara lain disebabkan oleh meningkatnya konversi atau alih fungsi lahan pertanian menjadi lahan non pertanian baik untuk pemukiman maupun fasilitas umum. Diantaranya adalah alih fungsi lahan persawahan yang dalam 5 tahun terakhir rata-rata mencapai 3.863 ha per tahun. Lebih jauh lagi, berdasarkan data Potensi Desa (PODES, BPS) 2008, terdapat 20.756 desa yang mengalami alih fungsi lahan pertanian menjadi pemukiman. Jumlah ini dapat dikatakan alih fungsi lahan pertanian terbesar. Berikutnya adalah alih fungsi lahan pertanian menjadi lahan industri (969 desa), pertokoan (499 desa), perkantoran (801 desa) dan lainnya (1.691 desa). Tabel 25. Perkembangan Petani Gurem di Indonesia Uraian

1973

1983

1993

2003

Jumlah Rumah Tangga Petani (Ribuan)

14.373

19.505

21.482

25.437

Jumlah RTP Gurem (Ribuan)

6.561

9.534

10.906

13.663

45,64

48,88

50,77

56,50

Persentase RTP Gurem (%)

Sumber: BPS,diolah. Diperkirakan bahwa alih fungsi lahan pertanian produktif mencapai 25 ribu hektar per tahun. Sementara itu, pengembangan lahan rawa sebagai alternatif lahan irigasi baru sekitar 5,4 persen atau sekitar 1,8 juta hektar yang telah dikembangkan dari total potensi seluas 33,4 juta hektar. Masalah lainnya adalah fragmentasi lahan sebagai akibat dari proses pewarisan dimana kemudian juga berdampak kepada semakin sempitnya penguasaan dan pengusahaan lahan pertanian. Dimensi lain dari masalah penguasaan dan pengusahaan lahan adalah masalah legalitas

70

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

lahan pertanian. Legalitas kepemilikan tanah juga memiliki dampak tersendiri bagi tantangan lainnya yaitu keterbatasan akses permodalan. Kedua Degradasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup. Permasalahan peningkatan produktifitas pertanian tidak saja bersumber dari ketersediaan lahan secara kuantitas namun juga kualitas. Degradasi sumber daya alam dan lingkungan hidup menyebabkan menurunnya kualitas tanah, air dan sumber daya alam lainnya. Degradasi sumber daya alam terjadi akibat dua hal, faktor manusia dan faktor alam yang juga tak jarang juga dipengaruhi salah satunya oleh faktor manusia itu sendiri. Di sisi manusia, masalah degradasi sumber daya alam dan lingkungan hidup umumnya disebabkan oleh pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya alam dan lingkungan yang tidak berwawasan lingkungan. Di sub sektor pertanian tanaman pangan dan holtikultura misalnya, salah satu permasalahan dalam peningkatan produktifitas petani dan pertanian adalah menurunnya tingkat kesuburan tanah. Hal ini dicirikan dengan kandungan bahan organik tanah yang kurang dari 2 persen, sementara yang ideal adalah 5 persen. Selain itu pencemaran lingkungan juga menyebabkan memburuknya kualitas air yang menjadi sumber pengairan lahan pertanian. Masalah pencemaran lingkungan juga menyebabkan menurunnya kualitas sumber daya perikanan baik perikanan tangkap maupun perikanan budidaya. Tingginya pembuangan limbah B3 (Bahan Beracun Berbahaya), maraknya praktek illegal fishing serta penjualan pasir laut, menjadi penyebab utama rusaknya ekosistem laut dan menurunnya kualitas sumber daya perikanan. Hal yang serupa juga terjadi pada sub sektor kehutanan. Penebangan hutan yang berlebihan dan perambahan hutan menyebabkan semakin banyaknya lahan-lahan kritis dan pada gilirannya pula menyebabkan sulitnya meningkatkan produktifitas kehutanan. Sementara itu terjadinya bencana alam juga turut berperan atas kerusakan sumber daya alam dan lingkungan. Data PODES 2008 menunjukkan bahwa bencana yang paling sering terjadi di pedesaan adalah banjir (15.143 desa atau 22,52 persen dari total jumlah desa), longsor (19 persen) dan gempa bumi disertai tsunami (54 desa atau 0,08 persen dari jumlah desa). Ketiga adalah masalah Perubahan Iklim. Perubahan iklim juga menjadi permasalahan tersendiri bagi peningkatan produktifitas pertanian. 71

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Perubahan iklim global mempengaruhi setidaknya tiga unsur iklim dan komponen alam yang sangat erat kaitannya dengan pertanian, yaitu: (a) naiknya suhu udara yang juga berdampak terhadap unsur iklim lain terutama kelembaban dan dinamika atmosfer, (b) berubahnya pola curah hujan dan makin meningkatnya intensitas kejadian iklim ekstrim (anomali iklim) seperti EI-Nino dan La-Nina, dan (c) naiknya permukaan air laut akibat pencairan gunung es di kutub utara. Peningkatan suhu akibat perubahan iklim sangat berpengaruh terhadap produktivitas tanaman, terutama tanaman semusim dan meningkatnya serangan hama penyakit. Selain menurunkan produktivitas, pergeseran musim dan peningkatan intensitas kejadian iklim ekstrim, terutama kekeringan dan kebanjiran, juga menjadi penyebab penciutan dan fluktuasi luas tanam serta memperluas areal pertanaman yang gagaI panen, terutama tanaman pangan dan tanaman semusim lainnya. Sebagai gambaran, satu kali kejadian EI-Nino (dengan skala Iemah hingga sedang) dapat menurunkan produksi padi nasional sebesar 2-3 persen. Jika iklim ekstrim diikuti oleh peningkatan suhu udara maka penurunan produksi padi akan lebih tinggi. Sementara itu, naiknya permukaan air laut juga menyebabkan semakin terbatasnya lahan pertanian serta menurunnya kualitas tanah pertanian. Naiknya air laut menyebabkan semakin banyak lahan pertanian yang terendam air laut dan pada akhirnya menyebabkan peningkatan salinitas (kegaraman) tanah pertanian. Salinitas pada tanah bersifat racun bagi tanaman sehingga mengganggu fisiologis dan fisik pada tanaman. Indonesia sebagai negara kepulauan mempunyai garis dan hamparan pantai yang sangat panjang, sehingga penciutan lahan pertanian akibat peningkatan permukaan air laut menjadi sangat luas. Keempat adalah Keterbatasan Infrastruktur. Permasalahan berikutnya adalah keterbatasan infrastruktur. Infrastruktur merupakan komponen yang sangat penting baik dalam pembangunan pedesaan secara umum maupun dalam usaha tani secara khusus. Dengan kata lain, infrastruktur memiliki keterkaitan baik secara langsung maupun tidak langsung terhadap upaya-upaya peningkatan kesejahteraan petani. Salah satu infrastruktur yang secara langsung berdampak terhadap usaha tani adalah irigasi. Kurangnya pembangunan waduk dan jaringan irigasi yang baru serta rusaknya jaringan irigasi yang ada mengakibatkan daya dukung irigasi bagi pertanian sangat menurun. Kerusakan ini terutama diakibatkan 72

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

banjir dan erosi, kerusakan sumberdaya alam di daerah aliran sungai, bencana alam serta kurangnya pemeliharaan jaringan irigasi hingga ke tingkat usaha tani. Sekitar 1,37 juta hektar areal irigasi tidak berfungsi optimal akibat bencana alam. Sementara itu dari 7,4 juta hektar areal irigasi yang telah dibangun, hanya sekitar 11 persen yang ketersediaan airnya dapat dijamin melalui waduk, sedangkan sisanya masih mengandalkan debit sungai atau mata air (free intake). Di sisi lain, penggunaan air irigasi cenderung boros karena rendahnya efisiensi. Infrastruktur berikutnya yang juga krusial bagi peningkatan produktifitas usaha tani adalah prasarana jalan dan transportasi. Menurut data PODES 2008, masih terdapat 11.471 desa yang hanya memiliki jalan tanah dan 8.315 desa bahkan tidak memiliki jalan yang dapat dilalui kendaraan roda empat. Di samping itu, akses masyarakat pedesaan terhadap jalan yang menghubungkan pedesaan dengan pusat–pusat distribusi dan pemasaran produk pertanian juga masih belum memadai. Demikian pula dengan prasaran pendukung baik untuk infrastruktur jalan maupun transportasi lainnya seperti pelabuhan. Hal ini tentunya berdampak pada peningkatan biaya dan efisiensi usaha tani. Kelima adalah Keterbatasan Akses Permodalan. Di satu sisi akses permodalan melalui kredit perbankan mempersyaratkan adanya agunan sebagai suatu bentuk penjaminan atas kredit yang disalurkan. Kesulitan petani umumnya untuk memperoleh akses permodalan dari sektor perbankan adalah status kepemilikan lahan petani yang masih sedikit sekali didukung oleh legalitas yang kuat dalam bentuk sertifikat, sehingga lahan belum bisa dijadikan sebagai jaminan untuk memperoleh modal usaha melalui perbankan. Hingga saat ini sertifikat tanah yang telah diterbitkan baru mencapai jumlah 24,5 juta persil atau sekitar 30 persen dari seluruh persil yang ada di Indonesia (±75 juta persil). Dari jumlah yang telah memperoleh sertifikat tersebut, 50 persen diantaranya adalah tanah di perkotaan (pemukiman dan industri) yang luas arealnya tidak lebih dari 3 juta ha. Sedangkan lahan pertanian di pedesaan yang luasnya lebih dari 25 juta ha baru memperoleh sertifikat 50 persen dari seluruh sertifikat yang sudah diterbitkan atau ± 12 juta persil. Hal ini menjadi salah satu penyebab rendahnya akses petani terhadap permodalan di sektor perbankan. Untuk 73

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

kredit bank umum secara keseluruhan, pangsa kredit sektor pertanian hanya berkisar 5,3 persen (2009). Sementara untuk Kredit Usaha Kecil (KUK) pangsa sektor pertanian lebih baik, yaitu berkisar 13,7 persen (2009). Kredit Rupiah dan Valas Jasa-jasa Bank23,0% Umum

KUK Rupiah dan Valas Jasa-Jasa Perdagangan Bank Umum 12,3% 51,3%

Lain-lain 31,4%

Perdagangan 20,6% Perindustrian 17,3%

Lain-lain 19,6% Perindustrian 2,8% Pertanian Pertambangan Pertambangan 5,3% 0,3% 2,4%

Pertanian 13,7%

Gambar 18. Pangsa Kredit Bank Umum dan Kredit Usaha Kecil Menurut Sektor Ekonomi 2009 Sumber: Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia, Bank Indonesia, diolah.

Keenam adalah Kelembagaan Pertanian di Pedesaan. Faktor kelembagaan ini memiliki 2 dimensi, yaitu kelembagaan pedesaan sebagai wilayah petani dan pertanian bermukim dan kelembagaan tani itu sendiri. Dari sisi kelembagaan pedesaan, masalah lemahnya kemandirian desa dan perencanaan pembangunan desa menjadi salah satu penyebab belum optimalnya kelembagaan pedesaan. Ketidakmandirian desa bersumber pada beberapa hal, misalnya keterbatasan aset dan akses desa terhadap sumberdaya lokal, serta inisiatif dan kapasitas lokal yang lemah. Sementara itu perencanaan pembangunan desa belum optimal karena kapasitas desa yang masih terbatas dan belum bersinergi dan terintegrasinya programprogram pemberdayaan dari pemerintah dengan perencanaan desa tersebut. Di sisi yang lain, kelembagaan atau organisasi petani juga belum berjalan secara optimal. Kondisi organisasi petani saat ini lebih bersifat budaya dan sebagian besar berorientasi hanya untuk mendapatkan fasilitas pemerintah, belum sepenuhnya diarahkan untuk memanfaatkan peluang ekonomi melalui pemanfaatan aksesibilitas terhadap berbagai informasi teknologi, permodalan dan pasar yang diperlukan bagi pengembangan usahatani dan usaha pertanian. Sementara itu, kelembagaan usaha yang 74

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

ada di pedesaan, seperti koperasi belum dapat sepenuhnya mengakomodasi kepentingan petani/kelompok tani sebagai wadah pembinaan teknis. Ketujuh adalah Alih Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Pengembangan teknologi tepat guna bagi pertanian tentunya banyak dilaksanakan di berbagai instituti baik instansi teknis pemerintah maupun instansi akademik dan penelitian pengembangan (litbang). Namun yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana mentransfer dan mensosialisasikan berbagai invensi dan inovasi kepada para petani. Hal ini juga dipengaruhi oleh kemampuan sumber daya manusia pelaku usaha tani yaitu petani itu sendiri. Rendahnya kualitas sumber daya manusia ditandai oleh tingkat pendidikan dan keterampilan yang rendah sehingga dapat mempengaruhi tingkat keberdayaan masyarakat. Angka melek huruf di pedesaan untuk penduduk berusia 15 tahun ke atas 88,77 persen dan rata-rata lama sekolah hanya mencapai 6,2 tahun (BPS, 2007). Rendahnya kualitas SDM pedesaan juga dapat dilihat dari tingkat pendidikan yang ditamatkan. Pada tahun 2007, hanya 28,7 persen penduduk pedesaan usia 10 tahun ke atas yang memiliki ijasah minimal SMP (BPS, 2007). Sementara itu juga, terdapat kecenderungan bahwa penduduk desa yang memiliki tingkat pendidikan yang relatif baik justru banyak bermigrasi terutama ke daerah perkotaan dan tentunya beralih pada sektor-sektor lainnya selain sektor pertanian. Kedelapan adalah Ketersediaan Benih dan Pupuk. Benih dan pupuk dalam sektor pertanian secara umum merupakan komponen usaha tani yang utama. Dengan kata lain, benih dan pupuk merupakan salah satu penentu keberhasilan peningkatan produktifitas pertanian. Namun pupuk merupakan komoditas yang seringkali menjadi langka pada saat dibutuhkan, terutama pupuk bersubsidi. Sistem distribusi yang belum baik serta margin harga dunia yang relatif tinggi dibandingkan dengan harga pasar domestik mengakibatkan banyak terjadinya praktek penyelundupan pupuk bersubsidi ke luar negeri. Sementara itu pupuk organik sebagai alternatif keterbatasan penyediaan pupuk kimia, pada kenyataan masih sangat sulit untuk dapat dioptimalkan. Hal ini dipengaruhi oleh masih terbatasnya pengetahuan dan kesadaran petani untuk menggunakan dan mengembangkan pupuk organik.

75

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Kesembilan adalah Otonomi dan Desentralisasi. Sejak ditetapkan Undang-Undang No 22 dan 25 tahun 1999 tentang Otonomi Daerah dan Desentralisasi Fiskal, pemerintah daerah memiliki peranan yang relatif lebih besar dalam menentukan keberhasilan program-program pembangunan termasuk diantaranya program-program pertanian. Kurangnya tenaga teknis di lapangan, lemahnya koordinasi instansi baik antar instansi yang sama di daerah maupun dengan instansi vertikal yang ada di provinsi maupun pusat serta kurang optimalnya kinerja dan pelayanan birokrasi pertanian menjadi beberapa kendala dalam mengoptimalkan peningkatan kesejahteraan petani. Selain itu masih relatif terbatasnya kemampuan fiskal pemerintah daerah secara umum juga menyebabkan kesulitan tersendiri bagi pemerintah daerah untuk dapat mengembangkan kegiatan-kegiatan prioritas atau pendukung program dan kegiatan nasional dalam peningkatan produktifitas pertanian maupun peningkatan kesejahteraan petani. Kesepuluh adalah Tata Niaga Pertanian. Terdapat beberapa permasalahan dalam tata niaga pertanian yang turut berpengaruh terhadap peningkatan kesejahteraan petani. Salah satunya adalah rantai niaga produk pertanian. Hampir seluruh produk pertanian primer memiliki rantai niaga yang relatif panjang dan dikuasai oleh pedagang baik pedagang perantara, pedagang pengumpul maupun pedagang besar. Hal ini menyebabkan margin harga produk di tingkat usaha tani dengan di tingkat konsumen relatif tinggi. Selain itu juga petani seringkali menjadi pihak yang paling menderita apabila terjadi resiko kegagalan pasar (market failure). Masalah pengaturan harga juga dalam banyak hal kurang berpihak pada petani. Kebijakan harga (pricing policies) seringkali kurang disesuaikan dengan kenaikan harga sarana produksi sehingga juga menyebabkan makin minimnya margin usaha tani. Selain itu, harga produk pertanian yang fluktuatif juga menjadi permasalahan tersendiri bagi peningkatan kesejahteraan petani. Hal-hal lain seperti akses informasi niaga produk pertanian, pasar-pasar produk pertanian nasional dan internasional, serta aspek-aspek lainnya dalam tata niaga produk pertanian juga turut berpengaruh dalam upaya-upaya peningkatan kesejahteraan petani. Kesebelas adalah faktor-faktor non pertanian. Seperti diketahui, nilai tukar petani tidak saja dipengaruhi oleh indeks harga yang diterima 76

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

petani tetapi juga indeks harga yang dibayar petani. Dengan kata lain, peningkatan kesejahteraan petani tidak saja dipengaruhi faktor-faktor terkait dengan dengan pertanian tetapi juga faktor-faktor non pertanian. Uraian pada bagian sebelumnya menunjukkan bahwa kebijakan fiskal mempunyai dampak tersendiri bagi upaya peningkatan kesejahteraan petani. Kenaikan harga BBM di tahun 2005 tidak saja memberikan tekanan tersendiri bagi biaya-biaya usaha tani namun juga harga barang-barang konsumsi keluarga tani yang pada gilirannya juga berdampak pada peningkatan harga barang-barang yang dibayar petani. Demikian pula dengan masalah tata niaga komoditas pertanian yang tentunya juga melibatkan kebijakan di sektor perdagangan. Dari beberapa uraian permasalahan di atas jelas bahwa terdapat permasalahan yang cukup mendasar dalam pembangunan pertanian khususnya dalam rangka peningkatan produktifitas petani dan pertanian yang pada gilirannya diharapkan mendukung upaya-upaya peningkatan kesejahteraan petani. Sementara itu dalam RPJMN 2010-2014 telah ditetapkan “Peningkatan Ketahanan Pangan dan Revitalisasi Pertanian, Perikanan dan Kehutanan” sebagai salah satu prioritas pembangunan bidang Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup. Di dalamnya digariskan pula beberapa fokus prioritas, yaitu: (i) Peningkatan produksi dan produktivitas untuk menjamin ketersediaan pangan dan bahan baku industri dari dalam negeri, (ii) Peningkatan efisiensi distribusi dan stabilisasi harga pangan, (iii) Peningkatan pemenuhan kebutuhan konsumsi pangan, (iv) Peningkatan nilai tambah, daya saing dan pemasaran produk pertanian,perikanan, dan kehutanan, dan (v) Peningkatan kapasitas masyarakat pertanian, perikanan dan kehutanan. Dengan berpijak pada berbagai permasalahan dalam revitalisasi pertanian periode 2004-2009 serta arah kebijakan pembangunan 20102014, maka sebagai suatu sinergi diantara keduanya terdapat beberapa tantangan dalam pembangunan yang akan datang bagi revitalisasi pertanian khususnya dan pembangunan pertanian pada umumnya. Tantangan-tantangan tersebut diantaranya adalah Revitalisasi lahan pertanian. Dengan berbagai permasalahan pada lahan pertanian maka pembangunan ke depan dihadapkan pada tantangan revitalisasi lahan dimana didalamnya mencakup upaya-upaya perluasan lahan pertanian, penguatan status kepemilikan lahan petani, sinkronisasi perencanaan tata 77

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

ruang wilayah dengan perencanaan pembangunan pertanian serta upayaupaya peningkatan kesuburan tanah dan perbaikan kondisi lahan pertanian. Dari sini dapat dilihat lahan-lahan mana saja yang dapat dioptimalkan untuk memperluas lahan pertanian yang sudah ada. Lebih luas lagi, optimalisasi lahan pertanian perlu didukung oleh peningkatan optimalisasi, rehabilitasi dan ekstensifikasi lahan; meningkatkan produktivitas dan efisiensi usaha pertanian serta pengendalian pertumbuhan penduduk. Berikutnya adalah Rehabilitasi dan peningkatan Kualitas Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup. Pemulihan daya dukung sumber daya alam dan lingkungan hidup perlu terus dilaksanakan dan ditingkatkan. Dengan ini upaya-upaya peningkatan produktifitas dan nilai tambah usaha tani dapat lebih dioptimalkan. Hal ini perlu didukung pula oleh penegakan hukum dan koordinasi intensif lintas bidang dan lintas daerah dan lintas pemerintahan sehingga berbagai praktek-praktek eksploitasi sumber daya alam seperti illegal logging dan illegal fishing serta pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya alam yang mengakibatkan kerusakan sumber daya alam dan lingkungan hidup dapat ditekan. Selain itu untuk mengatasi dan mengantisipasi degradasi sumber daya lahan yang lebih parah lagi diperlukan upaya-upaya rehabilitasi dan konservasi lahan secara teknis dan biologis (vegetatif) melalui penerapan teknologi budidaya pertanian yang ramah lingkungan serta pengaturan dan pengendalian tata ruang kawasan. Hal di atas perlu didukung juga dengan pengembangan Strategi Mitigasi Bencana dan Perubahan Iklim dalam sektor pertanian. Bencana dan perubahan iklim semakin jamak terjadi dan oleh karenanya usaha tani dihadapkan pada risiko bencana kekeringan, banjir, peningkatan suhu atau bahkan perubahan iklim yang ekstrim. Mengingat produktivitas sektor pertanian sangat dipengaruhi cuaca dan iklim, tantangan bagi pemerintah adalah meningkatkan akses informasi bagi petani tentang kondisi cuaca, kecenderungan iklim ekstrim seperti kemarau panjang dan hujan berlebihan. Diharapkan dengan tersedianya informasi tentang hal itu dapat membantu petani dan pemerintah dalam menentukan langkah-langkah antisipasi. Hal lain yng juga tidak kalah pentingnya disini adalah pengembangan alternatif-alternatif kegiatan bagi petani dan nelayan yang dapat tetap memberikan pendapatan di masa-masa pasca bencana atau perubahan iklim atau masa paceklik. Dengan ini diharapkan kelangsungan 78

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

pendapatan petani dapat dipertahankan dan kesejahteraan petani pada terus ditingkatkan. Tantangan lainnya adalah Peningkatan ketersediaan Pupuk dan alternatifnya. Dalam konteks pupuk bersubsidi berbagai upaya perlu dilakukan agar supaya efektifitas pupuk bersubsidi dapat ditingkatkan. Pembenahan jalur dan mekanisme distribusi, mekanisme penentuan harga dan hal lainnya sehingga pemberian pupuk bersubsidi dapat lebih tepat waktu, tepat guna dan akhirnya tepat sasaran. Sementara itu untuk dapat meningkatkan produktivitas tanaman dan lahan sekaligus mengurangi konsumsi pupuk N, maka tantangan ke depan adalah pencanangan gerakan nasional penggunaan pupuk majemuk secara berimbang serta menurunkan proporsi penggunaan pupuk kimia dengan meningkatkan penggunaan pupuk organik untuk memperbaiki kesuburan fisik tanah. Dengan Demikian usaha tani yang ramah lingkungan dan lebih berkelanjutan dapat lebih dikembangkan. Hal ini perlu didorong pula oleh upaya-upaya penerapan teknologi pertanian organik, penggunaan pupuk organik yang diproduksi sendiri oleh petani serta penerapan sistem pengendalian hama terpadu. Berikutnya yang sangat krusial juga adalah Peningkatan Ketersediaan Infrastruktur. Tantangan yang harus dihadapi ke depan adalah bagaimana menyediakan semua prasarana yang dibutuhkan petani ini dalam jumlah yang cukup, berada dekat dengan sentra produksi, dan dengan biaya pelayanan yang terjangkau. Prasarana usahatani lain yang sangat dibutuhkan masyarakat dan pedagang komoditas pertanian namun keberadaannya masih terbatas adalah misalnya seperti pelabuhan yang dilengkapi dengan pergudangan berpendingin udara, laboratorium dan kebun percobaan bagi penelitian, laboratorium pelayanan uji standar dan mutu, pos dan laboratorium perkarantinaan, kebun dan kandang untuk penangkaran benih dan bibit, klinik konsultasi kesehatan tanaman dan hewan, balai informasi dan promosi pertanian, balai-balai penyuluhan serta pasar-pasar spesifik bagi produk pertanian. Sementara itu dalam hal pengelolaan prasarana pengairan tantangan yang dihadapi adalah bagaimana meningkatkan partisipasi masyarakat dalam perlindungan daerah aliran sungai; pemeliharaan jaringan irigasi pedesaan; pengembangan sumber-sumber air alternatif dan berskala kecil antara lain melalui pemanfaatan teknologi pengambilan air permukaan dan bawah 79

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

tanah; pembangunan dan pemeliharaan embung dan bendungan serta pemanfaatan sumber air tanah, danau, rawa dan air hujan. Tantangan selanjutnya adalah Peningkatan Akses Permodalan. Modal merupakan salah satu komponen yang krusial dalam usaha tani. Pemerintah telah mengembangkan beberapa skema untuk dapat meningkatkan sumber-sumber permodalan bagi usaha tani diantaranya seperti Kredit Ketahanan Pangan dan Energi (KKP-E), Kredit Pengembangan Energi Nabati (KPEN-RP) dan Kredit Usaha Pembibitan Sapi (KUPS). Skemaskema pembiayaan semacam ini perlu dipertahankan dan ditingkatkan sembari dibarengi dengan pengembangan skema-skema baru yang sejenis. Pengembangan lembaga keuangan mikro di pedesaan juga menjadi salah satu solusi bagi peningkatan akses permodalan usaha tani. Selain itu, revitalisasi koperasi khususnya di bidang pertanian secara umum tidak saja sebagai pengelola sumber pembiayaan bagi usaha tani tetapi juga peningkatan nilai tambah produk-produk pertanian. Yang tidak kalah pentingnya juga adalah upaya-upaya untuk memberikan pendampingan dan pelatihan bagi petani agar supaya dapat memanfaatkan skema-skema kredit umum yang sebenarnya lebih banyak ditawarkan oleh perbankan. Hal ini tentunya perlu didukung dengan peningkatan aspek legalitas asetaset usaha tani serta pengelolaan usaha tani yang lebih bankable. Sebagaimana yang tidak terpisahkan dari berbagai kebijakan di atas, Penguatan Sistem Usaha Perbenihan dan Pembibitan juga menjadi tantangan ke depan. Berdasarkan penelitian dan praktek di lapangan, penggunaan benih/bibit unggul diakui telah menjadi satu faktor kunci keberhasilan peningkatan produksi. Swasembada beras, jagung dan tebu yang telah dicapai selama ini, utamanya dikarenakan penggunaan benih unggul. Namun masalahnya adalah sampai saat ini benih unggul seperti: padi hibrida, sayuran dan tanaman hias, serta bibit sapi banyak diimpor dari luar negeri. Peran benih sebagai sarana utama agribisnis sangat penting. Agar usaha agribisnis dapat maju dan berkembang, maka sistem dan usaha perbenihan harus tangguh. Sistem perbenihan didukung oleh beberapa subsistem yang terdiri dari: subsistem pengembangan varietas untuk mengantisipasi perubahan dan perkembangan selera masyarakat; subsistem produksi dan distribusi benih; subsistem perbaikan mutu melalui sertifikasi dan pelabelan; dan subsistem kelembagaan dan peningkatan SDM. Keberhasilan dalam menggerakkan seluruh komponen tersebut 80

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

sangat dipengaruhi oleh komponen pendukung antara lain lembaga perbenihan. Berikutnya adalah Pembenahan Tata Niaga Pertanian perlu terus dilakukan. Skala usaha yang kecil dengan permodalan yang terbatas mengakibatkan kenaikan harga sarana produksi akan meningkatkan proporsi biaya produksi dalam struktur ongkos secara keseluruhan. Tantangan ke depan adalah untuk menciptakan formula kebijakan harga eceran tertinggi (ceiling price) terhadap sarana produksi serta harga pembelian terendah (floor price) terhadap hasil panen di tingkat usaha tani yang penerapannya disesuaikan dengan gejolak fluktuasi harga yang terjadi di lapangan, terutama pada saat menjelang masa tanam dan saat panen raya di sentra-sentra produksi utama. Tantangan lainnya adalah bagaimana mendorong penciptaan jalur tata niaga produk-produk pertanian yang efisien dan lebih berpihak kepada petani sekaligus meningkatkan nilai tambah dan daya saing produk pertanian baik di pasar dalam negeri maupun pasar luar negeri. Oleh karena itu ketersediaan informasi pasar baik harga maupun pasar tujuan-tujuan tata niaga produk pertanian yang potensial dapat lebih ditingkatkan sehingga akses petani terhadap informasi pasar dapat lebih ditingkatkan. Yang tidak kalah pentingnya adalah Penguatan Kelembagaan Petani, Pertanian dan Pedesaan. Berbagai kelembagaan petani yang sudah ada seperti Kelompok Tani, Gabungan Kelompok Tani, Perhimpunan Petani Pemakai Air dan Subak dihadapkan pada tantangan ke depan untuk merevitalisasi diri dari kelembagaan yang saat ini lebih dominan hanya sebagai wadah pembinaan teknis dan sosial menjadi kelembagaan yang juga berfungsi sebagai wadah pengembangan usaha yang berbadan hukum atau dapat berintegrasi dalam koperasi yang ada di pedesaan. Pembangunan sektor tidak bisa berdiri sendiri, melainkan melibatkan banyak sektor terkait. Pertemuan koordinasi antar sektor sudah sering dilakukan, hanya saja mengintegrasikan secara fisik kegiatan antar sektor sangat sulit dilaksanakan. Hal ini karena memerlukan waktu dan tenaga untuk menelaah kegiatan antar sektor, wilayah, komoditas, dan waktu, sehingga tidak tumpang tindih. Terakhir adalah Penguatan dan Peningkatan Peran pemerintah Daerah. Otonomi daerah dan desentralisasi fiskal memberikan ruang yang 81

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

lebih besar bagi pemerintah daerah untuk menentukan arah, prioritas serta strategi pembangunan di daerahnya masing-masing dengan tetap menjaga kesinambungan pembangunan di tingkat nasional. Pemerintah daerah lebih juga lebih memahami apa saja permasalahan di daerahnya berikut dengan langkah-langkah kebijakan yang diperlukan untuk mengatasi permasalahan dimaksud. Dalam konteks revitalisasi pertanian khususnya peningkatan kesejahteraan rakyat diharapkan daerah-daerah dengan basis pertanian (agricultural-based) dapat mengoptimalkan sumber daya di daerahnya untuk dapat memprioritas pembangunan sektor pertanian dan pembangunan pedesaan dengan berbagai kebijakan yang berkesinambungan dengan kebijakan pemerintah pusat. Sikronisasi dan koordinasi antar daerah diperlukan untuk mengatasi permasalahan peningkatan kesejahteraan petani secara lebih komprehensif, efektif dan efisien.

82

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

BAB 5. PENUTUP Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari Pembangunan jangka Menengah 2004-2009, Revitalisasi Pertanian telah menghasilkan beberapa keluaran-keluaran yang dibutuhkan dalam mengoptimalkan pembangunan baik di bidang pertanian khususnya maupun di pembangunan nasional secara umum. Berbagai program dan kegiatan telah direalisasikan dalam rangka meningkatkan produktifitas pertanian, mengurangi penduduk miskin pedesaan serta sebagai sasaran akhirnya adalah peningkatan kesejahteraan petani. Secara umum sepanjang 2004-2009 Kebijakan Revitalisasi Pertanian telah memberikan dampak yang nyata pada peningkatan Nilai Tukar Petani sebagai indikator tingkat kesejahteraan petani. Namun berbagai permasalahan masih menjadi kendala untuk dapat lebih mengoptimalkan peningkatan kesejahteraan petani dan mempertegas kesejahteraan petani yang lebih baik. Peningkatan kesejahteraan petani memiliki beberapa dimensi baik dari sisi produktifitas usaha tani maupun dari sisi kerjasama lintas sektoral dan daerah. Oleh karena itu berdasarkan capaian dan permasalahan yang telah dihadapi serta arah pembangunan yang akan datang, revitalisasi pertanian dan peningkatan kesejahteraan petani menghadapi beberapa tantangan yang fundamental mulai dari optimalisasi lahan, sumberdaya alam dan lingkungan hidup; ketersediaan infrastruktur, pupuk dan bibit sebagai input pertanian; penanganan dan antisipasi perubahan iklim dan bencana; akses permodalan hingga tata niaga pertanian yang lebih baik dan berpihak pada pertanian dan petani. Selain itu, sinkronisasi dan kerjasama antar instansi serta stabilitas makroekonomi dan fiskal juga merupakan kunci dari keberhasilan revitalisasi pertanian dan lebih jauh lagi kesejahteraan petani. kesemuanya diharapkan dapat menjadi rujukan bagi perencanaan dan pelaksanaan kebijakan revitalisasi pertanian yang akan datang.

83

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Daftar Pustaka Arifin, Bustanul, 2005, Pembangunan Pertanian: Paradigma Kebijakan dan StrategiRevitalisasi, Grazido, Jakarta. Bappenas. 2009. Evaluasi Kinerja 4 Tahun RPJM 2004-2009 _____ . RPJM 2004-2009 _____ . RPJM 2010-2024 BPS. Berbagai terbitan Darmawan, Thomas dan Masroh, Antuji H, 2004, Pentingnya Nilai Tambah Produk Pangandalam Buku Pertanian Mandiri: Pandangan Strategis para Pakar untuk Kemajuan Pertanian Indonesia (editor: Siswono Yudo Husodo dkk), Penebar Swadaya, Jakarta Iskandar, Johan, 2006, Metodologi Memahami Petani dan Pertanian dalam Jurnal Analisis Sosial Vol 11 N0.1 April 2006, Yayasan AKATIGAPusat Analisis Sosial, Bandung. Renstra Departeman Pertanian 2004-2009

Subejo, 2006, Bahan Ajar Sosiologi Pertanian, Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian UGM, Yogyakarta Suharto, Edi, 1997, Analisis Kebijakan Sosial, Diakses 12 Februari 2007. http://www.policy.hu/suharto/modul_a/makindo_17.htm Syahyuti, 2006, Pembaruan Agraria dan Kebutuhan Lahan untuk Pertanian dalam Jurnal Analisis Sosial Vol.11 No.1 April 2006, Yayasan AKATIGA-Pusat Analisis Sosial, Bandung.

84

Kajian Evaluasi Revitalisasi Pertanian Dalam Rangka Peningkatan Kesejahteraan Petani

Yudohusodo, Siswono, 2006, Kebijakan, Pendidikan, dan Hasil Penelitian Pertanian, Seminar Nasional dengan tema Paradigma Baru Pembangunan Pertanian dan Masa Depan Bangsa, Lustrum XII Fakultas Pertanian UGM, 16 September 2006, Yogyakarta Yustika, Ahmad Erani, 2003, Tragedi Petani dan Involuasi Kebijakan Pertanian, Suara Pembaharuan Daily Edisi 10 Oktober 2003.

85